4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

Brilio.net - Kamu penyuka drama Korea pasti seudah sering banget melihat beragam kuliner khas Korea yang berseliweran dalam drama tersebut. Mulai dari kimchi, tteokbokki, sampai mi instan khas Negeri Ginseng, mi ramyeon.

Memang, kehadiran makanan dalam drama atau film Korea menjadi bagian penting yang selalu ada. Selain sebagai kebutuhan produksi drama dan film, hal ini juga dilakukan untuk sekaligus mempromosikan budaya Korea melalui kulinernya.

Tak hanya mi ramyeon saja, salah satu kuliner yang juga tidak kalah sering tampil dalam drama maupun film-film Korea adalah berbagai jenis mi khas Korea Selatan. Seperti mi jjajangmyeon yang selalu sukses membuat siapapun yang melihatnya jadi ikutan ngiler.

Nah agar wawasan kamu tentang budaya Korea semakin bertambah, berikut ini 4 jenis mi khas Korea Selatan yang perlu kamu ketahui seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Senin (16/4).

1. Jjajangmyeon.

4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

foto: resepmakanan31.com

Seperti yang sudah disebut sebelumnya, mi khas Korea ini selalu berhasil bikin siapapun yang melihat jadi ikutan ngiler. Bagaimana tidak? Kuliner Korea ini menyajikan mi kenyal yang disiram dengan saus pasta kacang kedelai hitam yang kemudian dicampur hingga keduanya menyatu. Jjajangmyeon disajikan tanpa kuah. Kalau di Indonesia, kuliner ini sekilas mirip dengan mi ayam. Jjajangmyeon sendiri mempunyai beberapa varian, yaitu ganjjajangmeyon yang disajikan dengan mie dan saus yang terpisah, samseon jjajangmyeon yang menggunakan saus dengan campuran makanan laut seperti udang, dan samseon ganjjajangmyeon yang terdiri dari mi dengan saus yang berisikan makanan laut namun dengan saus yang terpisah.

2. Jjampong.

4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

foto: mykoreankitchen.com

Selain di Korea, kuliner mi dengan perpaduan seafood dan sayuran ini juga sangat terkenal di China. Warna kuahnya berwarna merah dengan cita rasa yang sangat pedas. Bahkan saking pedasnya kamu bisa mandi keringat saat makan mi yang satu ini. Untuk membantu menghilangkan rasa pedas, biasanya kebanyakan orang meminum teh hijau setelah menyantang jjampong.

3. Dak Kalguksu.

4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

foto: maangchi.com

Dak memiliki arti ayam dan kalguksu sendiri berarti mi pisau, sehingga dak kalguksu berarti mi yang dibuat dengan cara memotongnya hanya dengan pisau tanpa menggunakan alat mesin pemotong. Maka tidak mengherankan jika jenis mi ini sangat menyehatkan bagi tubuh. Biasanya dak kalguksu dihidangkan saat musim panas di Korea dan biasa disajikan dengan irisan daun bawang dan suwiran ayam. Namun masyarakat Korea juga sering menambahkan sayuran seperti kentang dan zuchini, kecap dan bubuk canya yang sudah diberi minyak wijen di dalamnya.

4. Japchae.

4 Jenis mi khas Korea Selatan yang harus kamu ketahui, ada di K-Drama

foto: koreanbapsang.com

Sama seperti jjajangmyeon, japchae juga mempunyai kembaran dengan kuliner di Indonesia. Ya, kuliner mi satu ini sekilas tampak seperti bihun goreng dari Indonesia. Japchae sendiri merupakan mi yang terbuat dari tepung kentang sehingga warnanya putih kusam dan memiliki tekstur yang lebih kenyal. Japchae memiliki proses pembuatan yang cukup unik, dimana semua bahan seperti sayuran dan daging ditumis secara terpisah. Baru setelah matang dan dingin semua bahan dicampur dengan mi japchae.

(brl/del)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya