Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur
YouTube/Fauzan Farm

Brilio.net - Kambing biasa diberi makanan atau pakan rumput. Tak banyak yang tahu, ternyata memberikan pakan rumput pada kambing bisa berisiko menimbulkan penyakit pada hewan ternak tersebut. Dikutip dari disnakkan.grobogan.go.id, pupuk kimia di rumput bisa membuat kambing keracunan dan berujung pada kematian, lho.

Untuk meminimalisir hal itu terjadi, kamu bisa mengganti pakan kambing dengan bahan lainnya. Begitu pula yang dilakukan oleh pengguna YouTube Fauzan Farm. Melalui unggahan videonya, pemilik peternakan ini menjelaskan tahapan saat membuat pakan kambing, tapi bukan pakai rumput. Ia pun mengandalkan tiga bahan dapur sebagai bahan utama pakan kambingnya.

"Kalau pakan ini dianggap sebagai stimulus biar kambing lahap makan biar cepat gemuk nantinya," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Fauzan Farm pada Jumat (27/10).

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

Peternak Kambing Perlu Segera Meniru.

Siapkan tiga bahan dapur, yakni air cucian beras, garam, dan kecap.

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

foto: YouTube/Fauzan Farm

Caranya, campurkan air cucian beras dan garam. Aduk sampai garam larut sempurna. Penggunaan kedua bahan tersebut dipercaya bisa memicu pertumbuhan kambing secara optimal.

"Air beras ini mengandung karbohidrat, vitamin, dan mineral yang tentunya sangat baik untuk pertumbuhan kambing. Dengan begitu kambing pasti akan cepat gemuk," ungkapnya lebih lanjut.

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

foto: YouTube/Fauzan Farm

Kemudian tambahkan 1 sachet kecap. Dengan adanya kecap, rasa dari pakan pun akan semakin enak dan menarik kambing untuk memakannya.

"Aroma kecap ini bisa ningkatin nafsu makan. Kecap bisa diganti pakai tetes tebu," ungkapnya lebih lanjut.

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

foto: YouTube/Fauzan Farm

Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur sempurna. Kalau sudah, pakan bisa langsung diberikan ke kambing.

Dalam video tersebut, tampak kambing langsung mendekati dan lahap menyantap pakan yang sudah dibuat tadi. Pemberian pakan ini bisa dilakukan setiap sehari sekali. Dengan begitu, hasilnya pun lebih maksimal.

"Ini hasilnya akan menguntungkan buat kita peternak karena kambing akan lebih cepat dipanen karena gemuk," ucapnya.

Bukan pakai rumput, ini cara bikin pakan kambing supaya cepat gemuk cuma dengan 3 bahan dapur

foto: YouTube/Fauzan Farm

Peternak kambing perlu segera membaca ini.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya