5 Manfaat konsumsi jamur untuk kesehatan, bisa cegah kanker
Diperbarui 19 Jul 2019, 13:15 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2019, 21:01 WIB
Brilio.net - Jamurmerupakan salah satu bahan makanan yang cukup populer saat ini. Jenis tumbuhan tersebut dikenal memiliki cita rasa yang lezat, bahkan menandingi makanan lain seperti daging.
Jamur sering digunakan sebagai bahan campuran masakan sejumlah hidangan. Tak heran apabila makanan ini disukai oleh banyak orang. Selain memiliki rasa lezat bagi lidah, mengonsumsi jamur ternyata memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan. Manfaat tersebut bakal dirasakan oleh tubuh apabila jamur dikonsumsi secara rutin.
-
8 Resep kreasi sate jamur, mudah dibuat dan bikin ketagihan Rasa dan teksturnya nggak kalah nikmat dari sate ayam dan sapi.
-
10 Resep olahan jamur untuk sahur, lezat dan mudah dibuat Selain gampang diolah, jamur juga punya banyak manfaat
-
Sakit flu? Kamu bisa usir penyakit menyebalkan itu dengan makan jamur! Jamur dipercaya mampu menghancurkan bakteri patogen dan virus yang menembus ke dalam tubuh manusia.
Apa saja? Dilansir brilio.net dari liputan6.com, Jumat (19/7), berikut 5 manfaat mengonsumsi jamur bagi kesehatan.
1. Mencegah penyakit kanker.
Jamur memiliki enzim yang berperan penting untuk membantu proses pencernaan. Tumbuhan yang berbentuk seperti payung ini ternyata juga dapat mencegah timbulnya penyakit kanker.
Kandungan asam amino esensial yang cukup lengkap sehingga dapat mencegah timbulnya penyakit kanker. Jenis jamur yang dapat mencegah penyakit kanker adalah jamur shitake. Jamur ini mengandung lentinan (sejenis molekul gula).
Kandungan lentinan pada jamur, dapat membantu memperpanjang kelangsungan hidup seseorang yang menderita kanker ketika digunakan dengan kemoterapi. Zat ini juga dikenal sebagai anti-inflamasi yang efektif dalam memperbaiki kerusakan tubuh dan menghambat pertumbuhan sel kanker.
2. Menurunkan kolesterol.
Jamur juga memiliki manfaat untuk menurunkan kolesterol. Jamur memiliki sumber kitin dan beta glukan yang baik, sebagai serat yang dapat memengaruhi penurunan kolesterol pada tubuh. Beta glukan sendiri berfungsi sebagai penyerap kolesterol di aliran darah.
Jamur yang dapat membantu menurunkan kolesterol adalah jamur tiram. Jenis ini mengandung lovastatin yang membantu mengatur sirkulasi kadar kolesterol darah. Jamur tiram merah muda dapat mengurangi kolesterol total dan LDL.
Mengonsumsi jamur tiram dapat menjadi opsi untuk menurunkan kolesterol pada tubuh. Anda dapat mengonsumsi jamur tiram selama kurang lebih 20 hari untuk mendapatkan hasil yang baik.
3. Menambah kekebalan tubuh.
Kandungan beta glukan pada jamur dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain kandungan beta glukan, lentinan juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga akan sulit terserang penyakit.
Jenis jamur yang bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh adalah jamur shitake dan jamur kancing. Jamur shitake lebih banyak mengandung lentinan, sementara pada jamur kancing lebih banyak ditemukan kandungan beta glukan.
Jamur rupanya turut berperan dalam proses pembentukan sel darah putih pada tubuh yang mendukung kekebalan tubuh. Anda dapat mengonsumsi jamur agar meningkatkan fungsi kekebalan tubuh dan berkurangnya risiko peradangan.
4. Melawan penuaan.
Jamur menjadi sumber makanan yang mengandung dua antioksidan tingkat tinggi. Kandungan antioksidan ini yang melindungi tubuh, dari tekanan fisiologis yang menyebabkan tanda-tanda penuaan.
Jamur juga mengandung ergothioneine dan glutathionedalam dalam jumlah tinggi. Dua zat ini menjadi antioksidan penting yang baik bagi tubuh untuk membantu melawan penuaan dini yang disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat stres dan radikal bebas.
Anda dapat menambahkan jamur sebagai bahan masakan sehari-hari, seperti dibuat sayuran dan salad. Cara ini baik untuk membuat kulit tidak cepat keriput.
5. Menjaga kesehatan otak.
Jamur mengandung banyak vitamin B dan D. Kandungan vitamin D pada jamur membantu kulit terjaga dari paparan sinar matahari dan membantu tubuh kita menyerap kalsium untuk meningkatkan pertumbuhan tulang.
Sementara itu, kandungan vitamin B yang terdapat pada jamur juga mampu meningkatkan kesehatan fungsi otak. Salah satu jamur yang banyak mengandung vitamin B adalah jamur shitake.
Jenis ini memiliki kandungan vitamin B yang cukup tinggi sehingga cukup mengatasi gangguan kognitif akibat defisiensi vitamin B. Konsumsi jamur shitake dapat membantu keseimbangan hormon otak dan membantu otak dalam berkonsentrasi.
(brl/red)RECOMMENDED ARTICLES
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas