11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada
foto: TikTok/@satan_food

Brilio.net - Makanan India kerap jadi sorotan warganet, termasuk masyarakat Indonesia, karena proses pembuatannya yang dianggap tidak biasa. Banyak video di internet yang menunjukkan proses pembuatan makanan India yang cenderung jorok. Seperti makanan yang diaduk dengan tangan kosong, hingga diinjak-injak dengan kaki telanjang.

Nggak cuma itu, peralatan dapur yang digunakan saat mengolah makanan pun terlihat kotor, penuh debu, hingga berkarat. Jika sudah mengetahui makanan diolah dengan cara seperti itu, apakah kamu masih tertarik untuk mencobanya?

Pada 12 April lalu, sebuah video yang diunggah akun TikTok @satan_food menunjukkan pembuatan cashew feni, sejenis minuman fermentasi khas India. Berbahan dasar jambu mete, menjadikan minuman satu ini memiliki rasa yang manis dan sedikit asam saat diminum.

Meski enak, namun dalam video yang sudah ditonton jutaan kali itu, proses pembuatan minuman satu ini tampak tidak higienis. Sang penjual cashew feni mengolah jambu mete satu per satu dengan menginjaknya. Ingin tahu bagaimana potretnya? Berikut potretnya sebagaimana dilansir BrilioFood dari TikTok @satan_food, Kamis (27/4).

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

Siap-siap saat melihat prosesnya

1. Jambu mete yang sudah matang dipetik dan dikumpulkan menjadi satu dalam wadah. Setelah wadah penuh, jambu mete pun langsung dituang ke atas lantai yang tampak kotor.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

2. Tanpa dicuci terlebih dahulu, jambu mete yang sudah dipanen pun langsung dipilih satu per satu untuk menyisihkan bagian biji metenya.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

3. Untuk mengeluarkan sari-sarinya, tampak seorang pria sengaja menginjak-injak jambu mete yang sudah dipisahkan biji mete tadi.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

4. Sisa jambu mete yang sudah menjadi ampas pun tampak dikumpulkan menjadi satu lalu diikat tali kotor oleh pria tersebut.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

5. Selanjutnya, ia timpa dengan batu berukuran besar dan ditekan hingga sari-sarinya keluar secara maksimal.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

Mending nggak usah lihat prosesnya nggak sih?

6. Sari-sari jambu mete ini pun lama-kelamaan akan terkumpul menjadi satu di suatu lubang di dalam tanah.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

7. Setelah penuh, pria tersebut memindahkannya ke dalam wadah besar yang tampak kotor.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

8. Kemudian sari tersebut dipindahkan lagi untuk direbus. Bukan panci biasa, namun pria ini menggunakan alat masak berukuran besar yang terbuat dari tanah liat.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

9. Nggak lupa, bagian corong atas alat masak itu pun ditutup agar mempercepat proses pematangan.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

10. Setelah matang, cashew feni disalurkan melalui saluran yang terbuat dari bambu ke dalam kendi yang tampak berkarat.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

11. Saat akan diminum, para pembeli bisa langsung menaruh gelas di bawah saluran bambu tersebut.

11 Potret pembuatan minuman fermentasi khas India ini jorok, cara dapat sari buahnya bikin ngelus dada

foto: TikTok/@satan_food

Cukup unik bukan cara pembuatan minuman fermentasi khas India ini? Mengintip kolom komentarnya, unggahan video ini mendapat berbagai respons dari warganet.

“para konsumen akan tau rasanya jeri payah dan keringat yg telah dikeluarkan para pekerja,” tulis akun TikTok @raldzz.

“sangat berkhasiat,” sahut akun TikTok @kazuhitogaga.

“Super jorok..," sahut akun TikTok @Biung Rafa.

"Bergizi ini karena pake garam alami," tulis akun TikTok @Balqis Bilqis.

“Waw ada juga yang mau mencobanya,” tulis akun TikTok @pendekkk96.

@satan_food food india feny ( cashew feni ) #streetfood #streetfood_world #foodreview nhc nn - Satan Food

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya