Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur

Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur
Ada cara khusus biar warna ungunya nggak memudar. |

Pertama-tama, masukkan 1 sendok teh garam ke wadah. Lalu aduk-aduk supaya garam larut merata. Selanjutnya potong terong sesuai selera. Dengan penambahan garam rupanya konsistensi terong akan tetap baik saat dimasak.

Nah, selain direndam garam, warganet tersebut juga menunjukkan trik merebus terong ungu yang benar agar warnanya tak berubah.

Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur

foto: YouTube/@Widiaisro Wati

Caranya rebus air dalam panci dengan api besar. Jika sudah mendidih masukkan potongan terong. Pastikan posisi kulit terong berada di bawah, sementara daging putihnya menghadap di permukaan air. Cara ini dilakukan agar terong ungu tetap berwarna cerah.

Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur

foto: YouTube/@Widiaisro Wati

"Dibalik kaya gini ya, yang putih yang ada di atas. Jadi yang direbus yang warna biru biar warna tetap cerah," jelas @Widiaisro Wati.

Tak perlu waktu lama, perebusan terong ungu bisa dilakukan selama 3 menit. Jika sudah, angkat dan masukkan ke dalam air dingin. Selama mengangkat dan meniriskan terong, pastikan api tidak dimatikan terlebih dahulu.

Selanjutnya barulah matikan api. Hasilnya terong pun terlihat tetap berwarna segar.

Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur

foto: YouTube/@Widiaisro Wati

Kemudian Widiaisro Wati pun melanjutkan untuk mengolah terong dengan tambahan saus. Ia meracik saus dari beberapa bahan. Mulai dari bawang putih cincang, potongan cabai, potongan daun bawang, saus tiram, kecap asin, gula, garam, penyedap rasa, dan air panas.

Bahan- bahan tersebut dicampur dengan cara ditumis. Jika sudah tercampur rata, tuang saus ke atas permukaan terong. Masakan terong pun terlihat begitu menggoda.

Bukan direndam cuka, ini trik memasak terong ungu agar cerah tak kehitaman andalkan 1 bahan dapur

foto: YouTube/@Widiaisro Wati

Nggak heran kalau ada banyak warganet yang tertarik dengan video tersebut. Di antara 7.8 ribu lebih penonton video tersebut, ada banyak pengguna YouTube lain yang turut berkomentar langsung.

"Terimakasih bunda cara masak terong agar tetap ungu menggoda sekali," tulis akun @user-tv5bl1lw7q

"Konten yang sangat menginspirasi luar biasa terongnya tetap ungu," kata akun
@Lombatarik

"Tips yg bagus ni, biar kalau masak terong warna nya gak berubah," komentar akun @khurilchenel7882

"Mantap Bun cara memasak terong ungu ya josss pastinya enak bgt," pungkas akun @lasnocigar6605

(brl/wen)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya