Bukan digosok lilin, begini cara perbaiki resleting dompet yang macet pakai 1 bahan dapur
Diperbarui 9 Mei 2024, 12:56 WIB
Diterbitkan 9 Mei 2024, 21:00 WIB
Brilio.net - Beberapa perabot seperti dompet biasanya didesain dengan resleting yang bisa dibuka-tutup. Namun ada kalanya resleting pada dompet tidak bisa dibuka atau ditutup dengan sempurna karena macet. Masalah seperti ini memang kerap terjadi pada dompet yang sudah dipakai dalam jangka waktu lama.
Nah, pemakaian dompet yang terlalu lama pada dasarnya bisa menyebabkan adanya tumpukan kotoran yang terjebak di dalam gigi-gigi resleting. Alhasil, gigi resleting jadi macet atau tidak bisa dibuka-tutup dengan sempurna. Oleh sebab itu, banyak orang menganggap dompet jadi rusak dan tidak bisa dipakai lagi jika kondisi resleting sudah seperti ini.
-
Tak perlu digosok pakai lilin, ini trik atasi resleting celana macet cukup andalkan 1 bahan dapur Tak perlu buru-buru ke tukang jahit, kamu bisa mengatasinya terlebih dahulu.
-
Nggak perlu ganti tas baru, cara memperbaiki resleting rusak cuma pakai 1 barang plastik ini gampang Kalau gini, nggak perlu buru-buru buang barang rusak.
-
Bukan dicongkel sendok, begini trik perbaiki ujung resleting tas lepas cukup pakai 1 alat dapur Tas bisa kembali digunakan seperti sedia kala.
Padahal alih-alih membuangnya, ada trik sederhana yang bisa dilakukan untuk memperbaiki resleting dompet yang macet. Trik yang biasa dilakukan banyak orang adalah dengan menggosok gigi-gigi resleting pakai lilin. Walau ampuh, namun trik ini hanya bisa dilakukan ketika dompet dalam posisi terbuka.
Nah, jika resleting macet dalam posisi dompet tertutup, ada metode lain yang lebih efektif. Seorang pengguna Facebook bernama Fitri Rahmawati pernah membagikan trik tersebut melalui salah satu video yang diunggah. Bukan dengan lilin, dia justru mengandalkan satu bahan dapur.
Mudah dipraktikkan di rumah
Cara mengatasi resleting macet.
Dilansir BrilioFood dari Facebook Fitri Rahmawati, Kamis (9/5), bahan dapur yang digunakan adalah minyak goreng. Nah, minyak goreng ini berfungsi sebagai pelumas yang membuat resleting jadi licin dan kembali bekerja maksimal.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Namun agar lebih mudah digunakan, sebaiknya siapkan minyak goreng dalam wadah kecil. Lalu celupkan ujung cutton bud atau lidi kapas ke dalam minyak goreng. Setelah itu, oleskan ke seluruh bagian resleting yang macet.
Nah, minyak goreng yang dituang ke resleting akan membantu melunturkan residu atau kotoran yang bikin resleting macet. Selain itu, minyak goreng ini juga bikin resleting kembali licin dan bisa dibuka-tutup sempurna. Namun sesaat setelah diberi minyak goreng, sebaiknya diamkan dulu selama beberapa detik agar resleting bisa dibuka-tutup kembali.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Selain dompet, trik ini juga sebenarnya bisa digunakan untuk barang lain yang memiliki resleting, seperti tas, baju, hingga celana. Dijamin nggak bakal bikin rusak, justru resleting akan lebih awet.
foto: Facebook/Fitri Rahmawati
Unggahan tentang cara perbaiki resleting dompet ini telah ditonton lebih dari 8.000 kali di Facebook. Nggak heran jika kemudian ada banyak warganet yang tertarik. Bahkan tidak sedikit yang berterima kasih dan mengaku hendak menirukan trik tersebut secara langsung.
"Wahh mntp tipsnya k," ujar Facebook Ukhti Dwie.
"Nh wajb coba ini sih," kata Facebook herbal makyuli.
"Wah, kren bun," papar Facebook Ririn Khufrini II.
Kegunaan minyak goreng dalam rumah tangga.
Minyak goreng memiliki beragam kegunaan di rumah tangga selain hanya untuk menggoreng makanan. Berikut adalah beberapa kegunaan minyak goreng dalam rumah tangga:
1. Menggoreng makanan.
Tentu saja, kegunaan utama minyak goreng adalah untuk menggoreng makanan, seperti gorengan, kentang goreng, atau ayam goreng.
2. Mengolesi alat masak.
Minyak goreng bisa digunakan untuk melapisi permukaan alat masak seperti wajan dan panci agar makanan tidak lengket saat dimasak.
3. Menghilangkan noda.
Minyak goreng bisa digunakan untuk menghilangkan noda pada permukaan logam atau plastik, seperti meja dapur atau peralatan masak.
4. Pelumas.
Minyak goreng bisa digunakan sebagai pelumas untuk melumasi engsel, kunci, atau alat mekanik lainnya agar tetap berfungsi dengan lancar.
5. Mengilapkan kayu.
Minyak goreng bisa digunakan untuk mengkilapkan dan melindungi permukaan kayu, seperti meja atau lantai kayu.
6. Menghilangkan lem.
Minyak goreng bisa digunakan untuk menghilangkan residu lem pada barang-barang seperti stiker atau label yang sulit dilepas.
7. Membuat lilin.
Dengan mencampurkan minyak goreng dengan lilin lainnya, Anda bisa membuat lilin sederhana yang bisa digunakan sebagai sumber cahaya darurat.
8. Menghilangkan karat.
Minyak goreng bisa digunakan untuk menghilangkan karat pada permukaan logam, seperti pisau atau alat masak lainnya.
9. Merawat kayu.
Minyak goreng bisa digunakan untuk merawat dan memperpanjang umur kayu, seperti perabot atau peralatan rumah tangga yang terbuat dari kayu.
(brl/tin)RECOMMENDED ARTICLES
- 9 Cara atasi regulator longgar, mampet, dan mendesis bocor, praktis cuma pakai alat dan bahan rumahan
- Tak perlu diasah batu, begini trik jitu atasi gunting tumpul agar tajam pakai 2 alat sederhana
- Trik mudah atasi gunting tumpul dan karatan jadi tajam lagi, cukup tambah 2 bahan dapur
- Tak gunakan kopi, ini cara mengecilkan pori-pori di wajah agar terlihat mulus cuma dengan 1 ampas buah
- Tak dicampur lidah buaya, wanita ini bagikan cara mengecilkan pori-pori membesar pakai 1 jenis makanan
- Tanpa kopi, ini cara menghaluskan pori-pori wajah agar tampak mulus pakai 1 ampas buah
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas