10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula
foto: Instagram/@aurelie.hermansyah

Brilio.net - Di antara berbagai macam konten yang kerap dibagikan Aurel Hermansyah di channel YouTubenya, masak memasak jadi salah satu konten utama yang kerap ditunggu-tunggu warganet. Keahlian memasak ibu Ameena ini memang sudah tidak diragukan lagi.

Dia biasa memasak menu makan yang sangat beragam. Mulai dari menu sederhana khas rumahan, masakan internasional, dessert, hingga aneka kue. Tak cuma itu, Aurel Hermansyah juga beberapa kali memasak menu makan sehat untuk menunjang aktivitasnya sehari-hari.

Saat memasak menu sehat, Aurel ternyata memiliki trik-trik tertentu, lho. Salah satunya dengan membatasi penggunaan gula. Hal tersebut untuk menghindari penambahan kalori yang bisa berdampak pada kesehatan tubuh. Selain membatasi gula, seleb kelahiran 1998 ini juga punya trik lain.

Trik masak sehat yang diterapkan Aurel Hermansyah ini mudah banget buat ditiru, lho. Penasaran seperti apa? Simak lebih lanjut ulasannya, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Jumat (5/8).

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

Penggunaan Minyak Dan Bumbu Masakan Jadi Perhatian Aurel Hermansyah.

1. Selalu tambahkan sayuran dan buah.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Menu sehat buatan Aurel Hermansyah biasa menggunakan sayuran dan buah. Saat memasak menu makan yang gurih, Aurel menambahkan berbagai macam sayuran. Berbeda dengan menu makan yang manis, dia menambahkan buah-buahan.

Sayur dan buah ini dapat melengkapi kebutuhan serat pada menu makan yang akan dikonsumsi. Dilansir dari hpsh.harvard.edu, serat dapat membantu mengatur penggunaan gula oleh tubuh, menjaga rasa lapar, serta mengendalikan gula darah tetap stabil.

2. Ganti minyak sehat.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Selain itu, Aurel Hermansyah juga mengganti penggunaan minyak yang lebih sehat. Minyak yang digunakan pun biasanya beragam, mulai dari olive oil (minyak zaitun) atau sunflower oil (minyak bunga matahari). Jenis lemak dalam minyak tersebut dikenal menyehatkan, karena dapat melancarkan peredaran darah.

"Terus supaya sehat, pakai olive oil. Kalau kalian nggak punya. Bisa ganti sunflower oil," ungkapnya melalui YouTube/Aurelie Atta.

3. Batasi penggunaan gula.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: pixabay.com

Untuk menghindari asupan kalori berlebih pada makanan yang dikonsumsi, Aurel pun cenderung membatasi atau mengurangi penggunaan gula. Bahkan beberapa makanan manis, seperti smoothies yang kerap dibuat Aurel sebagai menu sarapan diracik tanpa gula atau pemanis buatan lainnya.

Di sisi lain, konsumsi gula berlebih memang dapat berpengaruh pada kondisi kesehatan. Dilansir dari nhs.uk, mengonsumsi banyak gula dapat berkontribusi pada penambahan kalori yang mengarah pada penambahan berat badan.

4. Kurangi garam.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: pixabay.com

Tidak hanya gula, Aurel pun turut mengurangi penggunaan garam. Dia biasa menambahkan garam secukupnya hanya untuk menambah sedikit rasa asin pada masakan yang dibuat.

"Garamnya sedikit aja ya, cuma biar asin aja," tutur Aurel dikutip dari YouTube/Aurelie Atta.

5. Pakai protein tanpa lemak.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Makanan berprotein kerap dipilih sebagai lauk makan yang enak dan bergizi. Di antara lauk yang dimasak, Aurel biasa menggunakan protein tanpa lemak, seperti dada ayam, putih telur, atau ikan salmon. Dilansir dari betterhealth.vic.gov.au, protein adalah bagian penting dalam penerapan pola makan sehat. Asam amino dalam protein dapat berguna untuk membangun dan memperbaiki otot dan tulang.

"Dada ayam ini bagus baget buat ngegym," ungkap Aurel dikutip dari YouTube/Aurelie Atta.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

Teknik Memasak Juga Jadi Perhatian Aurel Saat Membuat Menu Sehat.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

INFOGRAFIS TRIK MASAK SEHAT AUREL HERMANSYAH
© 2022 brilio.net/Jayadi Priyanto

6. Tambahkan madu.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Untuk menambahkan rasa manis, Aurel biasa menambahkan madu pada masakannya. Selain jadi lebih enak, penggunaan madu juga memiliki manfaat yang cukup beragam. Dilansir dari mayoclinic.org, madu bersifat antiinflamasi, antioksidan, dan antibakteri. Sehingga sangat berguna untuk mencegah berbagai macam penyakit.

7. Hindari proses deep fried.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Selain mengutamakan bahan, Aurel Hermansyah juga memerhatikan cara memasaknya. Saat masak menu sehat, istri Atta Halilintar ini menghindari proses memasak dengan menggunakan banyak minyak atau deep fried.

Hal ini karena proses deep fried dapat menyebabkan makanan yang dimasak mengandung lemak jenuh tinggi. Dilansir dari hpsh.harvard.edu lemak jenuh atau lemak trans dapat meningkatkan risiko penyakit, bahkan ketika dimakan dalam jumlah kecil.

8. Utamakan masak dengan cara rebus.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Karena menghindari deep fried, Aurel memilih memasak dengan cara direbus. Cara ini cenderung sangat sehat karena bisa mematangkan makanan tanpa minyak. Dilansir dari thehealthsite.com, mengonsumsi makanan rebus dapat mencegah masalah kulit seperti jerawat.

Hal in karena makanan yang direbus mengandung lebih sedikit minyak. Namun selain direbus, Aurel juga terkadang memanggang atau menumis masakan dengan sedikit minyak.

9. Maksimalkan rempah-rempah.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Sebagian besar rempah-rempah memiliki antiinflamasi dan antioksidan yang baik untuk tubuh. Tak heran jika Aurel kemudian menggunakan rempah untuk memaksimalkan rasa pada menu makan sehatnya. Dilansir dari healthline.com, rempah seperti bawang putih dikenal dapat mengatasi mual, masuk angin, hingga menekan kolesterol jahat dalam tubuh.

10. Pakai pink salt.

10 Trik masak sehat Aurel Hermansyah, batasi penggunaan gula

foto: YouTube/Aurelie Atta

Masih menggunakan sedikit garap saat memasak, Aurel mengganti jenis garam dengan yang lebih sehat, seperti pink salt. Menurutnya, pink salt atau Himalayan salt cocok digunakan untuk memaksimalkan nutrisi saat memasak menu makan sehat.

"Sebenarnya kalau mau sehat pakai pink salt atau Himalayan salt itu bagus banget," kata Aurel di akun YouTubenya.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya