Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda
Gampang Ditiru. |

Dilansir BrilioFood dari YouTube Ceceromed Kitchen pada Rabu (6/12), jamur yang digunakan adalah jenis jamur tiram. Biasanya jenis jamur ini cenderung murah. Namun jika kurang suka, kamu tetap bisa memakai jenis jamur lain, seperti jamur enoki.

Selanjutnya, suwir-suwir jamur jadi beberapa bagian. Lalu cuci sampai bersih. Nah, karena biasanya jamur yang dicuci akan mengeluarkan air, kamu harus meremasnya dengan kuat sampai airnya benar-benar habis.

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

foto: YouTube/Ceceromed Kitchen

"Ini proses penting untuk membuat jamur krispi. Kalau kalian mencuci jamur, nggak memerasnya, ketika dibikin jamur krispi, pasti basah dalamnya," ujar YouTube Ceceromed Kitchen.

Selanjutnya, rahasia kerenyahan jamur krispi tersebut terletak pada penggunaan tepungnya. Tidak hanya menggunakan tepung terigu, pengguna YouTube tersebut juga memakai dua jenis tepung lain, yakni maizena dan tepung beras. Nah, campuran dari tiga tepung inilah yang akan menghasilkan tekstur renyah pada jamur.

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

foto: YouTube/Ceceromed Kitchen

Untuk takarannya, kamu cukup siapkan 6 sdm tepung terigu serbaguna, 2 sdm munjung tepung maizena, dan 2 sdm munjung tepung beras. Campur semua bahan tadi ke mangkuk yang cukup besar, lalu aduk sampai rata. Setelah itu, masukkan 1/2 sdt garam, 1/2 sdt kaldu ayam bubuk, dan 1/2 sdt lada bubuk, aduk rata.

Supaya tekstur jamur semakin krispi dan tak lembek, kamu harus menyiapkan adonan pencelup (basah). Caranya, cukup siapkan 1 wadah mangkuk lain, lalu masukkan 2 sdm campuran tepung kering tadi. Tambahkan 3 siung bawang putih halus dan beri air secukupnya. Aduk-aduk sampai semua bahan larut. Jika sudah, masukkan 1/4 sdt kaldu bubuk. Jika terlalu kental, bisa tambahkan air lagi sambil diaduk adonannya.

"Sebenarnya kalau kekentalan nggak papa, tapi nanti jadinya adonan tepungnya terlalu tebal. Ini kita pakai yang ringan saja, yang encer," terangnya.

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

foto: YouTube/Ceceromed Kitchen

Selanjutnya, langsung masukkan jamur tiram ke dalam adonan basah (pencelup). Aduk-aduk sampai rata. Lalu pindahkan ke wadah berisi adonan tepung kering sambil diremas airnya. Nah, kondisi jamur yang kering dan tidak berair inilah nantinya menghasilkan tekstur lebih krispi dan nggak lembek.

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

foto: YouTube/Ceceromed Kitchen

Jika sudah dipindahkan ke adonan tepung kering, aduk rata. Lalu segera masukkan ke wajan berisi minyak panas. Goreng dengan api besar sambil diaduk perlahan agar tak menyerap banyak minyak. Jika sudah mulai kuning keemasan, kecilkan api dan goreng sebentar. Barulah kemudian angkat dan tiriskan.

Nah, jamur krispi yang sudah digoreng ini pun akan tetap renyah seharian. Namun jika kamu ingin renyahnya lebih lama, masak lagi jamur krispi dalam oven di suhu 160 derajat celcius selama 15 menit. Setelah itu, goreng lagi sampai garing.

"Kalau gitu nanti bisa krispinya bisa berbulan-bulan," ujar YouTube Ceceromed Kitchen.

Cara bikin jamur krispi semakin renyah dan tak lembek seharian meski tanpa telur dan baking soda

foto: YouTube/Ceceromed Kitchen

Video tentang trik bikin jamur krispi ini sudah ditonton lebih dari 51 ribu kali. Mengintip kolom komentar, banyak warganet YouTube yang tertarik dengan kerenyahan jamur krispi tersebut. Bahkan mereka pun lantas mengaku ingin langsung mencoba trik sekaligus resep jamur krispi seperti dalam video tersebut.

"Wooww langsung praktekk, kebetulan punya semua bahan," ungkap YouTube @heihei.channel.

"Bisa buat lauk , bisa buat nyemil," kata YouTube @eramunaerah484.

"Saya coba nanti resepnya... Trims ksih," sahut YouTube @dapurmamaemy.

"Di resep jamur krispi ini kan pake tiga jenis tepung, terigu maizena sama tepung beras, kalau pake telur. Apa tepungnya ada yang di skip atau masih tetap pake ketiganya," tanya pengguna YouTube @MA-me1sf.

Hal tersebut kemudian dijawab langsung oleh sang pengunggah video, "tetap pake ketiganya bisa, skip tepung maizena atau tepung beras juga bisa. Asal jangan skip tepung terigu kak."

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya