10 Makanan dikonsumsi Kirana Larasati, bikin tubuh tak mudah sakit

10 Makanan dikonsumsi Kirana Larasati, bikin tubuh tak mudah sakit
foto: Instagram/@kiranalarasati

Brilio.net - Kirana Larasati dikenal sebagai salah satu ratu FTV dan sinetron era awal 2000-an. Namun, tampaknya kini seleb kelahiran 29 Agustus 1987 ini sudah mulai jarang terlihat di layar kaca. Walaupun begitu, pemain sinetron Karissa ini masih sering menyapa warganet di media sosialnya sembari membagikan kegiatan kesehariannya.

Ibu satu anak ini diketahui aktif berolahraga, mulai dari menyelam, tenis, sampai yoga. Menurut Kirana Larasati, olahraga ini bukan hanya ia lakukan sebagai hobi, tetapi juga bertujuan untuk membentuk otot, menyehatkan organ-organ tubuh, menjaga kekebalan tubuh, dan masih banyak lagi.

Kirana Larasati juga punya prinsip olahraga bukan sekadar dilakukan begitu saja tanpa menjaga pola makan. Sebab, menurutnya percuma jika sering olahraga tapi asupan nutrisi sehari-hari tak diperhatikan dengan baik. Sehingga, ia mengaku punya cara diet tersendiri yang cocok untuk tubuhnya.

"Menurutku, prinsip “mau olahraga banyak biar bisa makan banyak” itu salah. Gimana badannya bisa lean dan sehat kalau makan gula terus? Olahraga itu untuk sehat, untuk kuat. Melatih otot, jantung, endorphins, dll. Tapi percuma olahraga kalo bensinnya ga bagus," jelasnya di Instagram pribadi.

Kirana Larasati biasanya melakukan intermittent fasting, atau puasa diet di waktu-waktu tertentu. Di samping itu, ia juga mengurangi sejumlah makanan yang menurutnya kurang sehat, seperti gula, susu, creamer, dan karbohidrat. Porsi makan Kirana Larasati pun ia atur agar porsinya tidak berlebihan.

"Nah lanjut tentang diet. Diet itu bukan ga makan ya. Diet = management makan. Macam2 bentuk diet. Ada keto, vegetarian/vegan, no salt, Okinawa, dll. Banyak. Kalau aku sendiri sudah 3 tahun intermittent fasting," jelasnya.

Nah, penasaran makanan apa saja yang dikonsumsi Kirana Larasati? Berikut 10 makanan dikonsumsi Kirana Larasati yang bikin tubuh tak mudah sakit, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Senin (21/11).

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya