7 Makanan dan minuman penyebab perut buncit, ada keripik kentang
Diperbarui 8 Mei 2021, 14:07 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2021, 23:21 WIB
Brilio.net - Perut buncit dapat mengganggu penampilan atau membuat perut terasa nggak nyaman. Penyebab perut buncit bisa karena perubahan hormon, kebiasaan sehari-hari, serta makanan yang dikonsumsi. Pola makan dan kebiasaan makan akan menjadi pengaruh besar penyebab perutmu menjadi buncit.
Bagi kamu yang memiliki perut buncit dan ingin mengecilkan perut, sebaiknya mulailah untuk mengubah kebiasaan sehari-hari dan pola makan. Meskipun kamu pencinta segala makanan, demi mendapatkan bentuk tubuh ideal, kamu harus berani untuk mulai menghindarinya.
-
Pengen nggak gemuk? Kamu harus benar-benar hindari 5 makanan ini Selain berolahraga secara rutin, mengatur asupan makanan bisa kamu lakukan lho.
-
11 Makanan terbaik untuk membakar lemak di perut secara cepat Lemak perut tak hanya menganggu penampilan, juga dapat berbahaya bagi tubuh.
-
Ingin perut nggak buncit? 10 Makanan ini wajib banget kamu konsumsi Timbunan lemak di perut ini dinilai menimbulkan banyak penyakit.
Lantas makanan apa saja sih sebenarnya yang bisa menyebabkan perut buncit? Berikut brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (8/5), 7 makanan penyebab perut buncit.
1. Junkfood.
foto: freepik.com
Junkfood dikenal sebagai salah satu makanan yang memiliki rasa enak. Namun mulai sekarang, kamu harus mulai mengurangi makanan ini. Karena junkfood mengandung kadar lemak jenuh tinggi. Selain itu, makanan ini juga minim serat sehingga sulit dicerna oleh usus.
2. Keripik kentang.
foto: freepik.com
Makanan olahan seperti kerupuk, keripik kentang, dan biskuit adalah makanan yang mengandung banyak kalori dan lemak. Makanan ini dapat memicu peradangan dalam tubuh dan lemak membandel pada perut.
3. Makanan yang memiliki kalori tinggi.
foto: freepik.com
Makanan yang memiliki kalori tinggi seperti kacang-kacangan dan nasi. Makanan ini tetap harus kamu konsumsi namun dengan porsi yang cukup. Kamu dapat konsultasi ke dokter jika kamu berniat untuk mengurangi kalori agar tidak terjadi kekurangan nutrisi. Mengimbangi dengan aktivitas olahraga juga baik dilakukan agar perutmu mengecil.
4. Makanan banyak lemak.
foto: freepik.com
Makanan yang mengandung tinggi lemak contohnya minyak, daging, dan olahannya. Daging olahan seperti sosis, nugget, dan sebagainya juga termasuk dalam daftar makanan ini. Jika kamu terlalu berlebihan dalam mengonsumsi lemak, bisa berdampak pada perut.
5. Susu.
foto: freepik.com
Jenis susu seperti whole milk mengandung lemak tinggi yang dapat memicu perut jadi buncit. Jika kamu ingin mengonsumsi susu, sebaiknya ganti dengan susu berbahan kacang-kacangan seperti susu kedelai, susu almond, dan susu kacang mete.
6. Margarin.
foto: freepik.com
Jenis lemak yang menyebabkan perut buncit adalah lemak jenuh dan lemak trans. Lemak trans ini merupakan hasil dari pengolahan minyak dari bentuk cair ke bentuk padat, contohnya adalah margarin.
7. Soda.
foto: freepik.com
Kamu mungkin kerap mendengar soda dapat menyebabkan perut buncit. Ternyata selain menyebabkan perut buncit, soda juga bisa menyebabkan obesitas lho. Nggak berhenti di situ, soda juga dapat menyebabkan diabetes serta masalah kesehatan gigi.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas