Bukan micin atau garam, ini trik merawat pohon jeruk purut agar cepat tumbuh pakai 1 jenis bumbu dapur

Bukan micin atau garam, ini trik merawat pohon jeruk purut agar cepat tumbuh pakai 1 jenis bumbu dapur
Mempercepat pertumbuhan tanaman jeruk purut |

Pertama-tama, siapkan stek batang pohon jeruk purut berusia tua yang sudah dipotong ujungnya berbentuk 2 ujung runcing. Kemudian, baluri ujung batang tersebut dengan bubuk kunyit. Nah, kunyit inilah yang jadi bahan dapur utama untuk mempercepat pertumbuhan tanaman jeruk purut.

"Kunyit mengandung hormon auxin yang bisa ngebuat pertumbuhan akar dan tunas baru jadi lebih instan," jelas pemilik akun TikTok @infarmid, dikutip BrilioFood pada Selasa (14/11).

Usai diberi kunyit, batang pohon jeruk purut tersebut bisa ditancapkan ke dalam media tanam. Setelah itu, siram media tanam dengan air secukupnya dan tutupi batang dengan plastik atau gelas bening supaya tetap lembap.

Bukan micin atau garam, ini trik merawat pohon jeruk purut agar cepat tumbuh pakai 1 jenis bumbu dapur

foto: TikTok/@infarmid

Pemilik akun TikTok @infarmid juga menjelaskan, tanaman jeruk purut yang baru ditanam dengan teknik stek ini harus disimpan jauh dari sinar matahari langsung, sehingga proses tumbuhnya akar dan tunas baru jadi lebih cepat. Seminggu kemudian, dijamin akar dan tunasnya sudah tumbuh.

Bukan micin atau garam, ini trik merawat pohon jeruk purut agar cepat tumbuh pakai 1 jenis bumbu dapur

foto: TikTok/@infarmid

Gimana, simpel banget kan trik merawat tanaman jeruk purut ini? Mengintip kolom komentar di unggahan TikTok @infarmid yang sudah ditonton 122 ribu kali, tak sedikit warganet yang antusias dengan trik ini, lho.

"Selama 1 minggu ( karantina ) di siram ga?" tanya TikTok @boyboyboy yang dijawab pemilik video, "Tetep disiram yaa kak."

@infarmid Lebih praktis dan cepat daripada nanam dari benih #infarm #infarmid #berkebun #kunyit suara asli - infarm id

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya