Aksi pria tunjukkan fungsi lain galon bekas ini kreatif banget, kerennya bikin melongo
Diperbarui 31 Agt 2023, 15:16 WIB
Diterbitkan 31 Agt 2023, 19:01 WIB
Brilio.net - Penting untuk menyimpan sekaligus merawat galon di rumah supaya kondisinya nggak cepat rusak. Kalau rusak, galon jadi tak dapat digunakan untuk menampung air lagi. Mau nggak mau terpaksa harus dibuang begitu saja.
Namun, galon bekas yang sudah tak terpakai lagi sebenarnya masih bisa dimanfaatkan, lho. Sama seperti yang dilakukan seorang warganet bernama Wicaksono. Pria ini mengaku gemar menyulap galon bekas jadi perabot rumah tangga yang bermanfaat. Aksinya kali ini membutuhkan bagian bawah atau corong galon.
Penasaran galonnya mau dibuat jadi apa?
Menarik Buat Ditiru.
-
Aksi pria tunjukkan fungsi lain galon bekas ini kreatif tanpa batas, ibu-ibu auto girang Ketimbang galon bekas memenuhi bak sampah di rumah.
-
Aksi pria tunjukkan fungsi lain pegangan galon ini kreatif abis, hasilnya bisa bikin dapur tampak rapi Saat galon sudah dipasang ke dispenser, pegangannya biasanya langsung dibuang begitu saja.
-
Utamakan fungsi bukan gengsi, 13 potret barang bekas diubah jadi perabot unik ini kreatif pol Lebih hemat bujet dan bikin interior rumah jadi unik
"Sementara yang bawah bisa kita pakai jadi pencuci kaki atau wadah," cetusnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @wicaksono_ari pada Kamis (31/8).
Galon ini rupanya dapat disulap jadi kap lampu atau hiasan lampu biar penampilan rumah jadi lebih estetik, lho. Selain bagian bawah atau corong galon, bahan lain yang dibutuhkan yaitu alat perpanjang fitting lampu serta lampu jenis apapun. Wicaksono mengatakan, kamu bisa pakai bohlam biasa ataupun LED.
foto: TikTok/@wicaksono_ari
Perpanjang fitting lampu bisa dimasukkan dulu ke tengah tutup galon. Kemudian, kembalikan posisi tutup ke galonnya. Kalau posisinya sudah pas, baru pasang lampunya. Jika sudah, fitting lampu beserta kap dari galon ini bisa langsung dipasang ke saluran listrik di ruangan.
foto: TikTok/@wicaksono_ari
Usai dipasang ke saluran listrik, tekan sakelar lampu untuk memastikan bahwa lampu dapat menyala. Hasilnya, penampilan lampu tersebut jadi lebih estetik karena ada tambahan kap dari botol bekas ini, kan? Wicaksono juga menambahkan, jika ingin lebih cantik, kamu pun bisa menghias kap lampu ini, lho.
"Biar lebih menarik lagi, bisa dicat atau dikasih ornamen lain," jelasnya.
foto: TikTok/@wicaksono_ari
Gimana, alih-alih beli kap lampu dari pasaran, membuatnya sendiri hasilnya jadi lebih unik, kan? Menilik unggahan milik TikTok @wicaksono_ari, memang belum banyak warganet yang meninggalkan komentar. Tetapi, video ini sudah ditonton lebih dari 16 ribu kali, lho.
@wicaksono_ari Fungsi Faedah Lain Galon Air Bekas. Mudah G Pake Ribet! #SamaSamaBerkarya #mantap #mantul #galon #ReadyToNuGlow #kerenbanget suara asli - WicaksonoAri
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- Cukup tambah 1 bahan dapur, begini cara mencuci kain lap dapur dekil dan bau
- Bukan pakai cangkang telur, ini trik mengasah pisau blender agar tajam modal 1 bahan dapur
- Tanpa direbus, ini cara bikin bihun goreng semakin lezat, tidak menggumpal, dan antilengket di wajan
- Cara membersihkan noda minyak di kompor dan dinding dapur, ampuh tanpa sitrun atau pembersih khusus
- Jangan langsung dipanaskan, ini trik aman mencairkan santan beku supaya tidak pecah dan rusak
- Cuma 5 menit, begini cara cepat mencairkan daging beku dari freezer cuma mengandalkan 2 bahan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas