Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi

Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi
foto: YouTube/rumahraqila4577

Brilio.net - Rak piring adalah salah satu peralatan dapur penting yang digunakan untuk menyimpan piring, gelas, dan alat dapur lainnya. Dengan rak piring, peralatan dapur bisa tertata rapi dan mudah diambil saat dibutuhkan.

Di pasaran, rak piring tersedia dalam berbagai bentuk dan bahan. Banyak orang memilih rak piring berbahan stainless steel karena dianggap lebih kokoh. Namun, karena sering terkena tetesan air dari piring yang baru dicuci, permukaan rak piring bisa muncul bintik-bintik karat. Jika dibiarkan, rak piring akan terlihat kotor dan bisa rusak.

Sebagai solusi, banyak orang mengolesi pasta gigi ke seluruh permukaan rak piring. Namun, untuk hasil maksimal, dibutuhkan banyak pasta gigi. Jika tidak ingin menggunakan pasta gigi, ada cara lain untuk menghilangkan karat di rak piring. Cara ini ditunjukkan oleh pengguna YouTube @rumahraqila4577.

Di awal video, ia menunjukkan penampakan rak piringnya yang kotor dan penuh karat. Rak yang semula berwarna putih bersih berubah jadi kuning kecokelatan karena dipenuhi karat.

Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi

foto: YouTube/rumahraqila4577

Untuk membersihkannya, ia mengusap seluruh permukaan rak piring dengan kuas. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan kotoran dan debu yang masih menempel.

Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi

foto: YouTube/rumahraqila4577

Setelah semua permukaannya tak lagi berdebu maupun kotor, ambil pilox berwarna putih. Semprotkan pilox tersebut ke seluruh permukaan rak piring yang berkarat.

"Semprot merata bila perlu di ulang2 sampai ke tutup karatnya," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube @rumahraqila4577 pada Selasa (18/11).

Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi

foto: YouTube/rumahraqila4577

Kalau dirasa sudah merata, taruh rak piring di bawah sinar matahari. Tunggu beberapa saat hingga pilox mengering. Jika sudah, rak piring pun bisa dimasukkan ke dapur dan digunakan seperti biasa.

Hasilnya cukup memuaskan, kan? Nggak ada lagi bagian rak piring yang berkerak. Tampilannya pun jadi bersih seperti baru lagi, lho.

Cara praktis hilangkan karat di rak piring tanpa pasta gigi

foto: YouTube/rumahraqila4577

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya