7 Cara membuat bakso dari tempe, ekonomis, enak, dan teksturnya kenyal

7 Cara membuat bakso dari tempe, ekonomis, enak, dan teksturnya kenyal
foto: TikTok/@angganasi

Brilio.net - Tempe merupakan olahan kedelai yang sering diolah jadi menu masakan sehari-hari. Selain enak, tempe juga kaya akan gizi seperti protein, mineral, dan vitamin. Dilansir dari webmd.com, mengonsumsi tempe bisa bantu menurunkan tekanan darah tinggi, menyehatkan jantung, mengurangi inflamasi, menguatkan tulang, dan lain-lain.

Nggak hanya digoreng atau ditumis, tempe juga bisa diolah lagi jadi aneka masakan. Salah satu kreasi olahan tempe yang unik adalah bakso. Buat yang nggak mengonsumsi daging hewani atau sekadar ingin menghemat, bakso dari tempe ini bisa jadi solusi. Rasa tempe yang gurih cocok banget diolah menjadi bakso buat jadi lauk ataupun camilan sambil santai di rumah.

Salah satu pengguna TikTok bernama Angganasi punya resep membuat bakso tempe yang simpel abis, tapi rasanya tidak kalah enak dibanding bakso daging. Bahkan, bahan-bahan yang dibutuhkan jauh lebih ekonomis dan bagus untuk kesehatan. Apalagi ia juga menambahkan bayam pada olahan bakso tempe buatannya ini.

Dilansir dari healthline.com, bayam mengandung banyak sekali nutrisi yang bisa meningkatkan kesehatan mata, mencegah permasalahan jantung, mencegah kanker, meningkatkan imunitas, dan lain sebagainya. Lantaran menyehatkan, bakso tempe ini bisa jadi jalan ninja buat anak yang ogah makan sayur, lho. Kamu juga bisa pakai jenis sayur lain selain bayam.

"Gak kalah enak dari bakso daging," ujar Angganasi dikutip dari TikTok/@angganasi.

Penasaran kan, bagaimana cara membuatnya? Berikut tujuh cara bikin bakso dari tempe yang ekonomis, enak, dan teksturnya kenyal, dilansir BrilioFood dari TikTok/@angganasi pada Selasa (20/12).

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya