Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau
YouTube/CREATIF COMBO

Brilio.net - Saat mengolah daging sapi, sebagian orang biasanya akan membuang lemaknya yang menempel. Bagian lemak sapi ini dianggap tidak layak dikonsumsi karena teksturnya kenyal dan sangat alot. Selain itu, lemak sapi juga dianggap membawa pengaruh buruk bagi kesehatan jika dikonsumsi.

Padahal tahu nggak sih, lemak sapi sebenarnya memiliki banyak vitamin dan mineral, lho. Dilansir dari wholefamilyhealth.ca, lemak sapi mengandung vitamin A dan D. Vitamin A sangat penting untuk mendukung kesehatan kulit dan mata. Sedangkan vitamin D dibutuhkan untuk menyerap kalsium dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Walau begitu, banyak orang masih bingung cara mengolah lemak sapi ini, terlebih jika dikonsumsi langsung. Pasalnya, lemak sapi ini kurang lezat jika dijadikan bahan dasar masakan. Oleh sebab itu, banyak orang memilih membuang lemak sapi ini, deh.

Sebenarnya ada alternatif lain yang bisa dilakukan jika memiliki stok lemak sapi yang cukup banyak. Alih-alih membuangnya, kamu bisa mengolah lemak sapi jadi minyak goreng, lho.

Seorang pengguna YouTube dengan akun CREATIF COMBO pernah membagikan cara membuat minyak goreng dari lemak sapi. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku memiliki trik tersendiri agar bau tak sedap pada lemak sapi ini bisa hilang. Dengan tambahan sejumlah bahan, dia berhasil membuat minyak goreng yang sedap dan antibau.

"Dari gajih atau lemak hewan kurban. Daripada dibuang tidak jelas lemaknya, lebih baik kita olah," ungkap YouTube CREATIF COMBO.

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

Praktis Buat Ditiru Di Rumah~

Dilansir BrilioFood dari YouTube CREATIF COMBO pada Senin (3/7), bahan tambahan yang digunakan adalah mentega dan serai. Mentega dan serai sendiri memang memiliki aroma sedap yang khas. Hal tersebut bisa bikin hasil minyak goreng jadi nggak bau.

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

foto: YouTube/CREATIF COMBO

Pertama-tama, panaskan wajan. Lalu masukkan 1 sdm mentega dan biarkan sampai cair. Jika sudah, masukkan gajih sapi yang sebelumnya sudah dipotong-potong.

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

foto: YouTube/CREATIF COMBO

Masak gajih sampai cair dan menjadi minyak. Lakukan proses ini sambil diaduk-aduk terus supaya tidak gosong dan lemaknya cepat mencair. Sebaiknya gunakan api sedang biar lemak nggak lengket di wajan.

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

foto: YouTube/CREATIF COMBO

Jika minyaknya cukup banyak, masukkan 1 batang serai geprek. Penambahan serai akan mengurangi bau amis dan prengus dari lemak dagingnya. Nah, goreng serai bersama dengan lemak dagingnya sampai berubah jadi kecokelatan.

Cara bikin minyak goreng dari lemak sapi agar aromanya sedap dan tidak bau

foto: YouTube/CREATIF COMBO

Nah, jika minyak sudah terkumpul cukup banyak, pindahkan ke wadah sambil disaring. Ulangi proses tadi jika masih ada sisa lemak sapi. Dalam video tersebut, pengguna YouTube CREATIF COMBO ini mengulangi proses tersebut hingga beberapa kali karena porsi lemak sapi yang dikumpulkan cukup banyak.

Hasil minyak goreng yang sudah jadi bisa digunakan untuk menumis aneka masakan. Selain itu, minyak goreng dari lemak sapi ini juga cocok ditambahkan ke dalam MPASI untuk membantu menambah berat badan si kecil. Dijamin, lemak alami ini sehat dan aman dikonsumsi, lho.

Selain minyak goreng, sisa lemak sapi yang sudah diolah juga bisa digunakan lagi. Menurut pengguna YouTube CREATIF COMBO, lemak sapi ini biasa dijadikan campuran aneka masakan atau sop. Karena kandungan lemaknya sudah berkurang drastis, jadi rasanya pun lebih enak dan teksturnya makin padat.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya