Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur

Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur
TikTok/@freshcleanlaundry1

Brilio.net - Baju putih memang sangat rawan kotor, apalagi jika modelnya berkerah seperti seragam sekolah. Pasalnya, bagian kerah baju bersentuhan langsung dengan leher, sehingga mudah terpapar noda keringat dan berubah dekil. Jika bagian kerah baju putih kotor, nodanya seringkali sulit dibasmi.

Bahkan, tak jarang orang-orang mengerahkan tenaga ekstra untuk menyikat kerah baju putih agar nodanya hilang. Tetapi, kalau disikat kuat, kerah baju berisiko rusak, lho. Nah, biar tetap aman, kamu bisa mencoba cara hilangkan noda dekil di kerah baju putih dari pengguna akun TikTok @freshcleanlaundry1.

Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@freshcleanlaundry1

Pemilik akun TikTok @freshcleanlaundry1 diketahui menjalankan bisnis laundry, sehingga sudah benar-benar ahli dalam membasmi noda pada pakaian, tak terkecuali kerah baju putih. Usut punya usut, cara ini bisa dipraktikkan dengan menyiapkan beberapa bahan, salah satunya didapat dari dapur.

Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@freshcleanlaundry1

Jadi, sebelum dibasahi, olesi dulu kerah baju dengan sabun cuci piring secukupnya. Yup, sabun cuci piring inilah bahan dapur utama untuk mempraktikkan cara hilangkan noda dekil di kerah baju putih ini. Lalu, tambahkan juga sedikit cairan pemutih pakaian. Setelah itu, gosok kerah baju dengan sikat gigi bekas.

"Lakukan terus hingga noda pada kerah memudar," tutur pemilik akun TikTok @freshcleanlaundry1, dikutip BrilioFood pada Rabu (31/7).

Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@freshcleanlaundry1

Kalau noda pada kerah baju putih mulai memudar, sisihkan terlebih dahulu. Siapkan ember atau baskom, lalu isi dengan sitrun (citric acid) dan cairan penghilang noda bernama Vanish. Larutkan kedua bahan tersebut dengan air hangat, kemudian rendam baju putih yang kerahnya sudah disikat ke dalamnya.

"Rendam selama 15 menit," tegas pengguna akun TikTok @freshcleanlaundry1.

Cara ampuh hilangkan noda dekil di kerah baju putih, auto bersih ditambah 1 bahan dapur

foto: TikTok/@freshcleanlaundry1

Usai direndam, bilas baju menggunakan air bersih suhu ruang biasa sampai tak ada lagi sisa bahan pembersih yang menempel. Kemudian, keringkan baju dan setrika sampai licin. Dijamin, noda di kerahnya sudah tak ada lagi dan baju tersebut siap digunakan kembali.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya