Bukan dicampur sabun cuci piring, emak-emak ini punya trik mengepel lantai agar kesat dan kinclong
Diperbarui 22 Feb 2024, 13:30 WIB
Diterbitkan 22 Feb 2024, 20:00 WIB
Brilio.net - Lantai jadi salah satu area rumah yang cepat kotor. Permukaan lantai biasanya sering terkena cipratan minyak, tumpahan makanan atau minuman, debu, dan berbagai jenis kotoran lainnya. Hal inilah yang membuat lantai jadi licin dan tak nyaman diinjak.
Kalau sudah telanjur kotor, mau nggak mau lantai harus dipel. Nah, teknik mengepel ini akan sangat memengaruhi hasil akhirnya. Kalau caranya benar, lantai akan kesat dan tampak kinclong lagi.
-
Nggak cuma sabun cuci piring, ini trik mengepel lantai agar kinclong dan mengilap cuma tambah 1 bahan Racikan pembersih yang ampuh membersihkan lantai.
-
Tanpa campuran sabun cuci piring, ini trik mengepel lantai agar kesat dan wangi ditambah 1 bahan dapur Lantai kembali bersih, kesat, dan wangi, dipakai aktivitas jadi nyaman.
-
Tak perlu air panas, ini trik mengepel lantai agar kesat cuma tambah 2 bahan dapur Jangan cuma pakai pembersih lantai, campurkan bahan ini untuk bikin lantai kinclong dan wangi.
Untuk menghasilkan lantai kesat dan kinclong, sejumlah orang sengaja menambahkan sabun cuci piring sebagai campuran pembersih lantainya. Sekali usap, seluruh noda di lantai langsung terangkat sempurna.
Tapi kalau nggak mau stok sabun cuci piring terbuang percuma, kamu bisa menggantinya dengan satu bahan dapur lain. Seperti yang dilakukan oleh pengguna TikTok @kontenhajar. Seorang emak-emak ini tampak mengepel seluruh lantai rumahnya dengan racikan cairan pembersih khusus.
Penasaran bagaimana caranya?
Cepat Dan Ampuh.
Trik mengepel lantai agar kesat dan kinclong dengan cepat.
Dilansir BrilioFood dari TikTok @kontenhajar pada Kamis (22/2), satu bahan dapur yang ditambahkan adalah cuka putih atau cuka makan. Tampak dalam video, ia menambahkan sekitar 1 sdm cuka putih ke dalam larutan pembersih lantai. Aduk-aduk lalu celupkan kain pel ke dalamnya.
foto: TikTok/@kontenhajar
Setelah itu, peras kain pel dengan tangan. Pasangkan kain pel ke bagian pegangannya. Kalau sudah, pel seluruh lantai rumah.
foto: TikTok/@kontenhajar
Karena ada tambahan cuka, larutan pembersih lantai jadi bekerja lebih optimal. Seperti yang dijelaskan di thespruce.com, sifat asam pada cuka memang ampuh mengangkat noda dan kotoran yang membandel.
foto: TikTok/@kontenhajar
Tanpa perlu mengeluarkan tenaga ekstra, lantai yang sudah dipel langsung terasa kesat dan kinclong. Nggak cuma itu, penambahan cuka juga membuat aroma pengharum lantai semakin tercium dengan kuat. Kalau sudah bersih, kinclong, dan kesat, jadi semakin betah di rumah, kan?
@kontenhajar Ngepel auto glowing pake cuka
DJ Everyone Nose - Need Sekayy
Kandungan yang ada di dalam cuka.
Cuka, terutama cuka sari apel, memiliki sejumlah kandungan yang dapat memberikan manfaat bagi kesehatan manusia. Berikut adalah beberapa kandungan cuka:
1. Asam asetat.
Asam asetat merupakan komponen utama dalam cuka yang memberikan rasa asam. Asam asetat diyakini memiliki sifat antimikroba, sehingga dapat membantu melawan pertumbuhan bakteri, jamur, dan mikroorganisme lainnya.
2. Antioksidan.
Beberapa jenis cuka, seperti cuka sari apel, mengandung antioksidan seperti polifenol. Antioksidan membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi terhadap penyakit.
3. Probiotik.
Cuka yang difermentasi mengandung bakteri baik atau probiotik yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan. Probiotik membantu memelihara keseimbangan bakteri dalam sistem pencernaan, yang dapat meningkatkan pencernaan dan sistem kekebalan tubuh.
4. Vitamin dan mineral.
Cuka mengandung beberapa vitamin dan mineral, meskipun dalam jumlah yang kecil. Ini termasuk vitamin C, vitamin B, serta mineral seperti magnesium, kalium, dan fosfor.
Namun, penting untuk diketahui bahwa cuka harus dikonsumsi dengan bijak. Mengonsumsi cuka secara berlebihan dapat menyebabkan iritasi lambung dan kerusakan gigi. Selain itu, orang dengan kondisi kesehatan tertentu, seperti gangguan pencernaan atau penyakit lambung, sebaiknya berkonsultasi dengan profesional medis sebelum mengonsumsi cuka secara teratur.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa disikat kuat, ini trik membersihkan kerak hitam pada ember kamar mandi cuma tambah 1 bahan dapur
- Tanpa cuka, trik mengepel lantai ala ibu rumah tangga ini hasilnya kesat cukup tambah 1 bahan dapur
- Nggak perlu dicuci, ini trik praktis hilangkan bau tak sedap di sepatu pakai 1 ampas dapur
- Bukan direndam detergen, ini cara basmi noda deodoran di ketiak baju putih cukup tambah 1 bahan dapur
- Tak perlu disikat, ini trik hilangkan noda getah di baju ampuh pakai tambahan 2 bahan dapur
- Tanpa digosok pasta gigi, ini cara hilangkan kerak hitam di gayung agar kinclong pakai 2 bahan dapur
- Bukan ditambah garam, ini trik mengepel lantai agar kesat dan bebas bau cukup tambah 1 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas