Cara jitu memarut keju agar tidak lengket di parutan dan menggumpal, hasilnya tetap rapi
Diperbarui 1 Agt 2024, 14:54 WIB
Diterbitkan 1 Agt 2024, 23:00 WIB
Brilio.net - Keju termasuk salah satu bahan makanan yang paling digemari di seluruh dunia. Hingga kini keju masih eksis dan semakin populer sebagai topping berbagai hidangan. Kuliner pizza, burger, pasta, salad, hingga ayam geprek nggak seru kalau tidak pakai keju. Saat ini rasa dan tekstur keju pun beragam, mulai dari keju cheddar yang padat hingga mozzarella yang lembut dan meleleh.
Tak hanya orang dewasa, keju biasanya juga jadi makanan favorit anak-anak. Tak heran jika keju jadi bahan makanan andalan para ibu ketika memasak. Nah, umumnya keju di pasaran berbentuk balok, sehingga ketika ingin digunakan atau menjadi campuran makanan harus diparut terlebih dahulu.
-
Cukup oles 1 bahan dapur, ini cara jitu memarut keju agar tidak lengket di parutan Keju biasanya juga jadi makanan favorit anak-anak.
-
Tak asal diparut, ini cara hasilkan keju gondrong yang tidak patah Ternyata nggak butuh parutan khusus.
-
Tak perlu digosok ampelas, ini trik mengatasi parutan keju tumpul agar tajam lagi seperti baru Dengan trik ini, parutan tumpul sekalipun bisa diasah lagi agar tajam dan mudah digunakan.
Namun, bagi sebagian orang memarut keju sering menjadi PR tersendiri saat memasak. Terutama ketika keju mulai menempel pada parutan dan membentuk gumpalan yang sulit dipisahkan. Supaya nggak sulit lagi, kamu bisa meniru trik jitu yang dibagikan pengguna Instagram @sharajevoo.
"Marutnya jadi gampang dan gak lengket lagi," tegasnya dikutip BrilioFood dari Instagram @Sharajevoo pada Kamis (1/7).
foto: Instagram/@Sharajevoo
Triknya, kedua sisi alat parut dapat diolesi minyak goreng sebelum memarut keju. Kamu bisa gunakan jenis minyak apapun yang ada di rumah, baik minyak sayur, kelapa, kanola, atau lainnya. Dia juga menjelaskan, minyak yang dioles pun cukup tipis-tipis saja.
foto: Instagram/@Sharajevoo
Setelah dioles-oles kemudian alat parut siap untuk digunakan memarut keju. Dijamin memarut keju jadi gampang, nggak lengket lagi, dan hasilnya rapi. Selain itu ia juga memberikan tips lain. Jika hasil parutan kejunya ingin memanjang rupanya cukup menggerakkan alat perutnya saja, lho.
foto: Instagram/@Sharajevoo
Nah setelah itu simpan sisa keju dengan mengolesi permukaan bekas parutan dengan mentega. Lalu tutup rapat dan simpan di wadah tertutup supaya keju tidak kering.
foto: Instagram/@Sharajevoo
Gimana kamu tertarik mencoba cara memarut keju seperti dalam unggahan Instagram/@sharajevoo yang sudah ditonton 24 ribu kali. Tips ini rupanya juga membantu warganet lainnya.
"Gak kepikiran selama ini, mkasi loh kk ," ujar akun @resep_dapurmimil
"Wah tengkyuu tips nya dik, bagian blakang emg sering lengket dan menggumpal jg," timpal akun @devidevi.devi
"tipsnya bermanfaat mba buat aku si suka cemilan dipakein keju parut," tulis akun @dedeadeee
(brl/lak)RECOMMENDED ARTICLES
- Cuma perlu modal Rp7.000-an, cara atasi kompor gas berbunyi "blup" ini nggak pakai ribet
- Trik memasak agar rasa selalu konsisten tanpa perlu ditimbang tiap bahan, ampuh dan lebih praktis
- Bukan melihat warna kulitnya, ini trik mendeteksi nanas yang sudah matang cuma 1 langkah
- Tanpa ditambah tepung beras, ini cara goreng tahu krispi agar semakin renyah andalkan 2 bahan dapur
- Cara menghilangkan bau petai di masakan dan mulut usai makan, ampuh cukup pakai 2 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas