5 Cara bikin kerupuk dari mi instan, gurih dan bikin nagih
Diperbarui 15 Sep 2022, 13:43 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2022, 17:02 WIB
Brilio.net - Mi instan sudah menjadi salah satu makanan alternatif pengganti nasi. Selain cara mengolahnya yang cukup praktis, makanan satu ini juga memiliki rasa yang lezat dan menggugah selera. Harganya yang terbilang ramah di kantong, tak salah jika banyak orang gemar menyantap mi instan.
Dari teknik mengolah, mi instan terbagi jadi dua jenis varian, yaitu rebus dan mi goreng. Sedangkan soal rasa, ada begitu banyak rasa mi instan dijual di pasaran. Mulai dari mi instan rasa kari ayam, ayam bawang, soto, bawang, dan lainnya.
-
Ada-ada saja, mi instan tinggal santap malah pilih ribet bikin kerupuk Tapi resepnya boleh juga sih. Kreasi baru mi instan.
-
16 Resep olahan mi instan yang super enak, mudah dan murah Ketika isi dompet menipis, mi instan selalu bisa jadi dewa penolong.
-
10 Resep kreasi mi instan kekinian, anti bosan & menggugah selera Rasanya nggak kalah dari kafe dan restoran mewah.
Mi instan tak hanya bisa dinikmati begitu saja, kamu pun dapat mengkreasikannya menjadi aneka camilan hingga menu berat lain yang bikin nagih. Berbicara mengenai camilan berbahan dasar mi instan, belum banyak yang tahu, ternyata bahan makanan satu ini bisa diolah menjadi kerupuk, lho.
Kreasi olahan mi instan satu ini bisa jadi solusi buat kamu yang menyukai kerupuk sebagai pendamping saat makan. Kamu hanya perlu menyediakan dua bahan saja untuk membuatnya, cara pengolahannya pun terbilang mudah.
Berikut telah BrilioFood rangkum dari TikTok/@makaansukasuka pada Kamis (15/9), lima cara bikin kerupuk dari mi instan.
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 bungkus mi instan
- 6 sdm tepung tapioka
Menarik Banget Buat Dicoba Di Rumah.
1. Rebus mi instan seperti biasanya sampai teksturnya empuk. Kemudian sisihkan.
foto: TikTok/@makaansukasuka
2. Jika sudah, masukkan mi instan dan bumbu ke dalam chopper atau blender. Haluskan.
foto: TikTok/@makaansukasuka
3. Jika sudah halus, tambahkan tepung tapioka ke dalam chopper. Aduk menggunakan spatula hingga menjadi adonan kalis.
foto: TikTok/@makaansukasuka
4. Jika sudah, pipihkan adonan dengan rolling pin lalu cetak sesuai selera.
foto: TikTok/@makaansukasuka
5. Panaskan minyak goreng, lalu masukkan kerupuk mi instan, dan tunggu hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat dan siap disajikan.
foto: TikTok/@makaansukasuka
@makaansukasuka Solusi kalo kerupuk dirumah abis, bikin KERUPUK INDOMIE! #tiapharimasak #foryoupage #fyp #menuviral #kulinertiktok #MakanMakanTiktok Monkeys Spinning Monkeys - Kevin MacLeod & Kevin The Monkey
(brl/lut)
RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Pola makan Jordi Onsu saat diet, turunkan bobot 6 kg dalam seminggu
- Trik memeras jeruk lemon tanpa dipotong, lebih praktis dan mudah
- Cara menyimpan ragi agar tetap aktif dan tahan lama, mudah ditiru
- Trik simpel mengeluarkan biji cabai tanpa bikin tangan panas
- 10 Camilan dikonsumsi Indra Bekti saat diet, dukung perut rata
- 5 Cara bikin kue cucur gula merah bersarang dan antigagal
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas