11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi
foto: Instagram/@lunamaya

Brilio.net - Pancake umumnya terbuat dari tepung terigu, susu sapi, telur, dan gula. Semua kombinasi bahan ini membuat hidangan pancake memiliki tekstur lembut dan manis. Namun apa jadinya bila pancake dibuat tanpa menggunakan telur dan susu sapi?

Padahal telur dan susu sapi berguna untuk menyatukan adonan, membuat adonan lebih mudah dibentuk, dan tentunya bikin pancake semakin fluffy. Membuat pancake tanpa telur dan susu sapi bukanlah hal yang mustahil bagi Luna Maya. Lewat channel YouTubenya, Luna Maya pernah membagikan resep dan cara membuat pancake vegan yang tidak menggunakan telur maupun susu sapi.

"So, this is vegan pancake (jadi, ini pancake vegan). Tidak ada telur, tidak ada dairy product," ujar Luna Maya dikutip dari YouTube/Luna Maya.

Dalam pancake tersebut, Luna Maya tidak menggunakan produk hewani apapun seperti susu sapi, telur, keju, atau yang lain. Dia menekankan bahwa pancake buatannya ini 100% plant-based atau berasal dari tumbuhan. Sekalipun begitu, pancake tersebut tetap memiliki tekstur yang fluffy dan lembut saat disantap. Lantas, bagaimana cara Luna Maya membuatnya?

Dilansir BrilioFood dari YouTube/Luna Maya pada Senin (21/3), berikut 11 langkah Luna Maya bikin pancake vegan tanpa telur dan susu sapi.

Bahan:
- 1/2 cangkir tepung terigu
- Garam secukupnya
- 1 sdm gula pasir
- Baking soda secukupnya
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt kayu manis
- 1 sdt vanilla essence
- 175 ml soy milk
- 1/2 cangkir whipped vegan cream (santan)

1. Masukkan tepung terigu dalam wadah besar. Bisa ganti dengan tepung bebas gluten jika ada alergi.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

2. Kemudian tambahkan garam, gula pasir, baking soda, dan baking powder.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

3. Untuk menambah aroma sedap, Luna Maya menambahkan kayu manis bubuk untuk campuran pancake buatannya.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

4. Aduk sampai semua tepung dan bahan lain merata menggunakan whisk.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

5. Tambahkan juga vanilla essence sambil diaduk-aduk agar rasanya lebih nikmat.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

6. Sebagai ganti susu sapi, Luna Maya menggunakan susu kedelai yang dimasukkan dalam adonan. Aduk lagi, hingga adonan benar-benar tercampur dan kental.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

7. Panaskan mini pan, masukkan coconut oil pada pan. Setelah panas, tuang adonannya.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

8. Kemudian balik dan sisihkan di piring. Takaran ini bisa jadi tiga lapis pancake.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

9. Gunakan whipped vegan cream (krim santan) untuk setiap lapisan pancake agar lebih sehat.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

10. Tambahkan es krim dan mangga markisa di atasnya sebagai topping.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

11. Sajikan dengan potongan buah stroberi dan edible flowers atau bunga yang bisa dimakan untuk mempercantik.

11 Langkah Luna Maya masak pancake vegan, tanpa telur dan susu sapi

foto: YouTube/Luna Maya

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya