Bukan pakai bawang atau garam, ini cara basmi hama serangga di tanaman terong dengan 1 bahan sederhana
Diperbarui 12 Jan 2024, 15:05 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2024, 11:30 WIB
Brilio.net - Menanam berbagai bahan dapur di pekarangan rumah bisa dijadikan hobi bermanfaat. Pasalnya, kalau berhasil panen, otomatis nggak perlu membeli bahan dapur ke pasaran lagi. Hal ini pastinya bikin kondisi keuangan jadi lebih hemat, kan? Kamu bisa menanam aneka bahan dapur seperti tomat, cabai, terong, dan lain-lain.
Tanaman terong sepertinya jadi favorit banyak orang karena bahan ini bisa diolah jadi aneka hidangan lezat. Namun, tanaman terong sering jadi sasaran hama serangga, sehingga daun ataupun buahnya bisa-bisa berlubang. Kalau dibiarkan, hama serangga bisa-bisa bikin tanaman terong berujung mati karena pertumbuhannya terganggu, lho.
-
Tak perlu micin, ini trik merawat pohon terong agar subur dan terhindar dari hama pakai 1 bumbu dapur Terong sebenarnya termasuk buah-buahan, tapi sering dimasak jadi sayur.
-
Tanpa bumbu dapur, ini trik mengusir hama ulat pada tanaman tomat cuma pakai 2 bahan dapur Merawat tanaman tomat nggak semudah yang dibayangkan, jadi perlu tahu triknya~
-
Bukan pakai bawang atau sabun, ini cara bikin cairan pembasmi hama tanaman kemangi dari 1 ampas dapur Cara ini lebih sederhana dan hemat karena hanya menggunakan ampas dapur.
Hal ini juga kerap dialami oleh warganet di akun YouTube Organic Tips. Usut punya usut, pria ini aktif membagikan konten seputar merawat tanaman sayur di pekarangan rumah. Meski sempat diserang hama, tapi ia mengaku tak khawatir karena ada satu trik membasminya supaya tanaman terong tetap aman dan bisa tumbuh subur.
Mudah dipraktikkan
foto: YouTube/Organic Tips
Umumnya, banyak orang membasmi hama pada tanaman dengan bantuan bawang ataupun garam. Tetapi, pemilik akun YouTube Organic Tips punya bahan lain, lho. Menurutnya, ada satu bahan sederhana yang bisa digunakan untuk membasmi hama serangga, yakni tembakau.
Kamu bisa menggunakan tembakau murni ataupun tembakau dari rokok. Triknya, larutkan tembakau di dalam air hingga warna airnya berubah jadi kecokelatan. Kemudian, saring dan masukkan airnya ke dalam botol spray atau semprotan.
foto: YouTube/Organic Tips
Jika sudah, langsung semprotkan air larutan tembakau tersebut ke tanaman terong yang terserang hama. Pemilik akun YouTube Organic Tips juga menjelaskan, air tembakau ini juga bisa disemprotkan pada tanaman yang masih belum diserang hama sebagai bentuk pencegahan.
"It's really good for eggplant, no harm and I've been using it all the time (Tembakau sangat baik untuk tanaman terong, tidak merusak dan aku sudah sering pakai)," jelas pemilik akun YouTube Organic Tips, dikutip BrilioFood pada Jumat (12/1).
Dilansir dari acs.org, tembakau memiliki kandungan nikotin yang bersifat racun buat serangga. Makanya bahan ini ampuh banget menjaga aneka tanaman, tak hanya terong saja, dari serangan hama serangga.
foto: YouTube/Organic Tips
Gimana, simpel banget kan trik membasmi hama pada tanaman terong ini? Mengintip unggahan YouTube Organic Tips yang sudah ditonton 18 ribu kali, tak sedikit warganet meninggalkan komentar antusias seputar membasmi hama tanaman terong ini, lho.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- 13 Resep lauk berbahan terong ungu paling enak, sederhana, mudah dibuat, dan bikin nagih
- 13 Resep olahan terong paling enak, mudah dibuat, sederhana, dan menggugah selera
- Hanya dengan 1 bahan dapur, ini trik goreng terong supaya antikeriput dan tak menyerap banyak minyak
- Jadi kado terindah di awal tahun 2024, ini 7 momen istri Angga Wijaya umumkan kehamilan
- Dulu sales kupon keliling kini punya rumah Rp 10 miliar, ini 9 potret dapur mewah komedian Abdel
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas