Cara mencuci grill pan usai digunakan memanggang, bikin awet dan tak mudah berkerak

Cara mencuci grill pan usai digunakan memanggang, bikin awet dan tak mudah berkerak
Mencuci grill pan yang benar juga bikin awet. |

Salah satu pengguna YouTube bernama Sindy Tristanti membagikan cara membersihkan grill pan yang bisa kamu ditiru. Tak hanya cara membersihkan, channel YouTube ini juga menunjukkan cara menggunakan grill pan agar awet. Menurutnya, usai grill pan digunakan untuk memanggang, jangan langsung dicuci.

Tips Cara Menggunakan dan Membersihkan Grill Pan Setelah bakar-bakar, memanggang, barbeque,” tulisnya di dalam judul videonya, dikutip BrilioFood pada Selasa (6/12).

Cara mencuci grill pan usai digunakan memanggang, bikin awet dan tak mudah berkerak

foto: YouTube/Sinsy Tristanti

Alih-alih langsung dicuci, jangan langsung mencuci grill pan. Melainkan diamkan terlebih dahulu hingga grill pan menjadi dingin. Apabila sudah dingin, kamu bisa langsung memisahkan setiap bagian dari grill pan dan rendam di air. Tak perlu lama, cukup mendiamkannya selama 15 menit saja.

Cara mencuci grill pan usai digunakan memanggang, bikin awet dan tak mudah berkerak

foto: YouTube/Sinsy Tristanti

Tuangkan secukupnya sabun cuci piring, ambil spons lalu gosok secara perlahan di seluruh permukaan grill pan. Jika seluruh permukaan grill pan sudah bersih, kamu bisa langsung membilasnya di bawah air mengalir. Jika masih terlihat noda-noda yang menempel, kamu bisa mencucinya dua kali dengan cara yang sama. Bisa juga direndam dengan sitrun atau cairan pembersih lainnya.

Di rendam yg lama pake citrun trus coba pake cairan pembersih yg byk dijual di pasaran kak,” tulis YouTube/Sinsy Tristanti saat menjawab pertanyaan warganet.

Grill pan yang sudah bersih dari noda-noda dan kerak, bisa ditiriskan lalu keringkan dengan lap atau tisu kering. Dengan cara ini, dijamin grill pan mu akan awet. Video milik YouTube/Sinsy Tristanti ini pun sontak menyita perhatian warganet. Selain telah ditonton hingga 92 ribu kali, video ini pun mendapatkan puluhan komentar dari warga YouTube lainnya.

Makasih infonya,sangat bermanfaat kebetulan lagi pengen beli,hehe..” tulis akun YouTube/Dyah Reni.

Ini yg dicari2.. makasih ya kak sangat bermanfaat,” ujar akun YouTube/Atminah Kudus.

Makasii. berguna bgt selama ini kalo grill ayam juga masuk bumbu teriyaki daging kalo grill daging ga campur minyak (hanya oles2 mentega dikit),” sahut akun YouTube/meutia annida susatyo.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya