Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur
TikTok/@chonk_green_story

Brilio.net - Setelah digunakan berbulan-bulan, banyak debu terperangkap di kipas angin. Kalau debu tersebut berada di permukaan, masih gampang dibersihkan tanpa harus membongkar kompartemen kipas angin. Namun, berbeda jika debu ada di bagian dalam, misalnya pada baling-balingnya, otomatis kipas angin harus dibongkar dulu saat ingin membersihkannya.

Proses membersihkan kipas anginyang harus dibongkar ini jelas membutuhkan banyak waktu, apalagi jika debunya sudah sangat tebal. Nah, biar nggak repot, kamu bisa mencoba cara mengusir debu kipas ala akun TikTok @chonk_green_story.

Pria ini menjelaskan, cara yang biasa ia praktikkan untuk membersihkan debu pada kipas angin ini praktis dan cepat, karena tak perlu melewati proses membongkar kompartemen kipas angin. Di sisi lain, bahan pembersih yang dibutuhkan juga sederhana, karena biasa didapat dari dapur.

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Nah, bahan yang harus disiapkan yaitu baking soda dan sabun cuci piring. Yup, itulah dua bahan dapur utama untuk mempraktikkan cara cepat usir debu kipas angin ini.

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Selanjutnya, siapkan gelas atau cup kecil berisi air bersih. Masukkan baking soda dan sabun cuci piring ke dalam gelas berisi air tersebut, lalu aduk sampai rata.

"Takaran baking soda dan sabun cuci piringnya satu berbanding satu," tegas pemilik akun TikTok @chonk_green_story, dikutip BrilioFood pada Rabu (3/7).

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Setelah diaduk rata, langsung masukkan racikan bahan pembersih tersebut ke botol spray atau semprotan. Karena nantinya larutan baking soda dan sabun cuci piring ini akan disemprotkan ke kipas angin, sehingga lebih mudah menyebar dan menjangkau noda debu.

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Nah, sebelum mengaplikasikan bahan pembersih, kamu bisa mengusir noda debu yang ada di permukaan kipas angin dengan kuas terlebih dahulu. Jika sudah, baru semprotkan racikan bahan pembersih ke seluruh bagian kipas angin yang ada debunya.

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Bungkus kipas angin dengan plastik bekas. Usahakan posisi plastik telah membungkus kipas dengan baik, supaya tidak mudah lepas nantinya. Kemudian, nyalakan kipas dengan kecepatan paling tinggi.

Cara cepat usir debu kipas angin, bersih tanpa dibongkar cuma andalkan 2 bahan dapur

foto: TikTok/@chonk_green_story

Saat kipas dinyalakan, noda-noda debu yang sudah basah karena disemprotkan dengan racikan bahan pembersih akan gampang lepas, lalu menempel pada plastik. Pemilik akun TikTok @chonk_green_story menjelaskan, proses ini memakan waktu kurang lebih 20 menit saja. Gimana, hasilnya kipas angin jadi bersih banget, kan?

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya