10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

Brilio.net - Covid-19 memang sulit untuk dihindari, karena virus ini masih terbilang baru dan belum ada obatnya. Namun, bukan berarti penularan tidak bisa dicegah. Beberapa cara pencegahan yang bisa dilakukan adalah dengan mengenakan masker, mengurangi bepergian ke luar rumah jika tidak penting, mengonsumsi makanan bernutrisi, dan lainnya.

Namun, bagaimana jika tubuh ternyata sudah terpapar corona? Kamu harus isolasi mandiri agar tidak menularkan kepada orang lain. Usahakan untuk tidak stres dan mengonsumsi makanan bernutrisi, serta vitamin untuk mempercepat proses penyembuhan.

Saat seseorang terpapar Covid-19, ada yang tanpa gejala (OTG) maupun disertai dengan gejala. Salah satu gejala yang sering didapati adalah hilangnya indra penciuman atau anosmia. Hidung tidak dapat berfungsi dengan normal untuk mendeteksi bau.

Nah, ternyata ada lho sejumlah bahan makanan yang bisa dijadikan alternatif untuk mengurangi gejala tersebut. Berikut Brilio Food rangkum dari berbagai sumber pada Selasa (6/7).

1. Lemon.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Lemon adalah salah satu buah dengan aroma yang kuat. Lemon dapat membantu mengembalikan indra penciuman yang menghilang. Buat lemon menjadi minuman hangat, tambahkan sedikit madu. Minum secara rutin agar hasilnya maksimal.

2. Jahe.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Jahe sudah dikenal sejak lama mampu mengatasi berbagai penyakit bawaan virus seperti influenza dan flu burung. Sekarang, gejala Covid-19 pun dapat dikurangi memakai jahe. Kamu bisa mengonsumsi jahe langsung maupun diseduh untuk mengembalikan indra penciuman.

3. Bawang putih.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Bawang putih memiliki sifat antimikroba. Bahan makanan ini bisa membantu melegakan saluran hidung dan mengembalikan indra penciuman. Kamu bisa meminum air rebusan bawang putih sambil menghirup aromanya secara rutin.

Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, bawang putih juga bisa menjadi imun-booster selama isolasi mandiri di tengah pandemi seperti sekarang. Rempah-rempah ini bisa membantu meningkatkan imun tubuh lebih cepat.

4. Minyak kelapa.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Minyak kelapa juga bisa dijadikan alternatif untuk mengatasi permasalahan paru-paru. Caranya adalah dengan memasukkan minyak kelapa sebentar ke dalam mulut. Kemudian berkumur dengan air hangat setiap pagi. Cara ini bisa efektif untuk melegakan permasalahan hidung dan paru-paru.

5. Teh herbal.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Teh herbal seperti chamomile bisa diminum untuk mengurangi gejala hilangnya indra penciuman selama terpapar Covid-19. Selain itu, teh ini juga bisa meredakan gejala demam hingga peradangan dan infeksi. Jangan lupa untuk meminumnya secara rutin selagi hangat.

6. Cuka apel.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Cuka apel sudah dikenal sejak lama bisa mengobati infeksi hidung, hidung tersumbat, maupun sinus penyebab hilangnya indra penciuman. Kamu bisa mencampurkan sedikit cuka apel dengan teh hangat. Minum dua kali sehari agar hasilnya maksimal.

7. Peppermint.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Peppermint juga sangat populer untuk mengatasi permasalahan pilek dan flu. Pedas dan segarnya bisa membantu untuk melegakan alat pernapasan, bisa mengembalikan fungsi penciuman dengan efektif.

Rebus daun peppermint menjadi teh, minum secara rutin dua sampai tiga kali sehari selagi hangat. Selain itu, bantu juga alat penciuman supaya cepat pulih dengan menghirup aroma peppermint.

8. Cabai rawit.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Cabai rawit ternyata juga bisa digunakan untuk mengatasi hidung yang tersumbat dan mengembalikan indra penciuman, lho. Kamu bisa mencampurkan cabai dengan secangkir air hangat maupun ditambahkan dengan madu agar lebih manis.

9. Minyak esensial.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Minyak esensial juga bisa berfungsi membantu mengembalikan indra penciuman. Buat kamu yang sedang menjalani isolasi mandiri, hirup minyak esensial maupun aroma terapi lain. Contohnya sampo, sabun, parfum, dan lain-lain.

10. Jeruk bakar.

10 Bahan makanan ini bantu kembalikan indra penciuman, mudah didapat

foto: freepik.com

Jeruk yang dibakar kemudian dihirup aromanya juga dianggap efektif untuk mengembalikan indra penciuman. Jeruk sendiri sudah memiliki aroma yang kuat, jika dibakar akan bertambah efektif.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya