Bukan disayat pakai pisau, begini cara memisahkan kulit ayam dari daging agar tetap utuh
Diperbarui 14 Agt 2024, 16:30 WIB
Diterbitkan 14 Agt 2024, 23:59 WIB
Brilio.net - Dikenal tinggi protein dan harganya terjangkau, ayam menjadi pilihan menarik untuk dimasak jadi berbagai menu. Tak cuma bagian dagingnya, kulit ayamjuga sering menjadi bagian yang tidak kalah menarik untuk diolah. Pada dasarnya, kulit ayam bisa dikonsumsi langsung setelah dimasak maupun diolah menjadi minyak ayam yang sedap.
Kulit ayam memiliki tekstur yang kenyal dan rasa yang gurih, menjadikannya favorit bagi banyak orang. Banyak orang biasanya mengolah bahan makanan ini menjadi aneka hidangan seperti kulit ayam goreng renyah, sate kulit, atau ditambahkan sebagai penambah rasa dalam sup dan semur.
-
13 Resep olahan kulit ayam gurih untuk berbuka puasa, lezat, praktis, nikmat di lidah Dijamin, dengan rasanya yang lezat, akan menambah nafsu makan saat berbuka bersama keluarga.
-
12 Resep olahan kulit ayam, nikmat, lezat, dan praktis Aneka resep berbahan kulit ayam ini cocok dijadikan pendamping makan dan camilan.
-
Tak perlu disayat-sayat, ini trik cepat fillet paha ayam agar tak ada daging yang terbuang Sebagian orang terkadang kesulitan mengolah paha ayam.
Namun saat hendak mengolah kulit ayam, kamu perlu memisahkannya dari daging ayamnya terlebih dahulu. Kulit ayam seringkali menyatu dan sulit lepas dari daging ayam. Alhasil, sejumlah orang akan menyayatkan menggunakan pisau. Tapi meski bisa terpisah, cara ini membuat kulit ayam nggak utuh lagi dan sulit diolah.
Sebagai gantinya, kamu bisa meniru trik yang dibagikan pengguna Instagram @ummubalqishaura saat hendak memisahkan kulit ayam dari dagingnya. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya menggunakan satu alat dapur. Dilansir BrilioFood pada Rabu (14/8), alat dapur yang dimaksud adalah sendok.
foto: Instagram/@ummubalqishaura
Nah, dalam video tersebut, pengguna Instagram ini hanya menggunakan gagang sendok bagian ujung. Caranya, ambil satu potong ayam. Pengguna Instagram @ummubalqishaura ini menggunakan bagian paha bawah yang memiliki banyak kulit di permukaannya.
foto: Instagram/@ummubalqishaura
Selanjutnya, pegang ujung kulit ayam bagian atas menggunakan tangan kiri. Sedangkan tangan kanan memegang sendok. Nah, masukkan ujung sendok ke sela-sela daging dan kulit ayamnya. Pastikan sendoknya dimasukkan sampai ujung kulit ayam.
foto: Instagram/@ummubalqishaura
Jika sudah, genggam daging ayam bagian atas. Lalu congkel kulit ayam ke arah depan. Lakukan proses ini sampai kulit ayam terlepas dari ujung daging ayam. Di tahap ini, kamu bisa langsung menarik kulit ayam dengan tangan atau memisahkan lemaknya antara kulit dan daging menggunakan ujung sendok tadi.
foto: Instagram/@ummubalqishaura
Nah, dengan begitu, kulit ayam akan terkelupas sempurna. Kulit ayam yang dipisahkan dengan cara ini cenderung utuh dan lebih mudah diolah. Kamu juga bisa langsung mengolah daging ayamnya secara terpisah untuk aneka masakan.
Ditonton lebih dari 156 ribu kali, video tentang cara memisahkan kulit ayam dari dagingnya ini sontak menuai perhatian warganet. Banyak pengguna Instagram lain yang tertarik dan turut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Sebagian besar mereka mengungkapkan terima kasih karena mendapat ilmu baru yang bermanfaat.
"Teh dpt ide kreatif drmn aj sih.. Keren Maa Syaa Allah," kata Instagram @nda_manda_sn.
"Bisa di praktekan nih buat yg kesabarannya setipis tisu," papar Instagram @aishasari07.
"Hasilnya mulus pula," kata Instagram @dhiyanti12.
"MasyaAllah makasih tipsnya umma," tulis akun Instagram @catatan.muslimah.
"Wah ternyata gampang banget umm wajib cobain nih triknya," komentar akun Instagram @fifinimartiyana.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Mudah untuk pemula, begini cara bikin takoyaki agar hasilnya bulat sempurna dan garing di luar
- Trik Fairuz A Rafiq bikin sarapan sehat buat diet, tetap enak, mengenyangkan, dan bikin langsing
- Tak perlu pakai cetakan khusus, ini trik goreng peyek agar hasilnya semakin tipis dan renyah
- Jangan langsung dihaluskan, ini cara bikin bumbu kuah bakso agar rasanya semakin gurih dan wangi
- Cukup tambah 3 bahan dapur, ini trik menanak nasi putih agar kalorinya turun hingga 50%
- Trik goreng peyek supaya awet renyah dan tak bau, tetap gurih maksimal meski tanpa santan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas