Cara sederhana menambal lubang wajan, cuma pakai satu alat dapur
Diperbarui 18 Jan 2023, 16:40 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2023, 06:01 WIB
Untuk memperbaiki wajan tersebut ia memanfaatkan satu alat dapur, yaitu selembar aluminium foil. Selain itu, kamu juga perlu menyiapkan satu buah amplas lembaran, sendok, dan lem talang.
Langkah pertama, cuci terlebih dahulu wajan menggunakan sabun cuci piring. Tiriskan hingga wajan benar-benar kering. Kemudian amplas bagian permukaan wajan yang berlubang.
-
Tanpa direndam semalaman, ini cara lunturkan kerak gosong di pantat wajan cuma tambah 1 bahan dapur Meski nggak sebersih seperti baru beli, tapi tampilannya bikin puas karena kerak-kerak gosong enyah.
-
Cara cepat membersihkan kerak di pantat wajan pakai 2 bahan dapur, cuma 3 menit langsung kinclong Sebenarnya wajar jika wajan jadi gosong dan berkerak karena sering digunakan untuk memasak.
-
Cuma modal Rp2.000-an, ini cara sederhana bersihkan noda gosong di wajan pakai 1 bahan dapur Banyak penyebab wajan bisa gosong, seperti api kompor terlalu besar saat masak, wajan kurang bersih saat digunakan, atau proses memasak kelamaan.
"Sesekali lap dengan kain bersih, nah ini tujuannya agar hasil tambahannya awet ya. Ini salah satu kuncinya," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Akur Sumirat padaKamis (19/1).
foto: YouTube/Akur Sumirat
Tak hanya bagian luarnya, pastikan pula juga amplas lubang bagian dalam wajan. Setelah diamplas, dibersihkan, lalu panaskan wajan di atas api kompor.
foto: YouTube/Akur Sumirat
Setelah panas, tempelkan lem talang pada bagian bawah wajan. Tekan-tekan agar lem talang merekat dengan sempurna.
"Tempelkan sesuai dengan jalur lubang, gunakan sendok untuk merekatkan," ujarnya.
foto: YouTube/Akur Sumirat
Lalu balikkan wajan dan lapisi bagian lubangnya menggunakan aluminium foil. Karena bentuknya lebih tipis, aluminium foil memang hanya digunakan untuk menambal wajan bagian dalam.
"Nah kita gunting dan tumpulkan bagian ujung-ujungnya terlebih dahulu agar tidak mudah terkelupas. Lalu tempelkan dan tekan dengan menggunakan sendok dan kain bersih," ujarnya.
foto: YouTube/Akur Sumirat
Setelah itu, wajan pun bisa langsung digunakan. Tak perlu khawatir lagi isi makanan di dalam wajan bocor, karena lubangnya sudah ditambal, nih.
Gimana, cukup mudah bukan cara memperbaikinya? Semenjak diunggah pada Agustus 2021, video ini sudah ditonton hingga 290 ribu kali, lho. Tak hanya itu, video ini juga disukai oleh 2,6 ribu akun YouTube lainnya.
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Tak perlu ke tukang servis, ini cara mengatasi kompor gas berbunyi saat dinyalakan
- 5 Cara memperbaiki gagang presto yang mengeluarkan uap, mudah ditiru
- Mudah ditiru, ini trik melepas gelas blender yang macet
- Tanpa perlu diganti, ini cara memperbaiki mata pisau blender macet
- Mudah dipraktikkan, ini cara memperbaiki tombol rice cooker susah ditekan
- Cuma pakai jarum pentul, ini trik memperbaiki kompor gas tanam tidak mau menyala
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas