Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi

Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi
Iris tempe jadi tipis-tipis |

Untuk mempersingkat waktu, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh warganet bernama Zhadiva amie. Di salah satu video YouTubenya, ia membagikan resep sekaligus tutorial bikin tempe goreng tanpa direndam bumbu marinasi. Meski begitu, hasil tempe gorengnya tetap gurih dan renyah tahan lama.

"Caranya praktis, cuma 5 menit udah berhasil menyajikan tempe goreng yang gurih dan renyah," ujarnya dikutip BrilioFood dari YouTube Zhadiva amie pada Senin (11/9).

Caranya, potong terlebih dahulu tempe yang akan diolah. Agar teksturnya renyah, kamu bisa memotong tempe jadi tipis-tipis. Sisihkan.

Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi

foto: YouTube/Zhadiva amie

Di sisi lain, siapkan larutan bumbu. Campurkan 1 sdt ketumbar bubuk, 1 sdt bawang putih bubuk, 1/4 sdt garam, 1/4 sdt kunyit bubuk, 1/2 sdt kaldu jamur, 1/4 sdt lada putih, dan air secukupnya di dalam mangkuk. Aduk sampai semua bahan tercampur sempurna.

Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi

foto: YouTube/Zhadiva amie

Proses selanjutnya, masukkan potongan tempe ke dalam minyak goreng panas. Jangan lupa tuangkan larutan bumbu ke dalam wajan.

"Ini aku tambahkan setengahnya dulu, lalu aduk-aduk dan tunggu sampai tempe kering," ungkapnya lebih lanjut.

Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi

foto: YouTube/Zhadiva amie

Setelah bagian bawah kering, balikkan tempe. Lalu tuangkan larutan bumbu lagi ke dalam wajan. Diamkan lagi sampai tempe jadi matang sempurna dan berwarna kecokelatan. Menurutnya, menggoreng tempe pakai cara ini lebih praktis.

"Metode ini bikin bumbunya lebih cepat meresap, bagian dalam tempe juga jadi nggak basah. Alhasil cuma 5 menit tempe jadi matang dan dijamin rasanya gurih," ucapnya.

Matikan api kompor dan angkat tempe goreng yang sudah matang dan berwarna kecokelatan. Tiriskan beberapa saat sampai kandungan minyaknya berkurang. Jika sudah, tempe goreng siap untuk disajikan.

Cuma 5 menit, begini trik praktis menggoreng tempe agar gurih dan renyah tanpa direndam bumbu marinasi

foto: YouTube/Zhadiva amie

Video yang berisi trik bikin tempe goreng ini langsung menuai atensi banyak orang. Semenjak diunggah pada Maret 2021 lalu, video ini sudah ditonton sebanyak 391 kali dan disukai oleh 20 akun YouTube lainnya.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya