Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan

Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan
Mudah Ditiru. |

Dilansir BrilioFood dari TikTok/@dapursiteteh90 pada Selasa (13/12), siapkan 10 buah sosis dan 10 lembar pangsit. Jangan lupa siapkan pula bahan perekat yang terbuat dari campuran air dan tepung terigu. Untuk cara membuatnya, letakkan sosis di atas satu lembar pangsit. Setelah itu, gulung sosis dan rekatkan bagian ujungnya dengan campuran air dan tepung tadi.

Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan

foto: TikTok/@dapursiteteh90

Ulangi menggulung sosis dengan pangsit hingga habis. Pastikan kedua bahan tersebut benar-benar menempel dan tidak lepas, ya. Barulah kemudian potong-potong satu buah sosis jadi 8 bagian.

Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan

foto: TikTok/@dapursiteteh90

Nah, sosis yang sudah dipotong-potong bisa langsung ditusuk pakai lidi. Kamu bisa menggunakan empat potong sosis tadi dijadikan satu tusuk. Sosis yang sudah ditusuk-tusuk ini siap digoreng pakai minyak panas. Goreng hingga garing, ya.

Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan

foto: TikTok/@dapursiteteh90

Setelah digoreng, sosis bisa langsung disajikan atau dijual. Kamu bisa menjual setiap satu tusuk sate sosis pangsit ini dengan harga Rp. 1.000-an. Jangan lupa tambahkan saus pedas dan mayones biar semakin lezat dan menggugah selera.

Cara bikin sosis pangsit bisa dijual Rp 1 ribu tapi untung berlipat, cuma pakai 2 bahan

foto: TikTok/@dapursiteteh90

Sejak diunggah pada 19 Mei 2022 lalu, video tersebut sudah ditonton lebih dari 800 ribu kali, lho. Nggak heran kalau ada banyak warganet yang tertarik dan turut membanjiri kolom komentar. Taks sedikit yang bahan mengaku sangat terbantu dengan resep untuk ide jualan tersebut.

@dapursiteteh90 ide jualan 1000an... anak anak pasti suka.. #dapursiteteh #sosispangsit Full Senyum Sayang - Evan Loss

"waaahh ide jualan baru,makasih kk " terang TikTok/@shityrohmah91.

"tambah lagi menu jualan makasi kak ide kreatifnya," ungkap TikTok/@rhiristore_msi.

"terimakasih inspirasinya semoga sukses untuk kita semua," papar TikTok/@kristiantie4.

"cucok nihh buat stok cemilan anakku biar gak jajan diluar," ujar TikTok/@aatatikah1.

"wahh boleh dicba nih makasih bundaa," sahut TikTok/@ciplukimut15.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya