Bukan dioles mentega, ini cara simpan sisa potongan bawang bombay agar tak layu hingga berhari-hari
Diperbarui 27 Feb 2024, 17:34 WIB
Diterbitkan 28 Feb 2024, 12:00 WIB
Brilio.net - Bawang bombay termasuk salah satu jenis bawang yang kerap digunakan memasak. Ketika dimasak dalam waktu yang lama, bawang bombay akan menjadi lebih manis dan aroma harumnya akan semakin kuat. Oleh sebab itu, bawang bombay sering digunakan sebagai bahan dasar untuk memberikan rasa dan aroma yang lezat pada berbagai masakan.
Jika dilihat dari segi ukuran, bawang bombay memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan bawang merah dan bawang putih yang banyak beredar di pasar. Hal ini membuat 1 buah bawang bombay kerap digunakan untuk beberapa kali masak. Lantas, sisa bawang bombay yang sudah dipotong tersebut akan disimpan untuk digunakan lain waktu.
-
5 Cara menyimpan bawang bombay yang sudah dikupas agar awet Dengan cara penyimpanan yang tepat, bawang bisa awet sampai berminggu-minggu.
-
Trik menyimpan bawang goreng agar renyah dan tahan hingga berbulan-bulan Tak merubah rasa walau sudah disimpan lama.
-
Tanpa dilapisi tepung, ini trik bikin bawang goreng tak melempem dan awet renyah hingga berbulan-bulan Selain membuat bawang goreng awet berbulan-bulan, rasanya juga jauh lebih enak.
Sayangnya, sisa potongan bawang bombay ini seringkali tidak bisa bertahan lama. Sekalipun disimpan dalam kulkas, sisa potongan bawang bombay bisa cepat layu dan kering dalam waktu sehari. Padahal kondisinya yang kering membuat aroma dan rasa bawang bombay berkurang drastis.
Untuk mengatasi hal tersebut, sejumlah orang biasanya akan menggunakan trik khusus. Misalnya dengan mengoleskan mentega ke bekas potongan di bawang bombay. Hal ini dinilai dapat mencegah oksidasi yang membuat bawang bombay jadi layu.
Namun mentega ini bisa memengaruhi rasa bawang bombay, lho. Jika ingin rasa dan aroma bawang bombay tetap original, kamu bisa menerapkan cara lain dalam menyimpan sisa potongannya. Cara ini pernah dibagikan oleh pengguna Instagram @kireisuru melalui salah satu video yang diunggah.
Cara sederhana yang bisa dipraktikkan siapa saja
Cara simpan sisa potongan bawang bombay agar tak layu.
Bukan dengan mentega, pengguna Instagram tersebut memilih menggunakan cara lain yang lebih ampuh dalam menjaga kesegaran bawang bombay. Dilansir BrilioFood pada Selasa (27/2), dia memilih menyimpannya dalam tisu dan wadah kedap udara seperti box atau plastik ziplock.
foto: Instagram/@kireisuru
Caranya, cukup bungkus sisa potongan bawang bombay ini pakai tisu. Pastikan benar-benar rapat tidak ada bagian bawang yang terbuka, ya. Setelah itu, langsung masukkan ke dalam box kedap udara atau plastik ziplock.
foto: Instagram/@kireisuru
Nah, potongan bawang bombay yang sudah dibungkus ini bisa diletakkan di kulkas bagian chiller. Kamu bisa menyimpannya di kulkas bagian bawah atau di pintu kulkas. Dengan begitu, sisa potongan bawang bombay tidak akan mudah layu dan busuk hingga berhari-hari.
foto: Instagram/@kireisuru
Telah ditonton lebih dari 15 ribu kali, video tentang cara menyimpan sisa potongan bawang bombay ini pun sontak menuai perhatian warganet. Di antaranya, ada pengguna Instagram lain yang turut memberikan tanggapan secara langsung. Dia mengaku metode tersebut sangat bermanfaat untuk kemudian ditiru.
View this post on Instagram
Cara memilih bawang bombay yang bagus.
Memilih bawang bombay yang baik dapat membuat perbedaan dalam hasil masakanmu. Aroma dan rasa bisa yang dihasilkan tentu akan sangat berpengaruh. Untuk hasil masakan yang maksimal, yuk intip cara memilih bawang bombay yang bagus dan berkualitas:
1. Pilih yang beratnya terasa.
Pilih bawang bombay yang terasa berat untuk ukurannya. Ini menandakan bahwa bawang bombay masih segar dan berisi banyak air.
2. Pilih yang padat.
Pilih bawang bombay yang padat dan keras. Hindari yang terasa lembek atau memiliki bintik-bintik lunak.
3. Perhatikan kulitnya.
Pilih bawang bombay dengan kulit yang kering dan utuh. Hindari yang memiliki bercak-bercak basah atau cairan di sekitar batangnya.
4. Perhatikan warna kulitnya.
Pilih bawang bombay dengan kulit yang berwarna merata dan cerah. Hindari yang terlalu pucat atau kecokelatan.
5. Periksa tangkainya.
Pastikan tangkai bawang bombay masih utuh dan kering. Tangkai yang layu atau berjamur bisa menjadi tanda bahwa bawang bombay sudah tidak segar.
6. Cium bau aromatik.
Bau yang khas dan menyengat menandakan bahwa bawang bombay masih segar. Hindari yang memiliki bau asam atau berjamur.
7. Periksa kekerasan kulit.
Kulit bawang bombay sebaiknya keras dan tidak mudah terkelupas. Hindari yang kulitnya sudah terkelupas atau rusak.
8. Pilih yang berukuran sedang.
Bawang bombay berukuran sedang cenderung lebih manis dan memiliki tekstur yang baik.
9. Hindari yang sudah tua.
Bawang bombay yang sudah terlalu tua cenderung memiliki rasa yang lebih kuat dan tekstur yang lebih kasar. Pilih yang masih muda untuk hasil terbaik.
(brl/tin)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa digosok lemon dan gula, ini cara rontokan daki di leher agar kembali cerah pakai 1 bumbu masakan
- Tak perlu pakai penutup mata, begini trik agar mata tak perih saat memotong bawang bombay
- Pakai 1 bahan dapur, ini trik menggoreng bawang bombay agar matang sempurna dan renyah tahan lama
- Cara bikin kaldu bubuk dari ampas bumbu dapur, praktis dan ekonomis
- Cara sederhana menyimpan bawang agar tahan sampai berbulan-bulan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas