15 Cara membersihkan karat pada kompor, mudah pakai bahan rumahan
Diperbarui 30 Mar 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 1 Apr 2024, 12:00 WIB
3. Direndam pakai air, sitrun, dan sabun cuci piring.
foto: YouTube/TERA TEKNIK
Untuk membersihkan noda kerak dan karat yang sudah membandel di kompor, seringkali orang-orang memanfaatkan baking soda. Namun, berbeda dengan warganet di akun YouTube TERA TEKNIK, ia mengaku punya bahan lain yang nggak kalah ampuh untuk melunturkan noda kerak dan karat di kompor dengan mudah.
-
Ampuh pakai 3 bahan dapur, begini cara basmi karat dan kerak di tungku kompor gas Karat dan kerak ini berasal dari noda-noda masakan atau minyak yang dibiarkan begitu saja.
-
Tanpa sitrun dan pasta gigi, ini cara membersihkan karat pada bodi kompor pakai 1 bahan Memang perlu cara khusus untuk menghilangkan karat pada bodi kompor.
-
Tanpa direndam air panas, ini cara jitu bersihkan karat dan kerak di tungku kompor pakai 2 bahan dapur Kotoran pun akan berubah lembap sehingga tungku kompor berisiko berkarat.
Pertama-tama, lepaskan dulu tungku dan burner kompor biar lebih mudah dibersihkan. Lalu, racik cairan pembersihnya. Pemilik akun YouTube TERA TEKNIK menjelaskan, bahan utamanya yaitu sabun cuci piring dan sitrun (citric acid), campurkan kedua bahan ini dengan air secukupnya, kemudian aduk rata.
Bagi cairan pembersih jadi dua bagian, yang satu untuk merendam tungku dan burner kompor, sementara yang satu lagi untuk dioleskan ke bodi kompor. Setelah itu, diamkan selama 20 menit supaya sabun cuci piring dan sitrun dapat bekerja maksimal untuk melunturkan kerak dan karat.
Setelah 20 menit, siapkan air dan sabun cuci piring secukupnya, celupkan kuas ke dalam campuran air dan sabun, kemudian oleskan ke bodi kompor. Cara ini disebut-sebut lebih efektif ketimbang menyikat kompor kuat-kuat, lho. Kamu juga bisa mengoleskan air sabun ke burner dan tungku kompor yang sudah direndam.
"Kalau masih ada karat jangan pakai gunting atau pisau, karena bisa merusak, ya. Pakai kuas aja," imbuhnya.
Terakhir, bilas kompor, burner, serta tungkunya sampai bersih. Selanjutnya, keringkan kompor sebelum dapat dirakit dan dipakai untuk masak kembali.
4. Dicuci pakai sabun colek.
foto: YouTube/SURYAN KOMPOR GAS JAKARTA
Seorang pengguna YouTube SURYAN KOMPOR GAS JAKARTA pernah membagikan cara khusus untuk menghilangkan karat pada bodi kompor. Warganet yang berprofesi sebagai tukang reparasi kompor ini mengaku menggunakan bahan yang lebih sederhana dalam membersihkan karat pada bodi kompor.
Bahan tersebut adalah sabun colek. Jenis sabun ini dianggap lebih ampuh mengangkat karat dibandingkan sabun cuci piring atau sabun jenis lain. Oleh sebab itu, pengguna YouTube tersebut memilih menggunakan sabun colek yang mudah didapat dan harganya pun terjangkau.
Supaya lebih mudah dibersihkan, sebaiknya lepas dulu bodi kompor dari kerangka atau mesinnya. Menurut pengguna YouTube tersebut, hal ini bertujuan agar bodi kompor lebih mudah dibersihkan secara maksimal. Selain itu, membersihkan bodi kompor secara terpisah juga bisa meminimalisir adanya kerusakan pada rangka kompor lain karena tidak terkena air.
"Kalau nggak dibuka nanti berkarat besi mesinnya itu, jadi macet dan nggak awet karena kena air," terang YouTube SURYAN KOMPOR GAS JAKARTA.
Setelah dilepas dari mesinnya, siram bodi kompor dengan air. Lalu olesi kompor dengan sabun colek. Barulah kemudian sikat menggunakan sabut kawat agar karatnya bisa terlepas dengan mudah. Lakukan proses ini sampai karatnya benar-benar hilang.
Tapi jika hendak menggunakan sabut kawat, pastikan bodi kompor berbahan baja yang antigores. Jika bodi kompor terbuat dari besi yang dicat, biasanya permukaannya justru bisa tergores dan catnya pun akan mengelupas. Nah, jika bodi kompor terbuat dari bahan yang mudah tergores seperti ini, sebaiknya gunakan sikat yang lebih halus supaya lebih aman juga.
Saat dibersihkan, pastikan kamu menyikat bagian dalam dan sela-sela bodi kompor agar bersih maksimal. Jika sudah, langsung bilas dengan air sampai busanya hilang. Setelah itu, keringkan dulu bodi kompornya. Jika bodi kompor sudah kering, langsung pasang lagi ke bagian mesinnya.
5. Direndam cairan karbol, lalu disikat pakai sabun cuci piring.
foto: YouTube/tiiasmr
Biasanya, orang-orang memanfaatkan sitrun atau citric acid untuk membersihkan noda gosong pada burner. Namun, berbeda dengan warganet di akun YouTube tiiasmr, wanita ini mengaku punya bahan lain yang lebih sederhana. Meskipun sederhana, tapi trik ini nggak kalah ampuh membasmi noda gosong di burner kompor, lho.
Pertama, siapkan dulu wadah atau toples untuk meletakkan burner yang ingin dibersihkan. Lalu, tuangkan bahan pertama, yaitu cairan pembersih lantai atau karbol. Gunakan cairan karbol cukup banyak agar bisa merendam burner kompor. Jika sudah terendam, diamkan selama beberapa menit.
"Kita tunggu 5 sampai 7 menit, ya," imbuh pemilik akun YouTube tiiasmr.
Setelah itu, angkat dan bilas burner kompor dengan air. Kemudian, tuangkan sabun cuci piring secukupnya pada burner dan sikat untuk mengangkat sisa noda yang masih menempel. Siapkan pula baskom berisi air untuk membilas burner yang sudah disikat. Kalau burner sudah benar-benar kinclong dan bebas dari sabun, keringkan dulu sebelum dipasangkan lagi ke kompornya.
6. Dicuci pakai garam, baking soda, dan cuka.
foto: YouTube/IDE TUBE
Seorang pengguna YouTube IDE TUBE pernah membagikan tutorial sederhana dalam membersihkan tungku kompor yang berkerak dan berkarat. Dia mengaku tidak hanya menggunakan sabun. Namun dia juga mengandalkan bahan yang ada di dapur untuk membersihkan tungku kompor miliknya.
Bahan dapur yang digunakan antara lain garam, baking soda, dan cuka. Selain itu, dia juga menggunakan sabun cuci piring yang bisa efektif mengangkat noda membandel, seperti lemak dan noda masakan yang berkerak.
Cara pengaplikasiannya pun cukup mudah. Pertama-tama, basahi dulu tungku kompor yang hendak dibersihkan. Lalu tuang sabun cuci piring ke atas tungku kompor tersebut. Ratakan sabunnya menggunakan kuas sambil sesekali digosok agak kuat. Lakukan hal ini di kedua sisi tungku (atas dan bawah).
Setelah itu, bilas tungku menggunakan air mengalir sampai sabunnya luruh. Barulah kemudian taburi permukaan tungku kompor dengan garam. Untuk hasil maksimal, sebaiknya gunakan garam kasar yang memiliki sifat abrasif lebih tinggi (dibandingkan garam halus).
Jika sudah diberi garam, gosok-gosok lagi menggunakan bantuan kuas tadi. Setelah digosok, bilas lagi tungkunya sampai bersih. Barulah kemudian keringkan.
Jika tungku kompor sudah kering, taburi permukaannya dengan baking soda. Setelah itu, kucuri dengan cuka. Barulah kemudian gosok-gosok lagi menggunakan kuas. Lakukan proses ini sampai kerak dan karatnya benar-benar terangkat.
Selain menggunakan kuas, pengguna YouTube tersebut juga menggosok tungku kompor dengan sabut kawat dan sikat yang kasar. Hal ini akan membuat kerak yang tebal bisa langsung terangkat dan rontok begitu saja. Jika sudah, bilas tungku kompor dengan air mengalir dan keringkan dengan kain.
Namun tak selesai sampai di situ. Meskipun kerak dan karatnya sudah rontok, pengguna YouTube tersebut mengecat ulang tungku kompor yang sudah dibersihkan agar makin kinclong. Dia menggunakan cat semprot berwarna hitam agar lebih mudah diaplikasikan secara merata.
Selanjutnya, diamkan dulu sampai catnya kering. Barulah kemudian pasang lagi tungkunya di bodi kompor. Dengan begitu, kinerja kompor akan lebih maksimal dan tampilan kompor juga jadi lebih cantik.
7. Disikat pakai pasta gigi dan baking soda.
foto: YouTube/POJOK DAPUR DESI
Karat pada kompor termasuk noda yang sulit sekali dibersihkan, lho. Sabun cuci piring saja tidak ampuh menghilangkan noda tersebut. Oleh sebab itu, kamu harus menggunakan bahan lain, seperti halnya yang dilakukan oleh pengguna YouTube POJOK DAPUR DESI. Dia menggunakan dua bahan sederhana yang mudah didapat di rumah.
Bahan yang digunakan adalah pasta gigi dan baking soda. Pertama-tama, angkat tungku kompornya. Lalu taburkan baking soda ke seluruh permukaan kompor secara merata. Kamu bisa memberikan lebih banyak baking soda di area kompor yang berkarat.
Jika sudah, oleskan pasta gigi ke atas taburan baking soda tadi. Gunakan pasta gigi secukupnya saja, ya. Setelah itu, langsung gosok-gosok menggunakan sikat gigi bekas hanya untuk meratakan kedua bahan tadi.
Setelah rata, baru tuang air sedikit demi sedikit sambil terus digosok. Selain di area yang berkarat, pengguna YouTube POJOK DAPUR DESI juga menggosok seluruh permukaan kompor secara merata. Jika sudah, diamkan dulu beberapa menit sampai karatnya melunak.
Selanjutnya, lap permukaan kompor menggunakan spons cuci piring yang sudah diberi sedikit air. Setelah itu, peras spons dan cuci lagi dengan air yang baru. Gunakan untuk mengelap kompor sampai seluruh permukaannya benar-benar bersih dan bebas noda.
Kompor yang sudah dibersihkan tampak benar-benar kinclong. Bahkan kerak dan noda lain yang sebelumnya memenuhi permukaan kompor bisa hilang. Penggunaan baking soda dan pasta gigi memang ampuh melunturkan noda membandel sekalipun.
Sebelum tungku kompornya dipasang kembali, sebaiknya keringkan dulu permukaannya. Jika sudah kering, baru pasang tungku kompor. Nah, kompor ini pun siap digunakan kembali untuk memasak aneka bahan makanan.
8. Disikat pakai sitrun dan sabun cuci piring.
foto: TikTok/@buronanemakk
Sebenarnya ada bahan lain yang lebih ampuh untuk mengangkat kerak dan karat pada kompor. Seorang pengguna TikTok @buronanemakk pernah membeberkannya melalui salah satu video yang diunggah. Dia mengaku hendak membersihkan kompor lama yang benar-benar kotor dan penuh karat.
"Ini kompor berbahan alumunium, jadi gampang kotor. Kalau ketumpahan bahan makanan sedikit, susah dibersihkan," ungkap TikTok @buronanemakk, dikutip BrilioFood.
Lebih lanjut, bahan pembersih yang dimaksud adalah sitrun. Nah, sitrun ini nantinya akan dicampur dengan sabun cuci piring. Perpaduan kedua bahan ini bisa ampuh mengangkat noda kerak dan karat yang membandel di permukaan kompor.
Untuk pengaplikasiannya lebih lanjut, siapkan mangkuk plastik terlebih dahulu. Setelah itu, tuang sedikit sitrun dan sabun cuci piring secukupnya. Tanpa diberi dengan air, aduk-aduk kedua bahan tadi sampai rata. Kamu bisa mengaduknya dengan kuas hingga sitrunnya larut.
"Kenapa racikannya tidak pakai air? Biar cepat luntur si kotoran itu, mak," terangnya lebih lanjut.
Nah, jika cairannya sudah jadi, langsung oleskan ke seluruh permukaan kompor yang kotor. Oleskan dengan bantuan kuas agar cairannya bisa benar-benar merata. Jika sudah dioleskan, diamkan dulu selama kurang lebih 3 menit supaya noda karatnya bisa melunak dan mudah disikat.
Setelah didiamkan, gosok-gosok permukaan kompor dengan sikat gigi bekas. Jika nodanya sudah terangkat, langsung gosok lagi dengan spons yang sudah diberi air. Dengan begitu, sisa sabun dan nodanya akan langsung terserap ke dalam spons.
Setelah dibersihkan, kompor memang tampak lebih kinclong. Bahkan noda kerak dan karatnya sudah benar-benar hilang. Hal ini membuktikan bahwa campuran sitrun dan sabun cuci piring sangat ampuh dalam membersihkan noda membandel di kompor.
9. Direndam dan disikat pakai sabun cuci piring dan baking soda.
foto: YouTube/ALSI @ali Cesi
Pengguna YouTube ALSI @ali Cesi hanya mengandalkan dua bahan dapur untuk racikan pembersihnya. Bahan dapur yang digunakan adalah sabun cuci piring dan baking soda. Campurkan terlebih dahulu kedua bahan ini dengan takaran sesuai secukupnya di dalam mangkuk.
Setelah tercampur sempurna, taruh racikan pembersih ke atas permukaan tungku kompor. Ratakan pakai jari tangan, lalu diamkan selama 10 menit.
Gosok-gosok seluruh permukaan tungku kompor dengan sikat gigi bekas. Kemudian diamkan selama 10 menit. Karena sudah didiamkan pakai racikan pembersih, karat dan kerak pun mudah untuk dihilangkan. Tanpa mengeluarkan tenaga ekstra, sekali gosok, tungku kompor tampak bersih seketika.
Karena penasaran ingin lihat hasilnya, ia langsung mengusap tisu kering di bagian kanan tungku kompor yang sudah digosok tadi. Hasilnya, karat dan kerak luntur tak tersisa, lho.
10. Direndam dan dicuci pakai larutan asam Jawa.
foto: YouTube/Wong Ndeso pol
Kamu nggak perlu khawatir jika ada bagian kompor, terutama burner yang telanjur berkarat. Jangan langsung diganti begitu saja, karena ternyata ada cara mudah untuk membersihkannya. Cara ini ditunjukkan oleh pengguna YouTube Wong Ndeso pol.
Pertama-tama, siapkan terlebih dahulu larutan pembersihnya. Bukan pakai dan terbuat dari sabun cuci piring maupun baking soda, warganet satu ini hanya mengandalkan 1 buah bahan dapur saja, yakni asam Jawa.
"Kita campur asam Jawa dengan air, aduk-aduk biar jadi terlarut," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Wong Ndeso pol.
Jika larutan pembersih sudah jadi, lepaskan terlebih dahulu burner dari kompor gas. Masukkan dan rendam di larutan asam Jawa tersebut.
"Karena asam Jawa ini, dijamin kotoran dan karat pun akan terkelupas dengan sendirinya. Kita rendam selama semalaman," jelasnya.
Setelah direndam selama semalaman, gosok-gosok seluruh permukaannya dengan sikat gigi bekas. Karena sudah direndam dengan larutan asam Jawa, karat dan kotoran pun menjadi mudah untuk dihilangkan.
Jika dirasa sudah cukup bersih, langsung bilas piringan kompor gas dengan air mengalir. Pastikan seluruh permukaan piringan gas sudah bersih dari segala kotoran yang menempel.
Tiriskan burner lalu pasang kembali ke kompor gas. Dengan begitu, bagian kompor pun menjadi bersih dan siap untuk digunakan seperti biasa.
11. Direndam semalaman pakai larutan sitrun, lalu disikat sampai bersih.
foto: TikTok/@wulan0032
Seorang pengguna TikTok @wulan0032 pernah membagikan bahan yang ampuh untuk menghilangkan kerak dan karat di tungku kompor. Bahan yang digunakan sebenarnya sangat ampuh melunakkan kerak sekaligus mengangkat karat di tungku kompor, lho.
Bahan pembersih yang digunakan adalah sitrun. Cara pakainya, cukup siapkan wadah atau baskom berisi air (suhu ruang). Lalu masukkan 1 sachet sitrun ke dalamnya. Aduk-aduk sampai sitrunnya larut.
Jika sudah, masukkan tungku kompor ke dalam baskom. Pastikan tungku kompornya terendam sempurna, ya. Setelah itu, diamkan dan rendam tungku kompor selama semalaman. Hal ini akan membuat kerak pada tungku kompor jadi lunak dan mudah dibersihkan.
Setelah direndam, karat dan keraknya sudah mulai rontok perlahan. Untuk hasil maksimal, gosok tungku kompor dengan spons yang sudah diberi sabun cuci piring. Karena karat dan keraknya sudah lunak, maka proses penggosokan akan lebih mudah.
Jika karat dan keraknya sudah bersih, langsung bilas tungku kompor. Nah, tungku kompor yang sudah dibilas ini mulai tampak lebih bersih dan kinclong, lho. Kamu bisa mengeringkannya terlebih dahulu sebelum tungku kompor dipasang dan siap digunakan kembali.
12. Dicuci pakai campuran air, detergen, dan sitrun.
foto: YouTube/Suher Manto
Ternyata ada bahan lain yang bisa digunakan untuk membersihkan kompor dari karat dan kerak. Caranya sempat dilakukan oleh pengguna YouTube Suher Manto. Di awal video, ia menunjukkan penampakan kompornya yang penuh dengan karat dan kerak.
Cara membersihkannya, lepaskan terlebih dahulu bagian knop dan tungku kompor. Kalau sudah, campurkan detergen, sitrun, dan air biasa. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur sempurna. Kalau sudah, siram dengan larutan pembersih lalu gosok bagian tungku kompor.
Kalau sudah, langsung bilas bagian tungku kompor dengan air mengalir. Hasilnya, seluruh kerak hilang tak tersisa.
Selanjutnya, bersihkan bagian badan kompor. Caranya kurang lebih sama, siram dengan larutan pembersih lalu gosok badan kompor dengan spons kawat.
"Nggak usah menunggu waktu, langsung kita gosok gini aja. Bersihkan cepat dan mudah," ungkapnya.
Setelah digosok merata, seluruh karat dan kerak di badan kompor langsung hilang tak tersisa. Kalau sudah begini, usap seluruh permukaan badan kompor pakai lap yang sudah dibasahi air biasa sebelumnya. Hasilnya, kompor tampak kinclong karena terbebas dari karat dan kerak.
13. Dicuci pakai sitrun, sabun colek, dan sabun cuci piring.
foto: YouTube/Ide Ruhiday
Saat kondisi karat sudah lama dan membandel, tentu sabun cuci piring saja tidak cukup untuk menghilangkannya. Butuh bahan-bahan lain yang lebih ampuh untuk mendukung pembersihan karat tersebut. Tapi jangan khawatir, karena seorang pengguna YouTube bernama Ide Ruhiday telah membeberkannya.
Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya membutuhkan tiga bahan dan satu alat pembersih untuk menghilangkan karat di kompor. Untuk mendapat bahan dan alat tersebut, modal yang dikeluarkan kurang dari Rp10.000, lho.
Dia menjelaskan lebih lanjut bahan dan alat tersebut. Pertama adalah sitrun (Rp4.000), sabun colek (Rp2.000), dan sabun cuci piring (Rp1.000). Lalu untuk alatnya, cukup siapkan jaring atau sabut cuci piring yang harganya hanya Rp1.000. Jadi totalnya hanya Rp8.000 saja.
"Untuk citric acid (sitrun) ini jadi bahan utamanya, ya. Karena dia mengandung senyawa yang agak asam. Jadi bisa merontokkan karat," terang YouTube Ide Ruhiday, dilansir BrilioFood.
Untuk komposisi bahannya, masukkan satu sachet sitrun ke dalam wadah berisi air. Lalu tuang sabun cuci piring dan sabun colek secukupnya saja. Aduk-aduk bahan tersebut menggunakan jaring cuci piring.
Setelah tercampur rata, diamkan bahan pembersih selama 2 menit. Hal ini bertujuan supaya semua bahan benar-benar larut dalam air. Lalu aduk-aduk lagi sampai berbusa.
Kemudian gosok-gosok kompor yang berkarat dengan jaring cuci piring dan larutan pembersih tadi. Gosok terus dengan cukup kuat dan berulang-ulang. Jika ada sikat, bisa gunakan sikat untuk mengangkat karat yang membandel.
Sambil disikat, oleskan lagi dengan cairan pembersih tadi. Lakukan proses ini sampai semua karat benar-benar luntur dan terangkat.
Karena karatnya benar-benar membandel, pengguna YouTube Ide Ruhiday pun membutuhkan waktu kurang lebih 1 jam untuk menggosok kompor. Walaupun begitu, usahanya benar-benar berhasil. Kompor miliknya jadi lebih bersih karena bebas karat.
14. Dicuci pakai pasta gigi.
foto: YouTube/BERBAGI DUNIA
Salah seorang warganet di akun YouTube BERBAGI DUNIA sempat membagikan pengalamannya bersih-bersih body kompor gas, nih. Ia menjelaskan, body kompor gas miliknya berbahan stainless steel yang sudah kotor dan mulai berkarat. Di sisi lain, cara membersihkan body kompor ini pun bisa pula dipraktikkan untuk kompor berbahan lain karena bahan pembersih yang digunakan tetap aman. Bahannya pun simpel banget.
"Hasilnya kinclong sekali, ini bahannya ada di setiap rumah, ini adalah sebuah pasta gigi. Jadi pasta gigi atau odol ini terbukti ampuh, ya," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube BERBAGI DUNIA.
Caranya, oleskan dulu pasta gigi ke bagian body kompor yang kotor atau berkerak. Selanjutnya, pasta gigi bisa didiamkan selama 2 sampai 3 menit.
Proses mendiamkan pasta gigi ke body kompor ini pun bisa dilakukan lebih lama apabila noda atau keraknya sudah begitu tebal. Lantas, setelah didiamkan, noda body kompor tersebut bisa digosok menggunakan sikat gigi bekas. Pemilik akun YouTube BERBAGI DUNIA pun menjelaskan, gunakan sikat yang lebih keras bisa jadi lebih efektif membantu mengangkat noda, lho.
Setelah itu, saatnya membersihkan semua noda yang sudah terangkat dan sisa pasta gigi di body kompor tersebut. Cara membersihkannya bukan disiram air, melainkan cukup seka pakai kain bersih yang sudah sedikit dibasahi. Lakukan beberapa kali sampai permukaan body kompor tak licin lagi dan kinclong.
15. Direndam 3-4 jam pakai baking soda dan sabun cuci piring.
foto: YouTube/SAHABAT GAS
Kalau tungku kompor milikmu sudah punya noda kerak dan karat, jangan khawatir dulu karena ada sejumlah cara untuk membersihkannya. Banyak orang memilih air panas ataupun baking soda untuk jadi bahan pembersih tungku kompor. Namun, kalau kamu tak punya stok kedua bahan tersebut di rumah, tenang saja karena masih ada cara lain, seperti dalam unggahan milik YouTube SAHABAT GAS.
Pertama, siapkan mangkuk besar berisi air bersih secukupnya. Kemudian, masukkan dua bahan dapur yang jadi bahan inti untuk membersihkan tungku kompor, yaitu sabun cuci piring dan cuka. Gunakan takaran 3 sdm untuk masing-masing bahan tersebut. Lalu, aduk dan masukkan tungku kompor ke dalamnya hingga terendam sempurna.
"Rendam tatakan kompor selama kurang lebih 3 atau 4 jam," tulis pemilik akun YouTube SAHABAT GAS dalam unggahannya, dikutip BrilioFood.
Pemilik akun YouTube SAHABAT GAS menjelaskan, kalau noda karat dan kerak di tungku kompor masih sedikit atau tak terlalu tebal, proses merendamnya bisa dikurangi selama 2 jam saja. Berbeda jika noda keraknya sangat tebal, sebaiknya waktu perendaman lebih lama. Usai direndam, gosok tungku kompor menggunakan spons atau kain hingga semua noda luntur. Saat semua noda sudah luruh, langsung bilas, keringkan, dan pasang kembali tungku ke atas kompor.
(brl/tin)RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Cara mengatasi kompor gas tidak menyala, praktis dan mudah ditiru
- Tanpa mengganti regulator, ini trik atasi kompor gas tidak mau menyala pakai 1 alat sederhana
- Tanpa cuka, emak-emak ini punya cara basmi kerak dan noda minyak di tatakan kompor pakai 2 bahan dapur
- Tanpa ditambal karet gelang, ini trik atasi tabung gas elpiji bocor cuma modal 1 alat sederhana
- Bukan ditambah karet gelang atau benang jahit, ini trik atasi gas elpiji bocor pakai 1 alat sederhana
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas