7 Cara jitu Chef Renatta bikin kerang bakar antiamis, pakai serai
Diperbarui 4 Okt 2021, 16:45 WIB
Diterbitkan 4 Okt 2021, 21:02 WIB
Brilio.net - Kerang merupakan salah satu seafood yang memiliki rasa gurih dengan tekstur kenyal. Nggak melulu ditumis, kerang juga enak dibakar menggunakan bumbu lengkap. Meski terlihat sederhana, masak kerang punya tantangan tersendiri.
Ada beberapa orang yang lebih memilih membeli kerang di restoran karena takut tidak bisa mengolahnya. Sebab, jika kerang bakar diolah dengan cara salah akan membuatnya amis dan menjadi kurang nikmat saat disantap.
-
13 Resep olahan kerang jadi aneka tumisan, lezat dan mudah dibuat Kerang mengandung protein, omega, vitamin A, vitamin B, dan nutrisi lainnya.
-
15 Resep kreasi kerang aneka jenis, sehat, nikmat, dan mudah diolah Beberapa yang populer seperti kerang dara, kerang hijau, dan kerang tiram.
-
13 Resep olahan kerang batik, mudah, sedap, dan nggak amis Bawang putih dan jahe bisa menghilangkan bau amis pada kerang batik.
Tapi nggak perlu khawatir, karena kamu bisa mencoba cara Chef Renatta dalam mengolah kerang bakar agar tidak amis. Cara tersebut dibagikan Chef Renatta melalui channel YouTube Willgoz Kitchen saat memasak kerang bakar.
Menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat, trik Chef Renatta ini pun gampang ditiru. Lantas, bagaimana cara Chef Renatta mengolah kerang bakar agar tidak amis dan beraroma? Berikut BrilioFood telah melansir dari berbagai sumber pada Senin (4/9).
1. Menggunakan margarin.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Menurut Chef Renatta agar menambah cita rasa yang lebih enak, bumbu bakar kerang bisa ditumis dengan menggunakan margarin. Nggak hanya kerang, semua jenis seafood yang dibakar sangat enak disantap dengan margarin.
2. Tambahkan daun jeruk.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Masakan yang memiliki aroma pekat seperti seafood sangat cocok ditambahkan dengan daun jeruk. Aroma wangi pada daun jeruk akan mengurangi bau amis pada seafood terutama kerang.
3. Tambahkan serai.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Agar masakan seafood seperti kerang memiliki rasa yang segar dan beraroma, menambahkan serai adalah cara yang baik. Serai memiliki aroma tajam dan sangat cocok menghilangkan bau amis.
4. Tambahkan bawang merah sebagai acar.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Bawang merah bisa menjadi bahan untuk membuat acar pada kerang bakar. Rasa asam dan juga aroma kuat pada bawang merah akan membuat cita rasa kerang menjadi lebih nikmat.
5. Bumbui di akhir.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Dalam membuat kerang bakar, Chef Renatta selalu membumbui masakannya di akhir. Menurutnya, membumbui di akhir akan lebih memudahkan untuk mengontrol rasa.
6. Masak kerang sampai cangkang terbuka.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Untuk memasak kerang hingga benar-benar matang, kamu bisa memasukkannya ke dalam wajan dan menutup wajan tersebut. Kemudian tunggu kerang sampai benar-benar terbuka sendiri cangkangnya.
7. Oven dengan suhu paling panas.
foto: YouTube/@Willgoz Kitchen
Setelah selesai memasak kerang dan membuat bumbunya, kamu bisa langsung memasukkan ke dalam oven di bagian paling atas dan suhu paling panas. Dengan begitu, kerang akan matang secara sempurna.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 5 Langkah Devina MasterChef bikin serundeng, anti gosong dan tak pahit
- Tak banyak yang tahu, 7 sayuran ini nggak boleh disimpan di kulkas
- 7 Trik bikin ramyeon ala drama Korea pakai mi instan, antigagal
- 7 Trik Tasyi Athasyia buat donat, bikin nggak mudah kempes
- 9 Cara Chef Marinka plating masakan rumahan jadi cantik ala restoran
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas