Bermanfaat bagi kesehatan, ini cara tepat merebus daun salam agar nutrisinya tetap terjaga
Diperbarui 24 Okt 2024, 18:31 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2024, 20:00 WIB
Brilio.net - Bagi yang sering memasak, daun salam tentu sudah tidak asing lagi. Rempah ini sering digunakan sebagai bumbu tambahan untuk memberikan cita rasa dan aroma yang sedap pada masakan.
Namun, daun salam tidak hanya bermanfaat untuk masakan. Daun ini juga memiliki banyak manfaat kesehatan. Menurut healthline.com, daun salam dapat membantu menurunkan tekanan darah, menjaga sistem imun, dan menurunkan kadar kolesterol.
-
15 Manfaat air rebusan daun salam untuk kesehatan, mencegah kanker Nggak sekadar untuk penambah cita rasa masakan.
-
Cara menyimpan daun salam agar tetap segar dan wangi selama 2 minggu, tanpa dijemur dulu Tak butuh waktu lama dan cara ribet.
-
Tak perlu dijemur dulu, ini cara menyimpan daun salam tak menghitam dan tetap wangi hingga 2 minggu Sortir dulu daun salam satu per satu untuk memisahkan daun yang masih bagus dan tidak.
Untuk mendapatkan manfaat kesehatan secara maksimal, kamu bisa rutin mengonsumsi daun salam. Banyak orang memilih untuk meminum air rebusan daun salam sebagai cara konsumsi.
Meskipun terlihat mudah, merebus daun salam memerlukan teknik khusus. Tujuannya adalah agar semua nutrisi di dalam daun salam tetap terjaga dan dapat diserap dengan baik oleh tubuh.
Cara merebus daun salam ini ditunjukkan oleh warganet pengguna YouTube HERBAL MUJAROBAT. Di dalam videonya pria satu ini menunjukkan setiap tahapannya saat merebus daun salam. Dengan cara ini, ia menjamin air rebusan daun salam dapat berkhasiat untuk kesehatan.
Awalnya, petik terlebih dahulu beberapa lembar daun salam yang akan digunakan. Pilihlah daun salam yang berkualitas baik seperti warnanya yang sudah tua dan berwarna hijau cerah.
"boleh daun yang masih muda, daun yang tuah lebih bagus,"ujarnya dikutip BrilioFood dari YouTube HERBAL MUJAROBAT pada Jumat (25/10).
foto: YouTube/HERBAL MUJAROBAT
Setelah itu, cuci bersih daun salam yang akan diolah. Pastikan daun salam benar-benar bersih dan terbebas dari debu atau kotoran yang menempel. Sisihkan.
Siapkan panci berisi air secukupnya, lalu panaskan dengan menggunakan api kompor kecil. Setelah air mendidih, masukkan beberapa daun salam yang sudah dicuci bersih.
foto: YouTube/HERBAL MUJAROBAT
Jangan rebus daun salam terlalu lama, ya. Cukup rebus daun salam selama 5 menit saja, agar nutrisinya tidak hilang.
foto: YouTube/HERBAL MUJAROBAT
"Setelah 5 menit atau airnya menyusut, baru angkat dan tuangkan air rebusan ke dalam gelas,"ungkapnya lebih lanjut.
Tunggu hingga air rebusan dingin, lalu kamu pun bisa mengonsumsinya. Sang pemilik video pun merekomendasikan untuk mengonsumsi minuman satu ini dengan rutin.
"Herbal ini dapat diminum rutin setiap dua kali setiap pekannya, ya,"ucapnya.
Video milik YouTube HERBAL MUJAROBAT ini pun sontak menyita perhatian warganet. Semenjak diunggah pada Agustus 2021 lalu, video ini sudah ditonton hingga hampir 2 ribu kali dan disukai oleh 13 akun YouTube lainnya.
(brl/tin)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara menyimpan daun salam tetap segar dan hijau tanpa dijemur, awet selama berbulan-bulan
- Cara mengobati asam urat cuma pakai bahan dapur, alami dan ampuh tanpa efek samping
- Tanpa baking soda, ini cara membersihkan karang gigi pakai daun salam dikombinasikan 2 bahan dapur
- Tak perlu dijemur dulu, ini trik menyimpan daun salam agar tetap hijau dan wangi berminggu-minggu
- Tanpa dicampur baking soda, emak-emak ini putihkan gigi kuning pakai 1 jenis daun
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas