10 Kreasi camilan manis ala Alika Islamadina, bak dessert restoran
Diperbarui 31 Mei 2022, 09:51 WIB
Diterbitkan 31 Mei 2022, 11:01 WIB
Brilio.net - Karis Alika Islamadina atau yanglebih dikenal dengan Alika Islamadina adalah penyanyi. Mantan personel girlband 'Princess' ini kini sudah jarang tampil di layar kaca, namun ia masih sering membagikan aktivitas kesehariannya melalui Instagram.
Keponakan Alya Rohali ini juga kerap membagikan tips, terkait fashion, travelling, hingga memasak. Dari sekian banyak hidangan yang pernah ia buat, tampaknya Alika lebih senang baking atau mengolah berbagai macam dessert.
-
Resep banana almond cake, enak, empuk, dan mudah dibuat Rasanya semakin istimewa karena topping almond.
-
Menu dessert ala 10 seleb ini bikin ngiler, bukti jago masak Terlihat nikmat dan menggugah selera. Bisa kamu coba sendiri di rumah.
-
23 Resep kue berbahan pisang, enak dan praktis Dijamin nggak mbosenin
Meskipun ala rumahan, namun dessert hasil karya Alika tetap cantik dan terlihat menggugah selera bak hidangan restoran. Kamu pun bisa meniru membuat dessert ala Alika ini, dijamin bakal menggoyang lidah apalagi jika kamu menyukai camilanmanis.
Berikut BrilioFood rangkum dari Instagram/@alikaislamadina, sepuluh kreasi camilan manis ala Alika Islamadina pada Selasa (31/5).
1. Banoffee dibuat dengan isian potongan pisang, whipped cream, dan ditaburi cokelat bubuk sebagai topping. Terlihat menggugah selera, ya.
foto: Instagram/@alikaislamadina
2. Earl grey loaf buatan Alika ini terlihat lembut sekaligus legit. Cocok disajikan dengan segelas teh atau kopi.
foto: Instagram/@alikaislamadina
3. Crispy di luar namun lembut dan melted di dalam. Crack pie buatan Alika ini berisikan selai apel.
foto: Instagram/@alikaislamadina
4. Red velvet cookies ini dibuat spesial oleh Alika dengan isian cream cheese di dalamnya.
foto: Instagram/@alikaislamadina
5. Brownies cokelat nutella ini dibuat Alika untuk suami tercinta. Ia memilih untuk memanggangnya agar mendapat tekstur brownies yang krispi di luar.
foto: Instagram/@alikaislamadina
6. Turut mengikuti trend, Alika juga membuat Korean garlic bread yang pernah viral di sosial media.
foto: Instagram/@alikaislamadina
7. Brownies panggang satu ini sengaja Alika tambahkan potongan biskuit sebagai topping. Bikin brownies terlihat lebih menarik.
foto: Instagram/@alikaislamadina
8. Tiramisu buatan Alika ini terdiri dari beberapa lapisan cream cheese, cokelat bubuk, dan biskuit yang direndam ke larutan kopi.
foto: Instagram/@alikaislamadina
9. Bak dessert restoran, Alika membuat sendiri molten chocolate cake dengan tambahan es krim sebagai topping. Cokelatnya lumer.
foto: Instagram/@alikaislamadina
10. Alika sengaja memanfaatkan buah pisang menjadi banana cake. Teksturnya terlihat lembut. Menarik dengan tampilan berwarna cokelat keemasan.
foto: Instagram/@alikaislamadina
(brl/lut)RECOMMENDED ARTICLES
- 10 Langkah Ussy Sulistiawaty bikin tahu bakso kriuk, renyah maksimal
- 11 Kreasi camilan ala Ayu Ting Ting, serba simpel dan mudah ditiru
- 11 Trik Rieta Amilia bikin keripik pisang krispi, renyah dan antigagal
- 10 Kreasi camilan ala Dian Pelangi ini bikin betah ngemil di rumah
- 10 Masakan rumahan ala Zaskia Gotik, sederhana dan menggugah selera
- 11 Kreasi masakan ala Prada ibu Andrew Kalaweit, serba sederhana
- 11 Inspirasi lauk sehari-hari Shireen Sungkar, bak masakan restoran
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas