8 Manfaat jus wortel, cegah kanker hingga turunkan kolesterol
Diperbarui 1 Jun 2019, 15:48 WIB
Diterbitkan 2 Jun 2019, 00:43 WIB
Brilio.net - Wortel memiliki sejuta manfaat kesehatan bagi yang mengonsumsinya. Wortel dapat diolah menjadi berbagai menu untuk memenuhi nutrisi harian. Jika Anda lebih suka memasak atau makan wortel mentah, Anda akan mendapat manfaat dari rasa kenyang dari serat, yang ideal untuk mengontrol berat badan.
Tetapi membuat jus wortel juga dapat memberikan nutrisi yang lebih besar, plus tubuh akan lebih mudah untuk menyerap nutrisi dan antioksidan dari jus. Menurut Stanford Health Care, dibutuhkan sekitar lima wortel untuk menghasilkan satu cangkir jus wortel. Manfaat jus wortel juga tak main-main bagi kesehatan tubuh.
Dari meningkatkan sistem kekebalan tubuh hingga membantu mencapai tujuan penurunan berat badan, manfaat jus wortel yang utama adalah dapat meningkatkan kesehatan fisik dan mental.
Wortel merupakan sumber vitamin, nutrisi, dan serat. Minum jus wortel adalah cara mudah untuk menambahkan wortel ke dalam menu makanan. Berikut adalah delapan manfaat jus wortel yang dilansir dari Healthline Sabtu(1/6):
Manfaat Jus Wortel untuk Metabolisme dan Pengelihatan
Meningkatkan metabolisme
Manfaat jus wortel salah satunya adalah meningkatkan fungsi metabolism tubuh. Jus wortel dapat meningkatkan sekresi empedu, yang dapat meningkatkan metabolisme. Ini merupakan tahap di mana tubuh Anda mengubah energi menjadi makanan.
Empedu adalah cairan yang memecah lemak. Menurut sebuah studi dari tahun 2006, peningkatan aliran empedu meningkatkan metabolisme dan peningkatan berat badan pada tikus lab. Hal ini juga bisa menimbulkan hasil serupa pada manusia.
Karena jus wortel dapat mengenyangkan dan rendah kalori, menggantikan jus ini dari soda dan minuman manis lainnya dapat membantu Anda menurunkan berat badan lebih cepat.
Penglihatan yang lebih kuat
Sering dikatakan bahwa makan wortel baik untuk mata. Ternyata ada kebenaran di balik klaim ini. Jus wortel adalah sumber beta-karoten yang baik, sejenis vitamin A, yang merupakan salah satu antioksidan paling kuat.
Vitamin A membantu melindungi permukaan mata dan berkontribusi untuk penglihatan yang kuat. Minum jus wortel dapat menangkal berbagai gangguan mata, seperti degenerasi makula, katarak, dan kebutaan.
Wortel juga mengandung lutein, yang merupakan antioksidan yang melindungi mata dari kerusakan cahaya. Sebuah studi tahun 1994 menemukan bahwa lutein dikaitkan dengan penurunan risiko degenerasi makula, kelainan mata yang menyebabkan kehilangan penglihatan.
Manfaat Jus Wortel untuk kulit dan kekebalan
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Pilek atau flu dapat bertahan selama satu atau dua minggu, sehingga sulit atau tidak mungkin untuk malakukan aktivtas sehari-hari. Untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu tubuh melawan infeksi, tambahkan jus wortel ke dalam konsumsi harian Anda dan jangan lupa jaga kesehatan fisik.
Wortel mengandung antioksidan, yang membantu tubuh melawan radikal bebas, kerusakan sel, dan peradangan. Vitamin C dalam jus wortel juga memberikan peningkatan sistem kekebalan tubuh, membantu Anda melewati musim dingin dan flu.
Memperbaiki gangguan kulit
Manfaat jus wortel lainnya adalah memperbaiki penampilan kulit. Jika Anda memiliki riwayat masalah kulit, seperti ruam atau psoriasis, menambahkan jus wortel ke dalam menu makanan dapat meningkatkan penampilan kulit. Wortel mengandung vitamin C, yang memiliki sifat penyembuhan. Kandungan ini membantu kulit pulih lebih cepat dari luka luar dan trauma. Beta-karoten dalam wortel juga mengurangi peradangan kulit, yang mempercepat proses penyembuhan.
Manfaat Jus Wortel untuk risiko kanker dan kolesterol
Mengurangi risiko kanker
-
15 Manfaat wortel untuk kesehatan & kecantikan, turunkan kolesterol Wortel mengandung banyak vitamin dan nutrisi, di antaranya vitamin A, B, K, B6, senyawa antioksidan beta karoten, alpha karoten.
-
15 Manfaat jus wortel untuk kesehatan, bisa bantu kontrol kadar gula darah tubuh Wortel mengandung vitamin A yang membantu menjaga kesehatan retina.
-
11 Resep olahan wortel jadi minuman sehat, enak dan mudah dibuat Ternyata wortel juga kaya vitamin C yang berguna melindungi sistem kekebalan tubuh sekaligus mencegah terjadinya infeksi.
Manfaat jus wortel yang begitu menakjubkan salah satunya adalah sebagai pemerang kanker pada tubuh. Kanker berkembang ketika sel-sel abnormal terbentuk dan berkembang biak dengan tidak terkendali. Karena antioksidan membantu menghentikan kerusakan sel, jus wortel dapat menawarkan perlindungan terhadap berbagai jenis kanker.
Dalam satu studi, ekstrak jus wortel yang digunakan selama 72 jam dalam pengobatan sel-sel leukemia dan sel-sel kontrol non-tumor menginduksi kematian sel dan menghentikan perkembangan penyakit. Ini menunjukkan bahwa wortel mengandung bahan kimia bioaktif yang efektif untuk mengobati leukemia. Studi lain dari pria yang lebih muda menemukan bahwa konsumsi kaya beta-karoten dapat menawarkan perlindungan terhadap kanker prostat.
Menurunkan kolesterol
Jika Anda kesulitan mengontrol kolesterol, atau jika Anda ingin mengendalikan kolesterol tanpa obat, pertimbangkan untuk menambahkan jus wortel. Sebagai sumber potasium yang sangat baik, jus wortel dapat membantu Anda mempertahankan kadar kolesterol yang sehat. Menurunkan kadar kolesterol mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke. Bicaralah dengan dokter Anda sebelum menghentikan obat resep apa pun.
Manfaat Jus Wortel untuk kehamilan dan fungsi otak
Kehamilan yang lebih sehat
Minum jus wortel juga bermanfaat selama dan setelah kehamilan karena penuh dengan kalsium, folat, kalium, magnesium, dan tentu saja vitamin A. Kalsium membantu janin mengembangkan tulang dan tulang rawan yang kuat, sementara folat mencegah cacat lahir. Menurut American College of Obstetrician and Gynecologists (ACOG), wanita hamil dan menyusui membutuhkan 1.000 miligram kalsium per hari.
Vitamin C dan vitamin A dalam jus wortel juga bertindak sebagai antioksidan kuat dalam kehamilan. Vitamin-vitamin ini melindungi ibu dan janin dari radikal bebas, dan memberi dorongan sistem kekebalan yang menurunkan risiko infeksi.
Memperkuat fungsi otak
Beta-karoten dalam jus wortel juga dapat meningkatkan fungsi kognitif dan mengurangi risiko masalah memori yang berkaitan dengan usia dan demensia. Stres oksidatif terkait dengan kerusakan sel otak dan terjadi ketika sel-sel otak dan saraf tidak dapat beregenerasi. Ini melemahkan sinyal saraf dan mengurangi fungsi kognitif.
Namun, beta-karoten pada wortel dapat memperkuat fungsi otak dan meningkatkan daya ingat. Dalam satu studi, pekerja yang terpapar timah dirawat dengan memberikannya 10 miligram beta-karoten selama periode 12 minggu. Studi ini menemukan bahwa setelah perawatan, kelompok yang menerima beta-karoten memiliki lebih sedikit stres oksidatif.
Potensi efek samping dari jus wortel
Walaupun terdapat segudang manfaat jus wortel seperti manfaat nutrisi dan kesehatan, penting untuk minum secukupnya. Jus buah atau sayuran mengandung sedikit atau tidak ada serat, oleh karena itu mereka memberikan rasa kenyang terbatas dan tidak ada curah pada usus besar.
Juga, asupan beta-karoten yang berlebihan berpotensi mengubah warna kulit Anda. Vitamin inilah yang memberi wortel warna oranye. Jika Anda makan atau minum terlalu banyak wortel atau jus wortel, kulit Anda untuk sementara waktu akan sedikit berwarna kekuningan atau oranye.
RECOMMENDED ARTICLES
Tags
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas