10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami
foto: pexels.com

Brilio.net - Bagi para penderita asam lambung pasti sudah tidak asing lagi dengan berbagai gejala yang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Saat kambuh, biasanya gejala yang timbul dimulai dari sakit pada perut, rasa panas di dada, hingga rasa pahit di tenggorokan.

Salah satu penyebab asam lambung naik adalah asupan yang dikonsumsi. Dilansir dari hopkinsmedicine.org, makanan tinggi lemak, garam, dan pedas, seperti gorengan, pizza, produk camilan olahan, bubuk cabai, dan lain-lain wajib dihindari penderita asam lambung biar nggak bikin gejala semakin parah.

Selain itu, para penderita asam lambung juga harus menghindari berbagai jenis buah sitrus yang mengandung asam tinggi. Sebagai solusinya, kamu bisa memilih berbagai sayuran dan buah-buahan yang kaya akan serat dan kandungan asamnya rendah. Agar lebih nikmat saat menyantapnya, kamu bisa mengolahnya menjadi varian jus.

Selain menyegarkan, varian jus ini juga bisa mengatasi asam lambung saat naik. Penasaran jus buah dan sayur apa saja? Dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Selasa (20/9), berikut 10 jus buah dan sayur yang ampuh mengatasi asam lambung.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

Dianjurkan Buat Rutin Dikonsumsi Setiap Hari.

1. Jus wortel.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Selain bisa membantu menjaga kesehatan mata, jus wortel juga aman dikonsumsi pengidap penyakit asam lambung. Dilansir dari foodfaq.com, wortel ampuh untuk mencegah naiknya asam lambung.

2. Jus melon murni.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Jus yang aman dikonsumsi untuk meredakan asam lambung adalah jus melon. Dilansir dari aarp.org, melon mengandung magnesium yang bisa menjadi obat alami penyakit asam lambung. Sajikan jus melon dalam kondisi dingin agar lebih lezat dan menyegarkan.

3. Jus pisang.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Salah satu buah yang bisa dijadikan jus dan cocok dikonsumsi penderita asam lambung adalah jus pisang. Dilansir dari healthline.com, buah satu ini mengandung potasium yang bisa melawan asam pada lambung. Oleh karenanya, kamu bisa mengonsumsi jus pisang untuk mengurangi risiko asam lambung kambuh.

4. Jus bayam.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Salah satu makanan yang harus dihindari oleh penderita asam lambung adalah makanan yang mengandung gas berlebih. Sebagai solusinya, kamu bisa memilih bayam sebagai bahan utama pembuatan jus. Hal ini dikarenakan bayam termasuk sayuran hijau yang ringan bagi lambung.

5. Jus jambu biji.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Dilansir dari webmd.com, jambu biji mengandung gizi dan nutrisi seperti taxifolin, ferulic acid, ellagic acid dan lainnya yang baik bagi tubuh. Ketiga kandungan tersebut dapat dimanfaatkan untuk mencegah peradangan di lambung.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

Nggak Cuma Bagus Buat Lambung, Tapi Juga Kesehatan Keseluruhan.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

INFOGRAFIS MINUMAN ATASI ASAM LAMBUNG
© 2022 brilio.net/Bayu Kurniawan

6. Jus alpukat.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Selain bisa mengurangi rasa mual saat asam lambung kambuh, kandungan serat di dalam alpukat juga bisa melancarkan sistem pencernaan sehingga dapat meredakan asam lambung. Oleh karenanya, jus alpukat bisa menjadi pilihan alternatif untuk meredakan asam lambung naik.

7. Jus semangka.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Buah yang dagingnya berwarna merah ini juga baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung. Dikutip dari webmd.com, kandungan asam pada semangka rendah. Nggak salah, kalau buah yang satu ini dipercaya tidak mudah menyebabkan asam lambung naik.

8. Jus apel.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Meskipun buah apel terdapat rasa manis dan asam, namun ternyata menurut healthline.com, kandungan di dalam apel bisa menetralkan asam pada lambung. Sajikan jus apel saat dingin agar lebih lezat dan menyegarkan.

9. Jus timun.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Dikutip melalui livestrong.com, timun bersifat basa dan rendah lemak, sehingga aman dan nggak memperburuk kondisi kesehatan penderita asam lambung. Kamu bisa mengolahnya menjadi jus timun atau mengirisnya dan menjadikannya campuran infused water.

10. Jus pir.

10 Jus buah dan sayur bisa bantu mengatasi asam lambung secara alami

foto: pexels.com

Dilansir dari healthline.com, buah pir tak hanya mengandung serat, namun juga mempunyai zat pektin yang mampu mencegah terjadinya asam lambung kambuh. Oleh sebab itu, kamu bisa mengonsumsi jus pir untuk meminimalisir risiko asam lambung naik.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya