10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna
foto: pexels.com

Brilio.net - Bagi sebagian orang, menggoreng ikan menjadi salah satu tantangan tersendiri. Ikan biasanya memiliki kandungan air yang cukup banyak, sehingga akan menimbulkan efek tertentu saat digoreng. Seperti minyak meletup dan bagian tubuh ikan yang lengket di wajan.

Ikan yang lengket di wajan penggorengan dapat meningkatkan risiko dagingnya hancur, sehingga akan lebih sulit saat digoreng. Tidak hanya itu, wajan penggorengan yang digunakan juga sangat mungkin mengalami kerusakan akibat bagian tubuh ikan yang menempel.

Padahal jika mengetahui cara menggoreng ikan yang tepat, maka kendala-kendala tersebut bisa dihindari. Maka hasil ikan yang digoreng pun tidak hancur dan bisa matang dengan sempurna. Nah, ada beberapa hal yang memang perlu diperhatikan saat menggoreng ikan.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

INFOGRAFIS CARA MENGGORENG IKAN
© 2022 brilio.net/Jayadi Priyanto

Dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Rabu (8/6), berikut 10 cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur.

1. Pilih ikan segar.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: unsplash.com

Penting untuk memilih jenis ikan yang berkualitas baik. Lebih baik pilih ikan segar yang memiliki ciri khas aroma segar dan matanya bening.

Selain itu, ikan segar juga memiliki sisik atau kulit yang lebih terang. Ikan yang masih segar cenderung memiliki daging lebih padat sehingga tidak mudah hancur saat digoreng nantinya.

2. Bumbui dengan benar.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: pixabay.com

Setelah itu, usahakan untuk membumbui ikan dengan benar. Usahakan ikan direndam dengan bumbu selama 1-2 jam sebelum digoreng nantinya. Hal ini dapat meminimalisir ikan lengket di wajan penggorengan. Selain itu, merendam ikan dalam bumbu juga bisa membuat rasa ikan lebih gurih dan enak saat disajikan.

3. Balut ikan dengan tepung.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: freepik.com

Selain dibumbui dengan rempah-rempah, cara ampuh untuk membuat ikan tidak lengket saat digoreng adalah membalutkan dengan tepung. Balut bagian tubuh ikan dengan tepung kering, lalu goreng di minyak panas. Tepung tersebut juga bisa membuat ikan goreng kering lebih lama dan lebih krispi.

4. Perhatikan wajan.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: unsplash.com

Pastikan juga wajan yang digunakan cenderung bersih dan kering dari air maupun minyak sisa dari masakan sebelumnya. Pada dasarnya, kebersihan wajan juga dapat membuat ikan menempel pada wajan.

Ikan bisa menempel pada sisa makanan yang terdapat pada wajan kotor. Tidak hanya itu, wajan atau penggorengan yang tidak bersih juga bisa menimbulkan cipratan minyak saat menggoreng ikan.

5. Gunakan minyak yang masih baru.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: freepik.com

Cara selanjutnya dalam menggoreng ikan agar tidak lengket adalah dengan menggunakan minyak goreng baru atau yang masih segar. Penggunaan minyak goreng bekas akan meningkatkan kemungkinan adanya sisa aroma dan warna dari masakan sebelumnya.

Hal ini tentu akan memengaruhi cita rasa pada ikan yang digoreng. Sisa masakan yang tertinggal pada minyak bekas juga bisa membuat ikan lengket pada bagian wajan.

6. Pastikan minyak harus panas.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: pixabay.com

Saat memasukkan ikan ke dalam wajan, pastikan juga bahwa minyak goreng yang digunakan telah panas. Minyak yang belum panas akan membuat ikan menyerap minyak terlalu banyak saat matang. Tidak hanya itu, memasukkan ikan ke dalam minyak yang masih dingin atau hangat bisa membuat ikan jadi lengket pada bagian wajan dan hancur nantinya.

7. Beri perasan jeruk lemon.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: freepik.com

Tidak banyak yang tahu bahwa penggunaan jeruk lemon juga bisa membuat ikan jadi tidak lengket saat digoreng. Caranya, cukup peras lemon di atas minyak dengan jumlah yang sedikit.

Air perasan jeruk lemon tidak hanya dapat menurunkan risiko ikan lengket pada wajan, namun juga dapat menurunkan risiko ikan meletus atau meletupkan minyak ketika digoreng.

8. Taburi garam.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: freepik.com

Bisa juga dengan menaburi garam ke dalam minyak saat menggoreng ikan. Cukup dengan menambahkan garam saat minyak sedang dipanaskan, lalu biarkan larut dengan sendirinya tanpa diaduk. Hal ini dapat membuat minyak tidak meletup saat digunakan untuk menggoreng ikan.

9. Balik setelah kering.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: pixabay.com

Usahakan juga untuk tidak terlalu sering membolak-balik ikan saat digoreng. Saat ikan dibalik dalam kondisi yang masih basah, maka akan membuatnya lengket dan hancur. Oleh karena itu, sebaiknya balik ikan jika bagian bawah yang terendam minyak sudah kering dan matang.

10. Gunakan api sedang.

10 Cara menggoreng ikan agar tidak lengket dan hancur, matang sempurna

foto: pixabay.com

Saat menggoreng ikan, sebaiknya gunakan suhu sedang dengan api yang tidak terlalu panas atau tidak terlalu hangat. Penggunaan api yang terlalu besar, membuat minyak jadi sangat panas. Hal ini akan membuat ikan jadi mudah gosong dan bagian dalam tidak matang secara sempurna. Sedangkan penggunaan api kecil juga dapat membuat ikan matang lebih lama dan tidak kering.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya