Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting
foto: Instagram/@kokoni.indonesia

Brilio.net -Ikatan Cinta masih jadi sinetron favorit banyak orang. Pasalnya, akting Amanda Manopo dan Arya Saloka nggak habis-habisnya bikin baper warganet. Akting pemain Ikatan Cinta lainnya pun juga nggak kalah menghibur.

Selain di sinetron, kegiatan para pemain Ikata Cinta di di belakang kamera juga tak luput dari sorotan. Makin sukses sebagai pesinetron, mereka pun mulai merambah ke dunia bisnis. Sama seperti seleb lainnya, para pemain Ikatan Cinta ini juga menjajal bisnis kuliner.

Ada yang berbisnis makanan serta minuman. Buat para penggemar, pastinya bisnis kuliner milikpemain IkatanCinta ini bikin penasaran. Seiring popularitas mereka, bisnis kuliner milik para pemain Ikatan Cinta pun diburu penggemar.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

INFOGRAFIS BISNIS PEMAIN IKATAN CINTA
© 2021 brilio.net/Bayu Kurniawan

Lantas, siapa saja sih pemain Ikatan Cinta yang terjun ke bisnis kuliner? Berikut enam pemain Ikatan Cinta yang punya bisnis kuliner, dilansirBrilioFooddari berbagai sumber, Kamis (28/10).

1. Arya Saloka - Kokoni Indonesia.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@kokoni.indonesia

Bisnis kuliner terbaru yang digelutiArya Salokaini berbasis minuman kekinian. Diberi nama Kokoni Indonesia, bisnis ini ia rintis bersama rekannya bernama Icha. Kokoni menjual berbagai minuman berbahan susu dengan berbagai pilihan rasa. Dilengkapi pula dengan berbagai topping kekinian seperti boba, grass jelly, puding, dan masih banyak lagi.

2. Evan Sanders - Dapur Beeku.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@dapurbeeku

Evan Sanders mulai berbisnis kuliner sejak adanya pandemi tahun lalu. Ia menjual berbagai menu masakan Nusantara yang dijual secara online. Dapur Beeku miliknya menjual beragam lauk mulai dari ikan cakalang, daging sapi rica-rica, hingga sate lilit.

3. Ikbal Fauzi - Ikan Bakar Semar Pantura.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@semar_pantura

Berlokasi di kota Bandung, bisnis Ikbal Fauzi ini dijalaninya bersama sang istri. Sesuai namanya, rumah makan ini menjual berbagai menu seafood yang pastinya bikin ngiler. Nggak hanya dapat dimakan di tempat, pembeli juga bisa membeli untuk sebuah acara, lho.

4. Kevin Hillers - Herushiku DNA Salmon.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@kevin_hillers_

Kevin Hillers punya produk minuman kesehatan dan kecantikan miliknya sendiri, lho. Dibuat dari DNA ikan salmon, produknya ini dipercaya bisa bikin awet muda dan sehat.

5. Surya Saputra - Nasi Kepel Dapur Mama Thia.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@nasikepel_dmt

Ada lagi nih pemain Ikatan Cinta yang punya bisnis kuliner bareng istri, Surya Saputra menjalankan bisnis Nasi Kepel Dapur Mama Thia bersama Chynthia Lamusu. Mereka menjual catering makanan tradisional. Usut punya usut, yang memasak Chynthia langsung, lho.

6. Diego Afisyah - lontong Medan.

Bisnis kuliner 6 pemain Ikatan Cinta, bukti tak cuma jago akting

foto: Instagram/@mama_ernii

Diego Afisyah juga punya bisnis kuliner yang dijual secara online, nih. Ia menamai bisnisnya ini dengan lontong Medan Mama Erni. Lontong Medannya ini dijual di sekitaran Jabodetabek.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya