Bukan pakai tulang atau daging, cara bikin kuah bakso gurih dan sedap rahasianya di 2 bahan ini

Bukan pakai tulang atau daging, cara bikin kuah bakso gurih dan sedap rahasianya di 2 bahan ini
foto: Instagram/@renii.asih

Brilio.net - Bakso menjadi salah satu hidangan favorit di Indonesia yang tidak pernah kehilangan penggemar. Terbuat dari campuran daging yang diolah hingga berbentuk bulat, bakso biasanya disajikan dengan kuah panas yang kaya rasa. Meskipun bakso itu sendiri sudah lezat, namun kunci kenikmatan seporsi bakso juga terletak pada kuahnya. Kuah yang gurih dan sedap inilah yang bikin banyak orang ketagihan.

Kuah bakso yang lezat tidak dibuat sembarangan. Ada rahasia dan teknik khusus yang digunakan untuk mendapatkan rasa yang maksimal. Salah satu kunci kelezatan kuah bakso adalah penggunaan kaldu berkualitas yang dibuat dari tulang sapi yang direbus dalam waktu lama. Proses ini tidak hanya mengeluarkan rasa daging yang kuat, tetapi juga lemak alami dan kolagen dari tulang, yang memberikan tekstur lembut dan kekayaan rasa pada kuah.

Tapi tahu nggak sih? Sebenarnya kamu nggak harus selalu menggunakan tulang dan daging untuk membuat kuah bakso yang enak. Seorang pengguna Instagram @renii.asih pernah membagikan alternatif bahan lain yang bisa digunakan untuk membuat kuah bakso yang nggak kalah gurih dan sedap. Dibandingkan tulang dan daging, bahan ini cenderung lebih murah serta mudah didapat.

Bukan pakai tulang atau daging, cara bikin kuah bakso gurih dan sedap rahasianya di 2 bahan ini

foto: Instagram/@renii.asih

Dilansir BrilioFood dari Instagram @renii.asih pada Kamis (22/8), bahan yang dimaksud adalah bawang putih dan batang daun bawang. Dalam video tersebut, pengguna Instagram @renii.asih menggunakan 3 batang daun bawang (bagian putihnya saja) dan 5 siung bawang putih. Kedua bahan ini langsung dihaluskan begitu saja. Namun jika ingin rasa kuah bakso lebih pedas, kamu bisa menambahkan cabai merah.

Bukan pakai tulang atau daging, cara bikin kuah bakso gurih dan sedap rahasianya di 2 bahan ini

foto: Instagram/@renii.asih

Haluskan bahan-bahan tersebut dengan tambahan air. Setelah itu, tumis di panci bersama sedikit minyak. Tumis sampai benar-benar wangi dan matang agar tidak ada bau langu. Jika bumbunya matang, aroma kuah bakso akan semakin sedap.

Bukan pakai tulang atau daging, cara bikin kuah bakso gurih dan sedap rahasianya di 2 bahan ini

foto: Instagram/@renii.asih

Nah, jangan lupa tambahkan kaldu bubuk dan garam secukupnya. Baru kemudian tuang air sampai pancinya penuh. Setelah itu, masukkan isiannya, seperti bakso. Dalam video tersebut, pengguna Instagram @renii.asih juga menggunakan sosis, wortel, dan sawi yang sudah dipotong-potong. Masak sebentar sampai semua bahan matang dan sajikan dalam mangkuk.

Unggahan tentang trik bikin kuah bakso ini telah ditonton sudah ditonton lebih dari ribuan kali. Banyak pengguna Instagram lain yang tertarik untuk mencoba langsung di tersebut. Hal ini diungkapkan melalui kolom komentar video tersebut.

"Daun bawang adalah koentji ya," kata Instagram @cerita_pojok19.

"Jadi pengen coba bikin juga mba," tulis akun Instagram @rumahnya_ananda.

"Praktis tapi pasti enak," komentar akun Instagram @ceritaibubahagia.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya