Bau amis auto hilang sempurna, begini cara mencuci usus sapi sebelum diolah
Diperbarui 8 Des 2022, 16:20 WIB
Diterbitkan 8 Des 2022, 22:01 WIB
Cara mencuci usus sapi pun nggak bisa asal-asalan. Kamu bisa meniru ini cara mencuci usus yang ditunjukkan oleh YouTuber bernama Yudi. Di video yang diunggahnya, pria tersebut memberikan tutorial mencuci usus sapi dengan benar. Dengan cara ini, bau amis pada usus sapi pun auto akan hilang.
"Cara Membersihkan Usus Sapi Sebelum di Masak," tulisnya pada keterangan judul di video, dilansir BrilioFood pada Kamis (8/12).
-
Nggak perlu dibilas berulang kali, ini cara mencuci usus sapi agar bersih dan bebas bau amis Supaya tidak boros air.
-
7 Cara mengolah usus ayam agar tidak amis Usus yang masih amis setelah dimasak bisa membuat nafsu makan hilang seketika.
-
Nggak perlu dibilas berulang kali, ini trik membersihkan usus ayam supaya tidak amis Diolah pun jadi gampang, disantap pun jadi enak.
foto: YouTube/RAGAM INFO YUDI
Dalam video tersebut, usus yang akan diolah dicuci bersih terlebih dahulu dengan menggunakan air mengalir. Setelah dirasa sudah sangat bersih, kamu bisa langsung memotong bagian atas dari usus sapi. Untuk memotongnya, gunakan pisau yang benar-benar tajam agar lebih mudah.
foto: YouTube/RAGAM INFO YUDI
Apabila bagian atas dari usus sapi sudah terpisah, kamu bisa langsung membalikkan bagian usus sapi yang memiliki bentuk seperti gelombang. Balikkan permukaan dalamnya menjadi keluar. Agar mudah saat membaliknya, gunakan garpu sebagai alat bantu. Isi bagian dalam usus sapi dengan menggunakan air.
foto: YouTube/RAGAM INFO YUDI
Gosok-gosok hingga usus sapi benar-benar bersih. Usus sapi yang sudah bersih, bisa kamu masukkan ke dalam wadah berisi larutan air kapur sirih. Tambahan kapur sirih membuat usus sapi jadi jauh lebih bersih dan bau amisnya menghilang. Aduk-aduk dan tunggu beberapa saat, lalu bilas usus sapi dengan menggunakan air bersih untuk menghilangkan larutan kapur sirih yang masih menempel.
Usus sapi yang sudah bersih ini langsung bisa diolah menjadi masakan maupun disimpan di dalam freezer untuk dijadikan stok. Ditonton lebih dari puluhan ribu kali, video milik YouTube/RAGAM INFO YUDI ini pun menarik perhatian warganet. Bahkan tidak sedikit juga yang langsung menanggapi di kolom komentar video tersebut.
"Klo ngebalik mending pake sumpit kebih cepet," tulis akun YouTube/Dido Didu.
"Kalau emak sya pencucian trakhir pake air bekas cuci beras pertama," ujar akun YouTube/Diana Budiyana.
"Digunting kali cepet om," sahut akun YouTube/Aaronmale_McsmYt.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- Bukan langsung dibilas air, begini trik menghilangkan lapisan lilin pada buah apel
- 5 Cara bersihkan ikan gabus agar lendir dan bau amisnya hilang
- Cara mencuci kolang kaling supaya tak berlendir dan berbau asam
- Trik praktis bersihkan kulit kuning ceker ayam, pakai satu bahan
- Cara bersihkan kulit ayam agar teksturnya lebih krispi saat dimasak
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas