10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan
foto: Instagram/@indrabrasco

Brilio.net - Bagi kebanyakan orang, penampilan dianggap penting, sehingga banyak yang berupaya melakukan perawatan diri pakai skincare, ke salon kecantikan, olahraga, hingga berdiet. Pasalnya, tubuh langsing memang jadi impian banyak orang. Nggak hanya biar penampilan lebih menarik, banyak pula yang diet dengan alasan kesehatan.

Nggak cuma untuk wanita, banyak juga kalangan pria yang turut melakukan diet untuk mendapatkan berat badan ideal, salah satunya Indra Brasco. Melalui akun Instagram pribadinya, Indra Brasco baru-baru ini berbagi kisah dietnya bersama sang istri, Mona Ratuliu. Dibantu oleh dokter gizi, dietnya perlahan-lahan membuahkan hasil, lho. Dalam waktu dua bulan, pemain serial Little Mom ini berhasil memangkas 10 kg bobotnya.

"Alhamdulillah udah turun 10kg dalam 2 bulan. Diet sehat, makan real food, bonusnya melangsing," tulisnya di Instagram/@indrabrasco.

Untuk memaksimalkan usaha dietnya, Indra Brasco mengatur pola makan sehat dengan mengurangi gula, mengganti sejumlah bahan makanan dengan alternatif yang lebih sehat, menghindari makanan olahan, mengurangi makanan tinggi kolesterol, dan masih banyak lagi. Indra Brasco pun juga berbagi menu-menu diet yang biasa ia konsumsi.

Nah, ingin tahu apa saja yang kerap dikonsumsi seleb kelahiran kota Malang ini? Berikut 10 menu diet Indra Brasco yang sukses turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Selasa (10/5).

1. Semangka.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Instagram/@indrabrasco

Semua orang nampaknya senang ngemil, tak terkecuali Indra Brasco. Namun, saat diet ini ia lebih selektif soal camilan. Ia pun memilih aneka buah untuk jadi camilan sehari-hari, seperti semangka. Dilansir dari healthline.com, semangka ini ampuh membantu turunkan berat badan karena punya citulin dan likopen.

Kedua nutrisi tersebut merupakan asam amino serta antioksidan yang dapat berfungsi meningkatkan metabolisme tubuh, lho. Makanya bisa membantu proses pembakaran lemak dan penurunan berat badan.

2. Telur.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Ivan Samkov

Indra Brasco juga biasanya mengonsumsi telur, salah satunya dimasak dengan cara direbus. Dilansir dari medicalnewstoday.com, telur ini cocok buat diet karena dapat membantu mengontrol kalori, meningkatkan metabolisme, bikin kenyang lebih lama, dan menekan nafsu makan berlebih.

3. Bayam.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Rodolfo Quirós

Sayuran sudah pasti jadi menu diet yang wajib dikonsumsi Indra Brasco sehari-hari. Kebanyakan, ia memilih sayuran hijau untuk dikonsumsi sehari-hari, salah satunya bayam. Dilansir dari ndtv.com, bayam ini sangat rendah kalori tapi bisa bikin perut kenyang dalam waktu lama. Hal ini disebabkan oleh kandungan serat pada bayam yang sangat tinggi, sehingga bermanfaat buat diet.

4. Nasi merah.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Instagram/@monaratuliu

Selama menjalani diet, Indra Brasco juga menghindari nasi putih, sehingga ia beralih ke nasi merah. Dilansir dari healthshots.com, nasi merah merupakan pilihan tepat jika ingin menurunkan berat badan.

Sebab, nasi merah ini bebas lemak, tinggi serat, dan punya tingkat karbohidrat serta protein yang seimbang. Makanya jika mengonsumsi nasi merah ini perut cenderung mudah kenyang lebih lama, pencernaan jadi lancar, serta berat badan nggak mudah naik.

5. Ayam.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Harry Dona

Lebih banyak mengonsumsi real food, Indra Brasco nggak mengonsumsi makanan olahan. Sehingga untuk daging hewaninya, ia pilih daging utuh seperti ayam. Ayam sendiri juga rendah lemak, lho, sehingga nggak kalah ampuh menurunkan berat badan. Dilansir dari indiatoday.in, selain berat badan turun, ayam juga merupakan sumber protein yang baik buat tambah energi, menyehatkan tulang, meningkatkan imun tubuh, dan masih banyak lagi.

6. Kale.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Eva Elijas

Kale juga kerap jadi menu diet keseharian Indra Brasco. Ia biasa mengonsumsi kale yang dimasak jadi tumisan oleh Mona Ratuliu. Dilansir dari mashed.com, kale sangat rendah kalori, bisa membantu membakar lemak pada tubuh, serta menurunkan kadar kolesterol jahat, lho.

7. Ikan.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Malidate Van

Tak hanya ayam, ikan juga jadi pilihan Indra Brasco untuk dikonsumsi saat diet. Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, ikan ini nggak hanya tinggi protein yang bisa menekan nafsu makan berlebih, tetapi asam lemak omega-3 di dalamnya juga mendukung penurunan berat badan secara alami.

8. Kopi.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Instagram/@monaratuliu

Indra Brasco juga senang minum kopi, namun kopinya harus yang rendah gula. Dilansir dari webmd.com, mengurangi gula dapat membantu mencegah berat badan naik dan penumpukan lemak pada tubuh. Kopi sendiri juga bermanfaat buat diet penurunan berat badan, lho. Dilansir dari insider.com, kopi punya sejumlah antioksidan yang bisa melancarkan pencernaan, meningkatkan metabolisme, meningkatkan energi, hingga mendukung turunnya berat badan.

9. Jeruk.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Instagram/@indrabrasco

Selain semangka, jeruk juga jadi stok buah-buahan yang sering dikonsumsi Indra Brasco selama diet. Dilansir dari fitandwell.com, jeruk ini sangat tinggi kandungan vitamin C dan serat. Buat diet, jeruk bisa membantu membakar lemak, menekan keinginan mengonsumsi gula berlebih, dan masih banyak lagi.

10. Pir.

10 Menu diet Indra Brasco, turunkan bobot 10 kg dalam 2 bulan

foto: Pexels/Vie Studio

Masih ada lagi buah lainnya yang dikonsumsi Indra Brasco saat diet, yakni pir. Dilansir dari healthifyme.com, pir ini rendah kalori, tetapi tinggi air dan serat. Manfaatnya buat diet, pir bisa bikin kenyang dan menekan nafsu makan, lho. Bahkan, penelitian menunjukkan orang dewasa yang rutin makan 2 buah pir selama 12 minggu, lingkar badan mereka berkurang hingga 2 cm.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya