Bukan ditaburi kopi, ini trik praktis hilangkan bau tidak sedap di kulkas andalkan 1 bahan dapur
Diperbarui 21 Jun 2024, 13:20 WIB
Diterbitkan 21 Jun 2024, 21:00 WIB
Brilio.net - Kamu pernah mencium bau tidak sedap saat membuka pintu kulkas? Tentu bau tidak sedap ini membuat tidak nyaman dan akan mengontaminasi stok bahan makanan di dalam kulkas.
Usut punya usut, bau tidak sedap ini bisa muncul karena beberapa faktor. Seperti makanan yang disimpan di kulkas sudah membusuk, kondisi suhu yang tidak stabil, penyaring udara yang rusak, hingga bagian dalam kulkas yang jarang dibersihkan.
-
Tanpa bubuk kopi, ini trik cepat enyahkan bau tak sedap di kulkas hanya dengan 1 bahan makanan Umumnya makanan yang disimpan di dalam kulkas berpotensi terkontaminasi bau tersebut, sehingga berdampak pada penyimpanannya yang semakin singkat
-
Tanpa ditaburi baking soda, ini cara ampuh hilangkan bau tak sedap di dalam kulkas pakai 2 bahan dapur Bau di dalam kulkas biasanya tercium saat pintunya dibuka.
-
Trik menghilangkan bau tak sedap di kulkas, andalkan tambahan 3 bahan dapur Banyak orang meletakkan bahan makanan tanpa penutup rapat, sehingga aroma makanan menyebar dan menempel pada rak kulkas.
Saat mengalami hal itu, sejumlah orang sengaja menaburkan kopi di bagian rak dalam kulkas. Dilansir dari thespruce.com, kandungan zat absorban dalam kopi ampuh menyerap bau tidak sedap dalam kulkas.
Tapi kalau nggak mau stok kopi terbuang percuma, kamu bisa meniru cara yang ditunjukkan oleh pengguna Instagram @safaralles. Di unggahan videonya, tampak warganet ini mengganti kopi dengan satu bahan dapur lainnya.
Dilansir BrilioFood dari akun Instagram @safaralles pada Jumat (21/6), satu bahan dapur yang dipakai adalah baking soda. Campurkan 2 sdm baking soda dengan 8.500 ml air hangat. Aduk-aduk sampai baking soda larut sempurna.
foto: Instagram/@safaralles
Lalu celupkan kain lap ke dalam larutan pembersih yang sudah dibuat. Peras lalu usapkan lap tersebut ke seluruh permukaan rak dalam kulkas. Lakukan secara perlahan dan menyeluruh, ya.
foto: Instagram/@safaralles
Tampak bagian dalam kulkas yang awalnya dipenuhi noda langsung kinclong seketika dalam sekali usap. Selain tampak kinclong, bau tidak sedap di kulkas jadi tidak tercium lagi.
foto: Instagram/@safaralles
Pasalnya, dilansir dari marthastewart.com, bau tidak sedap yang bersifat asam akan dinetralkan oleh pH di dalam baking soda. Kalau semua bagian dalam kulkas sudah diusap merata, diamkan beberapa menit agar kering sempurna.
Setelah kering, semua stok makanan dan minuman bisa langsung disusun ke dalam kulkas. Pastikan tidak ada tumpahan atau kotoran yang ada di dalam kulkas, ya. Agar kulkas tidak berbau saat dibuka.
(brl/jad)
RECOMMENDED ARTICLES
- Trik menghemat daya listrik kulkas pakai 1 alat, bikin pengeluaran rumah tangga irit maksimal
- Segera atasi sebelum freon habis, ini cara melenturkan karet pintu kulkas kaku jadi rapat lagi
- Cara hilangkan noda di pintu kulkas pakai tambahan 2 bahan dapur, sekali usap langsung kinclong
- Tanpa campuran cuka, ini cara bersihkan pintu kulkas kusam jadi kinclong cuma tambah 2 bahan dapur
- Tanpa didiamkan semalaman, trik emak-emak bersihkan bunga es freezer ini cepat cuma pakai 1 alat
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas