Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur

Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur
Menarik Ditiru, Nih~ |

Trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur.

Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @yunianov15 pada Minggu (19/5), bahan dapur yang dimaksud adalah sabun cuci piring dan soda kue. Selain itu, dia juga menggunakan sitrun untuk membersihkan lantai kamar mandi. Saat dicampur, sejumlah bahan ini bisa ampuh mengangkat kerak sekaligus karat di lantai kamar mandi.

Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur

foto: Instagram/@yunianov15

Cara pakainya pun cukup mudah. Pertama-tama, siapkan ember dan isi dengan air panas secukupnya. Jika sudah, masukkan sitrun, soda kue, dan sabun cuci piring secukupnya. Untuk takaran sejumlah bahan ini bisa disesuaikan dengan seberapa parah kerak dan karat yang menempel.

Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur

foto: Instagram/@yunianov15

Setelah bahan-bahannya dicampur, langsung siramkan ke seluruh bagian lantai kamar mandi yang penuh noda. Nah, agar cairannya bisa menyerap dan berkerak maksimal mengangkat noda, diamkan dulu selama 15 menit sesaat setelah disiram. Barulah kemudian gosok-gosok menggunakan sikat agar nodanya semakin terangkat.

"Untuk kerak yang membandel dan hasil maksimal, bisa diulangi lagi (menyiram dan menggosoknya)," terang Instagram @yunianov15.

Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur

foto: Instagram/@yunianov15

Nah, jika sudah disikat, langsung bilas lantai kamar mandi dengan air mengalir. Sesaat setelah disiram, lantai kamar mandi jadi tampak lebih kinclong dan bersih lagi, lho. Bahkan noda membandel seperti kerak dan karat benar-benar terhempas, sehingga tampilan kamar mandi pun jadi lebih mengilap. Hal ini menandakan bahwa campuran soda kue, sabun cuci piring, dan sitrun bisa sangat ampuh mengangkat noda membandel.

Cukup 15 menit, ini trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi pakai 2 bahan dapur

foto: Instagram/@yunianov15

Telah ditonton lebih dari 13 ribu kali, video tentang trik bersihkan kerak dan karat di lantai kamar mandi ini mencuri atensi warganet. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna Instagram lain yang turut menanggapi secara langsung di kolom komentar. Bahkan beberapa di antaranya juga memberikan saran lain dalam membersihkan lantai kamar mandi.

"Kmren aku pake citrun sama vanis. Buat bersihin kerak di ember dan lantai kamar mandi. Bersih sekali looo," ujar Instagram @winda_regar.

"Thanks tips mak," ungkap Instagram @rida.zahara.1.

"Merubah warna asli granit ga ka? Takut pada putih² gitu," tanya akun Instagram @dyanocta11, yang kemudian dijawab oleh pengunggah video, "nggak kak nggak merubah warna granit malah kinclong. Karna udah ternetralisir dari cairan sabun cuci piring."

Tips menghilangkan serangga dan ulat di kamar mandi.

Mengatasi serangga dan ulat di kamar mandi bisa menjadi tantangan, tetapi berikut adalah beberapa tips yang mungkin membantu.

1. Bersihkan secara teratur.

Pastikan untuk membersihkan kamar mandi secara teratur, terutama area-area yang lembap seperti sudut-sudut dan lubang saluran air. Hal ini dapat menghilangkan sumber daya yang menarik bagi serangga dan ulat.

2. Perbaiki kebocoran.

Pastikan tidak ada kebocoran air di dalam kamar mandi. Kebocoran dapat menyebabkan kelembapan berlebih, yang dapat menarik serangga dan ulat.

3. Gunakan pembersih yang tepat.

Gunakan pembersih kamar mandi yang efektif untuk membersihkan permukaan dan menghilangkan sisa-sisa makanan atau air yang dapat menarik serangga.

4. Gunakan jala nyamuk.

Pasang jala nyamuk di jendela atau ventilasi untuk mencegah masuknya serangga dari luar.

5. Pasang perangkap serangga.

Gunakan perangkap serangga di area-area yang sering dikunjungi oleh serangga, seperti di sekitar wastafel atau di sudut-sudut kamar mandi.

6. Menggunakan cuka.

Campur cuka dengan air dan semprotkan ke area yang rentan terhadap serangga. Bau cuka dapat mengusir serangga dan ulat.

7. Pertimbangkan penggunaan penghalau serangga alami.

Beberapa bahan alami seperti minyak kayu putih, minyak lavender, atau daun mint dapat digunakan sebagai penghalau serangga.

8. Perhatikan kebersihan saluran pembuangan.

Pastikan saluran pembuangan air lancar tanpa ada penyumbatan. Ulat sering kali berasal dari sisa-sisa organik yang menumpuk di dalam saluran pembuangan.

9. Keringkan area yang lembap.

Pastikan kamar mandi tetap kering setelah digunakan. Ini dapat mengurangi kemungkinan serangga dan ulat berkembang biak di sana.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya