6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

Brilio.net - Buah kiwi memiliki kulit berwarna cokelat, daging hijau, dan bijinya hitam bintik-bintik. Namun ada juga jenis kiwi yang berdaging kuning. Buah ini berbentuk unik menyerupai telur ayam dan kulitnya berbulu.

Saat dimakan, buah kiwi rasanya asam. Selain dikonsumsi secara langsung, buah ini juga bisa dipakai sebagai campuran salad, dessert, puding, kue, dan sebagainya.

Sebagian orang akan mengupas kulitnya sebelum mengonsumsinya. Namun tahukah kamu, jika teknik mengupas kiwi tidak benar, buah ini akan mudah hancur. Maka dari itu, penting buat menjaga supaya daging buahnya tetap terjaga dengan baik.

Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Sabtu (8/5), 6 cara mengupas kiwi yang tepat.

1. Menggunakan pisau.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: freepik.com

Kamu dapat menggunakan pisau untuk mengupas kiwi. Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mencuci buah kiwi, setelah itu cuci sampai bersih, kemudian kuliti buah kiwi menggunakan pisau dengan hati-hati.

2. Menggunakan sendok.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: freepik.com

Kamu juga dapat mengupas kiwi memakai sendok lho. Pertama-tama, potong buah kiwi menjadi dua bagian dengan pisau. Lalu selipkan sendok di antara kulit dan daging. Ambil dagingnya secara perlahan agar tidak hancur.

3. Menggunakan pisau sayur.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: freepik.com

Pisau sayur yang biasa digunakan untuk mengupas wortel dan kentang bisa kamu pakai juga untuk mengupas kiwi. Caranya, sama seperti saat kamu mengupas wortel dan kentang, lakukan secara perlahan.

4. Rebus kiwi.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: freepik.com

Siapkan panci berisi air, rendam kiwi, kemudian masak sampai mendidih. Merebus kiwi bisa membuat kulitnya lebih mudah terlepas. Jika kiwi sudah direbus, kamu dapat mengupas kulitnya dengan tangan.

5. Gunakan gelas.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: freepik.com

Kamu dapat menggunakan gelas untuk mengupas kiwi. Caranya mudah, yaitu dengan memposisikan ujung kiwi di atas tepi gelas. Kemudian dorong kiwi ke bawah. Daging kiwi akan terkelupas dengan sendirinya dan jatuh di dalam gelas.

6. Gunakan kiwi slicer.

6 Cara mengupas kiwi yang benar agar tidak mudah hancur

foto: Instagram/@kitchenyayaofficial

Kamu dapat menggunakan alat ini agar buah kiwi terkelupas dengan cepat, mudah, dan bersih. Alat ini juga dapat membelah kiwi menjadi empat bagian. Dengan bantuan alat ini kamu bisa mudah dan segera menyantap kiwi.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya