Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana

Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana
Gampang Ditiru. |

Mengetahui hal itu, ia langsung mencuci seluruh bagian rice cooker. Alih-alih pakai larutan sitrun seperti kebanyakan orang, ia hanya mencuci panci rice cooker pakai sabun cuci piring biasa.

"Kita cuci dulu seperti ini seperti biasa sampai seluruh bagian dalam dan luarnya bersih, jika sudah dibilas," ucapnya.

Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana

foto: YouTube/IDE KREATIF CHANNEL

Setelah dibilas pakai air, panci rice cooker pun tampak bersih kembali. Namun, menurutnya cara ini masih terbilang kurang bersih maksimal. Sehingga dia memanfaatkan satu bahan sederhana, yakni pasta gigi.

"Larutkan odol di wadah lain dengan air, lalu gosok ke seluruh permukaan panci rice cooker," tuturnya.

Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana

foto: YouTube/IDE KREATIF CHANNEL

Larutan pasta gigi ini dianggap bisa mengangkat sisa-sisa kotoran yang masih menempel di permukaan panci rice cooker. Belum lagi, kandungan mint pada pasta gigi bisa menetralisir bau tak sedap panci rice cooker. Setelah digosok merata, diamkan terlebih dahulu.

Sambil menunggu, kamu bisa mengoleskan larutan pasta gigi ke bagian tutup rice cooker. Biasanya uap-uap panas nasi menempel di bagian karet di tutup rice cooker. Jika sudah dioleskan, tinggal usap bagian tutup rice cooker pakai lap kering.

Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana

foto: YouTube/IDE KREATIF CHANNEL

Selanjutnya, bilas panci rice cooker yang sudah digosok pakai larutan pasta gigi. Tanpa perlu dicuci pakai sabun cuci piring lagi, langsung tiriskan panci rice cooker jika sudah dibilas bersih.

Bukan sitrun, begini cara bersihkan rice cooker agar bebas bau cuma tambah 1 bahan sederhana

foto: YouTube/IDE KREATIF CHANNEL

Lap terlebih dahulu panci rice cooker sampai kandungan airnya berkurang. Jika sudah, masukkan ke dalam rice cooker seperti biasa jika ingin langsung digunakan. Karena sudah dalam keadaan bersih maksimal, rice cooker tidak akan bau lagi dan hasil nasi akan awet tahan lama.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya