11 Langkah mudah Ega D'Academy bikin juku pallu mara khas Makassar
Diperbarui 27 Des 2021, 17:00 WIB
Diterbitkan 27 Des 2021, 20:03 WIB
Brilio.net - Punya suami asli dari Gowa, Sulawesi Selatan, Ega Noviantika pun kerap memanjakan sang suami dengan masakan khas Sulawesi. Meski mengaku belum mahir memasak, namun pedangdut jebolan D'Academy ini tak sungkan untuk belajar langsung di dapur bersama mertua dan sang suami.
Melalui channel YouTube pribadinya, Ega Noviantika pun kerap membagikan momennya saat memasak makanan khas Sulawesi.Salah satunya masakan khas Makassar, juku pallu mara. Makanan ini umumnya dibuat menggunakan ikan yang dimasak dengan bumbu rempah pilihan. Biasanya, ikan yang dipakai adalah ikan bandeng, tongkol, pindang, dan lain-lain.
-
Resep papeda khas Maluku, praktis dibuat dan mengenyangkan Bisa dimakan langsung atau disajikan bersama kuah favorit.
-
10 Resep makanan khas Papua, unik, enak dan gampang dibuat Kuliner khas Papua ini terbilang cukup mudah dalam memasaknya
-
7 Resep kreasi papeda, enak, simpel, dan bikin nagih Sekarang papeda dapat dikreasikan menjadi berbagai menu lezat, lho.
Nah, Ega bikin juku pallu mara ini menggunakan ikan bandeng. Hidangan ini dibuat oleh Ega spesial buat sang suami, Rafly. Tak hanya menyenangkan hati sang suami, masakan Ega juga jadi obat rindu Rafly terhadap kampung halamannya. Cara Ega bikin juku pallu mara ternyata mudah ditiru, lho.
Penasaran seperti apa? Berikut 11 langkah Ega D'Academy masak juku pallu mara khas Makassar, dilansir BrilioFood dari YouTube/@R.E OFFICIAL, Senin (27/12).
1. Selain ikan bandeng, Ega juga menggunakan sejumlah bumbu. Simpel banget, ia hanya pakai kunyit bubuk, asam Jawa, cabai rawit, bawang merah, garam, dan micin.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
2. Ikan bandeng dipotong-potong terlebih dahulu agar lebih mudah matang.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
3. Karena Juku Pallu Mara ini merupakan hidangan berkuah, Ega mula-mula menuangkan air ke panci terlebih dahulu. Ia menggunakan air yang sudah matang.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
4. Ega memasukkan kunyit bubuk ke air sebelum api kompor dinyalakan. Ia menambahkan kunyitnya cukup banyak biar warna kuningnya keluar.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
5. Asam Jawa harus direndam air terlebih dahulu, kemudian dimasukkan ke kuah dengan cara disaring. Seperti kunyit, bahan ini juga dimasukkan sebelum kompor menyala.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
6. Ega pun langsung menambahkan garam dan micin ke kuah Juku Pallu Mara buatannya. Kemudian, koreksi rasanya.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
7. Setelah rasa sudah pas, baru nyalakan api kompornya. Tak lama kemudian, Ega pun memasukkan ikan bandeng satu persatu.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
8. Ega memindahkan ikannya hingga semua terendam di kuahnya. Biar ikan nggak mudah hancur, menurutnya tidak perlu diaduk.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
9. Karena sang suami senang pedas, Ega menambahkan beberapa buah cabai rawit ke masakannya ini.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
10. Sambil menunggu kuah mendidih, Ega menyiapkan irisan bawang merah untuk digoreng. Nantinya, bawang merah goreng ini akan dimasukkan ke juku pallu mara buatannya.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
11. Jika semua bahan sudah masuk, ikan bandeng matang, dan kuahnya mendidih, bisa langsung diangkat dan disajikan bersama nasi hangat.
foto: YouTube/@R.E OFFICIAL
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Langkah membuat capcay ala Ega D'Academy biar tetap segar dan lezat
- 7 Potret dapur Ega D'Academy, simpel manfaatkan ruang bawah tangga
- 7 Masakan rumahan Ega D'Academy buat suami ini mudah ditiru
- Masakan 7 jebolan D'Academy untuk suami, bikin nagih makan di rumah
- 11 Menu makan siang ala Febby Rastanty ini menyehatkan, mudah dibuat
- 11 Masakan rumahan ala Vebby Palwinta, sederhana khas Nusantara
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas