15 Cara menghilangkan rasa pahit daun pepaya, praktis pakai bahan sederhana
Diperbarui 22 Feb 2024, 15:01 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2024, 07:00 WIB
1. Direbus dengan daun jambu biji selama 3 menit.
foto: YouTube/Mafatihus Sa'adah Channel
Pertama-tama, siapkan beberapa lembar daun jambu biji. Cuci daun pepaya dan daun jambu biji sampai benar-benar bersih.
-
Tanpa tanah liat dan asam Jawa, ini trik ampuh hilangkan pahit daun pepaya pakai 1 bumbu dapur Daun pepaya jadi lebih nikmat nantinya ketika dimasak jadi menu favorit.
-
Jangan cuma direbus, ini trik jitu mengurangi rasa pahit daun pepaya Banyak orang mencoba menghilangkan pahit daun pepaya dengan merebusnya pakai berbagai bahan dapur.
-
Bukan pakai tanah liat atau asam jawa, ini cara hilangkan rasa pahit daun pepaya dengan 2 bahan dapur Daun pepaya memiliki khasiat untuk menurunkan kadar gula darah tinggi, memperlancar sistem pencernaan.
"Kita cuci dua jenis daun ini sampai tiga kali bilasan biar benar-benar bersih," ungkap pengguna YouTube Mafatihus Sa'adah Channel, pemilik trik ini.
Kemudian siapkan panci dan panaskan air sampai mendidih. Setelah air rebusan mendidih, baru masukkan kedua jenis daun tersebut. Tambahkan garam secukupnya ke dalam panci, lalu aduk-aduk sampai merata.
"Rebus selama 3 menit saja, nggak usah lama-lama ya karena ini cepat sekali matangnya," ucapnya.
Angkat daun pepaya kalau sudah direbus selama 3 menit. Masukkan daun pepaya ke dalam wadah berisi air dingin. Tujuannya, agar proses pematangan berhenti dan menjaga warna agar tetap hijau.
Kalau sudah dingin, peras daun pepaya lalu langsung sajikan di piring. Karena sudah direbus dengan daun jambu biji, rasa pahit daun pepaya pun hilang tak tersisa. Daun pepaya rebus bisa langsung dikonsumsi ataupun dimasak lagi dengan berbagai bumbu.
2. Direbus dengan air bekas cucian beras, garam, dan baking soda.
foto: YouTube/RizkyPsari
Pertama, cuci bersih daun pepaya yang sudah dipetik dengan air mengalir. Pastikan tidak ada debu atau kotoran lain yang masih menempel di permukaannya. Kemudian tiriskan.
Jika sudah, masukkan ampas dapur, yakni air bekas cucian beras ke dalam panci. Warganet ini sengaja merebus daun pepaya dengan air bekas cucian beras. Jangan lupa tambahkan garam dan baking soda ke dalamnya, ya.
"Aduk-aduk daun pepayanya biar terendam sempurna," ujar pengguna YouTube RizkyPsari, pemilik trik ini.
Tanpa perlu direbus dalam waktu lama, tekstur daun pepaya langsung empuk. Hal itu menandakan daun pepaya sudah matang dan siap diangkat.
"Karena cepat sekali empuk, karena ada penambahan dari baking soda," ungkap pemilik video.
Kalau sudah empuk, tiriskan lalu masukkan daun pepaya ke wadah berisi air bersih. Selain membersihkan daun pepaya dari air rebusan, hal ini juga bertujuan untuk menghentikan proses perebusan daun pepaya.
Setelah dingin, peras daun pepaya. Nah, daun pepaya pun bisa langsung dikonsumsi ataupun diolah dengan berbagai bumbu sesuai selera. Karena sudah direbus pakai air bekas cucian beras dan penambahan baking soda, rasa pahit daun pepaya hilang tak tersisa.
3. Direbus bersama daun singkong dan diberi garam.
foto: YouTube/pipit Wijayanti
Salah satu pengguna YouTube dengan nama akun pipit Wijayanti pernah membagikan trik menghilangkan rasa pahit daun pepaya. Pengguna YouTube tersebut menggunakan satu jenis daun untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya, yakni dengan daun singkong.
Pertama, siapkan terlebih dahulu daun pepaya dan daun singkong yang akan direbus. Setelah itu, cuci bersih kedua jenis daun, tiriskan dalam wadah.
"Ini takarannya dibanyakin daun singkongnya," ungkap pengguna YouTube pipit Wijaya, pemilik trik ini.
Jika sudah, masukkan daun pepaya ke dalam panci berisi air. Agar rasanya gurih, ia juga menambahkan garam secukupnya. Kalau sudah, tambahkan daun singkong di atasnya. Tutup lagi pakai daun pepaya dan tambahkan garam.
"Habis itu tutup panci lalu nyalakan api kompor," ucap pemilik video.
Selama proses perebusan, sesekali buka panci lalu aduk-aduk daun pepaya agar matang merata. Nah, proses perebusan dengan tambahan daun singkong ini dipercaya ampuh menghilangkan rasa pahit daun pepaya, lho.
"Pahit daun pepaya hilang hingga 99%," tulisnya di keterangan video.
Kamu nggak perlu khawatir karena rasa pahit daun pepaya nggak berpindah ke daun singkong, kok. Setelah itu, angkat kedua jenis daun ini kalau teksturnya sudah empuk. Tiriskan dan pisahkan kedua jenisnya. Kalau sudah, bilas pakai air mengalir dan peras sampai kandungan airnya berkurang. Kedua jenis daun ini pun siap dikonsumsi atau diolah lagi dengan berbagai bumbu.
4. Direbus dengan asam jawa.
foto: YouTube/Wijaya ngapak
Pertama, siapkan dulu panci berisi air untuk merebus daun pepaya. Sebelum dipanaskan di atas api kompor, tambahkan satu bahan yang bisa bantu hilangkan rasa pahit, yaitu asam jawa. Aduk-aduk hingga asam jawanya menyebar dan larut dengan air.
"Masukkan asam jawa sebanyak 2 sampai 3 jari," imbuh pemilik akun YouTube Wijaya ngapak, pemilik trik ini.
Setelah asam jawa tercampur rata dengan air, baru nyalakan api kompor sedang. Jika airnya sudah mulai mendidih, langsung masukkan daun pepaya yang sudah dicuci bersih. Tekan-tekan daun pepaya agar terendam sempurna, lalu diamkan dan tunggu hingga air rebusannya mendidih lagi.
Usai mendidih, aduk dan bolak-balik posisi daun pepaya agar matangnya merata. Diamkan lagi hingga daun pepaya matang dan teksturnya empuk. Jika sudah, angkat dan pindahkan daun pepaya ke dalam wadah berisi air bersih bersuhu ruang.
Rendam daun pepaya sebentar di dalam air tersebut, lalu tiriskan. Daun pepaya pun siap diolah lagi atau langsung disantap sebagai lalapan.
5. Direbus selama 5-7 menit dengan baking soda.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Pengguna YouTube Ulien kura ceria pernah membagikan trik menghilangkan pahit daun pepaya dengan baking soda. Tak hanya itu, cara ini juga bisa membuat warna daun pepaya tetap hijau cerah. Pertama, tuang banyak air ke panci. Lalu rebus selama beberapa menit sampai mendidih.
Setelah air mendidih, masukkan 2 sdt baking soda. Selanjutnya, masukkan daun pepaya yang sudah dibersihkan. Tekan-tekan hingga seluruh permukaan daun pepaya terendam sempurna.
Agar warnanya tetap hijau cerah, selama proses perebusan kamu nggak perlu menutup panci. Lalu nggak perlu terlalu lama, cukup rebus daun pepaya selama 5-7 menit saja. Langsung tiriskan jika daun pepaya sudah direbus selama 5-7 menit.
Pindahkan daun pepaya yang sudah matang ke wadah berisi air dingin. Rendam dan diamkan selama 5-7 menit. Proses ini bertujuan untuk menghentikan proses masak daun pepaya. Dengan begitu, warna daun akan tetap hijau cerah.
Kalau sudah direndam selama 5-7 menit, peras daun pepaya pakai tangan. Sembari diperas, kamu bisa sekalian membagi daun pepaya ini untuk sekali masak. Pastikan daun pepaya sudah bebas dari kandungan air sebelum diolah lagi.
"Kalau daun pepaya kering ini juga bisa mengurangi rasa pahit yang ada di dalamnya," ungkap pengguna YouTube Ulien kura ceria, pemilik trik ini.
Satukan daun pepaya yang sudah diperas ke wadah. Daun pepaya rebus ini bisa langsung dikonsumsi sebagai lalapan. Selain itu, daun pepaya juga bisa diolah lagi jadi berbagai hidangan sesuai selera.
6. Direbus dengan daun singkong dan direndam air bersih.
foto: YouTube/Dapur Heni
Pertama, pastikan dulu daun pepaya yang ingin kamu masak masih berusia muda. Sebab, daun pepaya tua punya rasanya jauh lebih pahit. Kamu juga membutuhkan satu bahan lagi, yaitu daun singkong. Daun inilah yang dipercaya bisa membantu menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya. Setelah itu, cuci kedua bahan tersebut sampai benar-benar bersih.
Kemudian siapkan panci berisi air lalu rebus hingga mendidih. Saat air sudah mendidih, masukkan semua daun pepaya dan singkong sambil ditekan-tekan supaya cepat terendam di dalam air. Rebus selama beberapa menit sampai kedua daun tersebut layu, kemudian angkat, tiriskan, dan rendam di dalam baskom berisi air bersih.
Selagi merendam daun pepaya dan singkong, remas-remas daunnya supaya zat-zat yang jadi sumber rasa pahit daun pepaya bisa keluar dan larut bersama air. Lakukan lagi pakai cara sama, tapi menggunakan air bersih yang baru. Lakukan proses ini beberapa kali agar tak ada lagi rasa pahit yang tersisa.
"Bilas dengan air mengalir, lalu kita peras airnya, lakukan 2 sampai 3 kali kita guyur dan peras," jelas pengguna YouTube Dapur Heni, pemilik trik ini.
7. Direbus dengan tanah liat dan baking soda.
foto: YouTube/Ulien kura ceria
Pengguna YouTube Ulien kura ceria menggunakan tanah liat untuk menghilangkan rasa pahit daun pepaya. Nggak perlu banyak-banyak, cukup ambil tanah liat secukupnya saja.
"Kalau pakai bahan ini, dijamin daun pepaya hilang 100% rasa pahitnya, dijamin nggak pahit," ungkap pengguna YouTube Ulien kura cerah, pemilik trik ini.
Siapkan daun pepaya yang akan diolah. Sebelum dibersihkan, sisihkan terlebih dahulu bagian batangnya. Setelah itu, cuci daun pepaya sekaligus tanah liat yang akan dipakai. Saring tanah liat untuk mendapatkan airnya saja, masukkan dalam panci.
Taruh panci di atas kompor, lalu rebus air sampai benar-benar mendidih. Setelah air mendidih, tambahkan satu bahan dapur sebagai kunci utamanya, yakni 1/2 sdm baking soda ke dalam air rebusan.
"Ini fungsinya untuk mempertahankan warna daun pepaya biar ijo royo-royo dan tentunya cepat empuk," ucapnya.
Setelah diaduk merata, baru masukkan daun pepaya ke dalam panci. Tekan-tekan pakai sumpit sampai seluruh permukaan daun pepaya terendam air rebusan secara sempurna.
"Biarkan dalam kondisi panci terbuka dan terus diaduk-aduk selama kurang lebih 5-10 menit," jelasnya.
Jika teksturnya sudah empuk, matikan api kompor lalu angkat daun pepaya. Pindahkan daun pepaya ke wadah berisi air bersih. Bilas daun pepaya sampai seluruh permukaannya bersih bebas dari larutan tanah liat.
Setelah benar-benar bersih, ambil dan peras daun pepaya sampai kandungan airnya berkurang. Jika sudah, daun pepaya siap untuk dikonsumsi langsung ataupun diolah dengan bumbu sesuai selera.
8. Direbus dengan garam dan soda kue.
foto: TikTok/@dapurnirina
Pertama, cuci bersih dulu daun pepaya yang akan dimasak. Lalu, rebus sebentar sampai mendidih menggunakan sedikit air. Setelah itu, buang air rebusannya dan rebus kembali pakai air yang baru. Nah, di proses perebusan kedua ini, kamu harus menambahkan dua bahan dapur yang membantu hilangkan rasa pahit, yaitu sedikit garam dan soda kue.
Setelah mendidih, buang lagi air rebusannya dan ganti dengan air yang baru. Kemudian, rebus daun pepaya sampai mendidih kembali. Lakukan proses perebusan yang sama satu atau dua kali lagi dengan teknik mengganti air setiap proses perebusan. Teknik ini juga dipercaya dapat membantu menghilangkan zat-zat sumber rasa pahit pada daun pepaya, lho.
"Lakukan hingga 4-5 kali (total proses perebusan), dijamin hilang pahitnya. Selamat mencoba," tulis akun TikTok @dapurnirina, pemilik trik ini.
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa direbus tanah liat, ini trik ampuh hilangkan rasa pahit daun pepaya pakai 1 ampas dapur
- Tak perlu bikin perangkap, ini cara mudah mengusir lalat secara alami pakai 1 bahan masakan
- Bukan pakai daun jambu biji atau tanah liat, ini trik ampuh hilangkan rasa pahit daun pepaya
- Ampuh tanpa tanah liat dan daun jambu biji, ini trik hilangkan rasa pahit daun pepaya pakai 1 bahan
- Tak perlu asam jawa, ini trik merebus daun pepaya agar warnanya tetap hijau dan tidak pahit
- Tak perlu tanah liat atau asam jawa, ini trik ampuh menghilangkan rasa pahit pada daun pepaya
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas