7 Manfaat tomat bagi kesehatan kulit, bisa mengatasi jerawat

7 Manfaat tomat bagi kesehatan kulit, bisa mengatasi jerawat

Brilio.net - Tak sedikit orang menggolongkan tomat sebagai sayuran karena sering digunakan untuk bahan maupun bumbu masakan. Tomat dapat menambah cita rasa sebuah masakan. Namun, faktanya tomat termasuk jenis buah-buahan, lho. Tomat memiliki biji di dalamnya dan tumbuh dari bunga tanaman sama seperti pengertian buah pada umumnya.

Sama seperti buah lainnya, tomat juga mengandung banyak manfaat. Tomat mengandung kalori dan lemak yang rendah, tapi kaya vitamin dan mineral. Nggak heran jika tomat kerap dimanfaatkan sebagai obat hingga bahan dasar untuk merawat kesehatan kulitterutama wajah.

Usut punya usut, tomat mengandung vitamin C dan vitamin B yang baik untuk kesehatan kulit. Tak cuma dijadikan masker, dengan rutin mengonsumsi tomat, wajah akan terlihat lebih segar
dan makin sehat.

Kamu bisa memakannya langsung atau mengolahnya menjadi berbagai minuman seperti jus maupun smoothies. Dapat pula diolah jadi salad dengan campuran beberapa sayur lain.

Kendati begitu, sebaiknya makan sesuai kebutuhan, ya. Meski punya banyak manfaat, makan tomat terlalu berlebihan bisa menyebabkan sambelit dan diare. Perlu juga memerhatikan waktu konsumsinya. Dilansir dari doctor.ndtv.com, tomat adalah sumber vitamin C yang sangat kaya. Makan tomat saat sarapan dapat memenuhi 40% dari kebutuhan vitamin C harian.

Mau tahu apa saja manfaat buah tomat untuk kesehatan kulit? Simak ulasan lengkapnya seperti BrilioFood himpun dariberbagai sumber pada Sabtu (1/10).

1. Membantu melindungi dari kanker kulit.

7 Manfaat tomat bagi kesehatan kulit, bisa mengatasi jerawat

foto: freepik.com

Paparan sinar matahari yang berlebih dapat mengakibatkan kerusakan sel kulit yang berisiko meningkatkan sel kanker kulit. Salah satu cara untuk mencegahnya, bisa dengan mengonsumsi buah tomat. Kandungan likopen yang terdapat pada tomat terbukti bisa mencegah perkembangan kanker kulit. Dengan rutin mengonsumsi tomat juga dapat menurunkan sensitivitas kulit tehadap paparan sinar matahari.

2. Meningkatkan penyembuhan luka.

7 Manfaat tomat bagi kesehatan kulit, bisa mengatasi jerawat

foto: pixabay.com

Banyak orang mimilih mengunakan krim atau salep untuk mengobati luka. Namun ternyata tomat juga bisa dijadikan sebagai obat alami penyembuh luka. Satu cangkir tomat mengandung sekitar 30 gram vitamin C. Vitamin C ini dapat mendorong jaringan ikat baru, membantu pemperbaiki kulit akibat luka, dan mempercepat penyembuhan.

Magang: Elrisa Rahmadita

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya