10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat
Instagram/@inul.d

Brilio.net - Inul Daratista bisa dibilang sebagai salah satu pedangdut legendaris. Ia tak hanya dikenal punya suara dan cengkok merdu saat bernyanyi, tapi juga goyang ngebornya yang auto bikin penonton ikut bergoyang. Hingga kini, ia masih aktif berkarier sebagai penyanyi, juri ajang pencarian bakat, pebisnis, presenter, YouTuber, dan lainnya.

Lewat media sosial pribadinya, Inul Daratistakerap menyapa warganet sembari berbagi momen kegiatan sehari-harinya. Biasanya, Inul Daratista menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah saat tak ada kesibukan syuting. Seleb 43 tahun ini pun gemar memasak di rumah, lho. Beberapa masakan andalannya juga kemudian ia jual di berbagai platform online.

Inul Daratista diketahui jago masak aneka hidangan khas Nusantara, salah satunya lauk pauk. Bahan lauk yang biasa ia olah pun tak hanya berprotein seperti daging hewani, telur, dan seafood, tapi juga ada sayuran maupun frozen food.

Menu lauk ala istri Adam Suseno ini bisa kamu tiru di rumah. Simak apa saja menu lauk bikininan Inul Daratista, BrilioFood himpun berbagai sumber pada Kamis (24/11).

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

Lezat Dan Bikin Nagih.

1. Masakan Inul satu ini segar sekaligus gurih abis, yakni asam manis nanas jamur kuping pakai bumbu rempah.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

2. Segar, pedas, dan bernutrisi, Inul juga jago bikin lauk tim ikan tenggiri, lho.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

3. Pepes ayam kemangi buatan Inul ini gurih, berempah, dan wangi banget.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/MNCTV OFFICIAL

4. Bakso ikan kuah santan ini juga spesial dibuat Inul buat keluarga. Rasanya gurih dan baksonya kenyal.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

5. Rawon tulang muda ini menu favorit keluarga Inul, lho. Ia juga melengkapinya pakai telur asin yang ia olah sendiri di rumah.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/SULE PRODUCTIONS

6. Senang makan lauk yang segar-segar, Inul juga punya olahan lauk berkuah yaitu timun kuah telur ceplok.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

7. Sup makaroni sosis ini menurut Inul cocok banget jadi menu anak kos karena cara bikinnya gampang dan rasanya enak.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Galeri Rasa Channel

8. Bukan hanya digoreng, olahan udang ala Inul satu ini juga dibumbui pakai asam Jawa sehingga rasanya lebih nikmat.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

9. Buat anak semata wayangnya, Inul bikin sendiri chicken nugget versi sehat. Ia juga bikin nugget versi isi keju yang lumer banget.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/Inul Daratista Official

10. Opor ayam ini masakan andalan Inul saat Lebaran, lho. Kuah kentalnya gurih maksimal.

10 Inspirasi lauk rumahan ala Inul Daratista, sederhana dan lezat

foto: YouTube/MNCTV OFFICIAL

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya