Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis

Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis
freepik.com

Brilio.net - Jagung bisa jadi makanan sehat pengganti nasi sebagai sumber karbohidrat harian. Dilansir dari webmd.com, jagung kaya vitamin C, karotenoid, serat protein, kalium, magnesium, serta manfaat lainnya untuk menunjang kesehatan.

Punya rasa yang manis dan lezat, jagung bisa diolah jadi berbagai hidangan. Contohnya ada sup jagung, tumisan, bakwan, kue, dan lainnya. Sebelum diolah, umumnya jagung harus dipipil atau diserut terlebih dahulu dari bonggolnya.

Cara paling populer untuk menyerut jagungini yakni dengan diiris pakai pisau. Di samping itu, sudah banyak pula alat khusus serut jagung kekinian yang dijual di pasaran. Tetapi, salah seorang warganet punya trik menyerut jagung tanpa pisau maupun alat khusus, lho.

Pria bernama Justin ini hanya memanfaatkan peralatan dapur yang ada di rumah. Momen ketika ia menyerut jagung pun dibagikan lewat video TikTok/@denisemellott300, pada Agustus lalu. Usut punya usut, dengan cara ini, bisa sangat menghemat waktu untuk menyerut jagung, nih.

Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis

Langsung Tiru Nih~

"He has saved us hours of work today (Dia pakai cara ini jadi menghemat waktu berjam-jam untuk pipil jagung hari ini)," jelasnya dikutip BrilioFood dari TikTok/@denisemellott300 pada Kamis (20/10).

Alat yang dibutuhkan hanya loyang kue yang bagian tengahnya memiliki lubang. Nah, loyang ini sering dipakai untuk bikin bolu maupun kue chiffon. Usai jagung dicuci, langsung diserut dengan cara memasukkan jagung ke lubang di loyang tersebut.

Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis

foto: TikTok/@denisemellott300

Justin pun sekuat tenaga mendorong jagungnya ke bawah. Lubang tersebut membantu menyerut jagung dengan cepat. Biji jagung pun otomatis langsung tertampung di dalam loyang. Meski cepat, pakai cara ini bikin banyak air dari jagung memercik ke mana-mana. Sehingga, jika ingin mencobanya, bisa lakukan di luar rumah biar nggak bikin dapur di rumah kotor.

Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis

foto: TikTok/@denisemellott300

Cara pria serut jagung tanpa pisau ini super cepat, kreatif abis

Lebih Cepat Dan Praktis.

Aksi Justin saat menyerut jagung ini pun menuai banyak atensi dari warganet, lho. Sudah ditonton jutaan kali, kolom komentar di video ini pun banjir aneka respons warganet. Banyak yang memuji cara menyerut jagung ini. Tetapi tak sedikit juga yang mengaku lebih memilih membeli jagung instan yang sudah dipipil di pasaran.

@denisemellott300

original sound - denisemellott300

"This is amazing!!! (Keren!!!)," puji TikTok/@stella_bellydance.

"It's a good idea but best to do it outside (Ide yang bagus tapi bagusnya dilakukan di luar rumah)," ujar TikTok/@xike.

"omg so inspirational (sangat menginspirasi)," kata TikTok/@2Tonetony_.

"That is genius idea (Ide yang jenius)," ungkap TikTok/@g.y.heaven.

"why don't they just buy frozen corn or canned corn (kenapa nggak beli jagung frozen atau kalengan saja)," imbuh TikTok/@jessicahill1982.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya