Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam
YouTube/YT879 Channel

Brilio.net - Saat menjaga kebersihan rumah, tentu kondisi lantai juga harus diperhatikan. Bukan tanpa sebab, area ini paling rentan terhadap berbagai macam noda dan kotoran. Misalnya dari debu, sisa tanah, bahan makanan, atau bahkan tumpahan minuman bisa membuat lantai jadi kotor.

Biasanya noda tersebut tidak bisa dibersihkan dengan sapi begitu saja. Kamu harus mengepel lantai dengan cairan pembersihkan supaya noda tersebut bisa hilang. Jika lantai bersih, tentu area rumah juga bisa bebas bakteri dan virus.

Mengepel lantai memang sudah menjadi pekerjaan rumah yang harus rutin dilakukan setiap minggu. Hal ini juga dilakukan demi mencegah adanya noda-noda yang berkerak. Pasalnya jika noda dari debu, tanah, atau bahkan makanan sudah berkerak, biasanya noda tersebut jadi sulit dibersihkan. Bahkan mengepel lantai seperti biasa saja tidak ampuh mengangkat noda tersebut.

Padahal jika dibiarkan begitu saja, noda kerak bikin lantai jadi tampak selalu kotor. Apalagi jika lantainya terbuat dari keramik berwarna cerah, noda kerak tersebut akan memberikan kesan kusam pada rumah. Tentu kamu tak ingin rumah dan lantai tampak kusam, bukan?

Untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa meniru trik singkat yang dibagikan oleh pengguna YouTube YT879 Channel. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mulanya mengaku bahwa lantai keramik di beberapa spot, seperti bagian bawah dispenser tampak begitu berkerak. Kerak ini tampak tebal karena bagian tersebut jarang dipel dan dibersihkan.

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

Mudah Ditiru.

Lantas, untuk mengepel lantai berkerak tersebut, dia tidak menggunakan cairan pembersih apapun. Dilansir BrilioFood dari YouTube YT879 Channel pada Rabu (11/10), pengguna YouTube tersebut justru menggunakan bahan dapur, yakni baking powder dan air panas. Kedua bahan ini dipercaya lebih ampuh melunturkan kerak pada lantai keramik.

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

foto: YouTube/YT879 Channel

Lebih jelasnya, rebus dulu air dalam teko atau panci sampai mendidih. Setelah itu, siramkan ke area lantai yang penuh kerak secara merata. Barulah kemudian taburkan baking powder ke lantai yang sudah disiram air panas tadi.

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

foto: YouTube/YT879 Channel

Selanjutnya, pel lantai menggunakan kain lap. Sambil dilap, tekan dan gosok noda kerak yang membandel. Jika dirasa kurang, kamu bisa menaburkan baking powdernya ke lantai yang masih kotor dan menggosoknya kembali. Baking powder yang bersifat abrasif ini akan membantu mengangkat noda kerak di permukaan lantai.

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

foto: YouTube/YT879 Channel

Menurut pengguna YouTube YT879 Channel, kamu juga bisa menggunakan bantuan sikat jika noda keraknya telanjur tebal. Terakhir, lap lagi dengan kain supaya lantai jadi lebih bersih. Setelah itu, biarkan lantai mengering dengan sendirinya.

Bermodal 2 bahan dapur, begini cara mengepel lantai keramik yang berkerak dan kusam

foto: YouTube/YT879 Channel

Dan benar saja, lantai yang semula tampak kusam pun, jadi lebih kinclong dan kesat. Hal ini menandakan bahwa bahan dapur saja sudah bisa membuat lantai berkerak jadi kembali kesat lagi. Selain bersih, lantai yang dipel dengan baking powder ini juga cenderung nggak meninggalkan bau, lho. Pasalnya, baking powder memang bisa membantu mengangkat bau tak sedap di permukaan lantai.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya